Ha Jung Woo, aktor populer asal Korea Selatan yang telah membintangi banyak film dengan beragam genre. Pria kelahiran 11 Maret 1979 ini juga berhasil meraih berbagai penghargaan berkat kemampuan aktingnya yang memukau.
Film terbarunya berjudul Hijacking dijadwalkan akan rilis pada 21 Juni 2024 mendatang. Termasuk Hijacking, berikut tiga film Korea bergenre action thriller yang dibintangi oleh Ha Jung Woo.
1. Take Point (2018)
Take Point berkisah tentang Ahab (Ha Jung Woo), tentara bayaran yang mendapatkan misi dari CIA untuk menculik pemimpin militer Korea Utara disebuah bunker. Tujuan misi tersebut adalah untuk meningkatkan popularitas presiden Amerika Serikat, McGregor (Robbert Curtis Brown).
Setelah tiba di bunker, Ahab mengetahui bahwa targetnya ternyata adalah pemimpin tertinggi Korea Utara bernama King. Ahab beserta timnya langsung menjalankan aksinya dan menyerang para pengawal King. Mereka nyaris menyelesaikan misinya mendapatkan King. Namun, tiba-tiba ada tentara bayaran dari negara lain yang menyerang. Ahab pun harus berjuang untuk segera menyelesaikan misinya dan membawa King dalam keadaan selamat.
2. Ransomed (2023)
Ransomed berkisah tentang Min Joon (Ha Jung Woo), seorang diplomat Korea Selatan yang ingin ditugaskan bekerja di Amerika Serikat. Agar keinginannya dapat terwujud, ia pun sampai mengajukan diri menyelamatkan diplomat Korea Selatan yang hilang.
Min Joon pergi sendirian ke Lebanon yang sedang dilanda perang saudara dan mulai menjalankan operasi tidak resminya. Lalu, ia bertemu dengan sopir taksi asal Korea bernama Pan Soo (Ju Ji Hoon) yang dapat berkomunikasi menggunakan bahasa Arab. Pan Soo yang mengetahui jalanan Lebanon itu juga ternyata adalah seorang penipu.
3. Hijacking (2024)
Ha Jung Woo berperan sebagai Tae In, mantan pilot pesawat tempur Angkatan Udara Korea. Kemudian, ia bekerja sebagai pilot di sebuah maskapai penerbangan komersial. Suatu hari, terjadi pembajakan pesawat yang dilakukan oleh Yong Dae (Yeo Jin Goo).
Memiliki masa lalu yang kelam, Yong Dae pernah mengalami diskriminasi karena sang kakak dituduh menjadi anggota militer Korea Utara saat perang Korea. Agar dapat bertemu dan bersatu kembali dengan kakaknya di Korea Utara, ia pun akhirnya memutuskan untuk membajak pesawat.
Itulah tiga rekomendasi film bergenre action thriller yang dibintangi Ha Jung Woo. Selamat menyaksikan!
Baca Juga
-
Sinopsis Film India '120 Bahadur', Dibintangi Farhan Akhtar
-
Sinopsis Bison: Kaalamaadan, Film India Terbaru Dhruv Vikram di Netflix
-
Sinopsis Bloom Life, Drama China Terbaru Landy Li dan Guo Jun Chen
-
Sinopsis Burning Night, Drama China Terbaru Wang Yu Wen di Youku
-
Sinopsis Reboot, Drama Jepang Dibintangi Ryohei Suzuki dan Erika Toda
Artikel Terkait
-
Sinopsis Film Nanny, Kisah Pengasuh Imigran yang Alami Kejadian Mistis
-
Elle Fanning Diincar untuk Bergabung dalam Proyek Film Badlands
-
Intip Pentingnya Rasa Sedih di Film Inside Out sebelum Nonton Sekuelnya
-
Jangan Lewatkan! 5 Film Seru yang Siap Menghiasi Layar Lebar di Juni 2024
-
Trailer Perdana Film Venom: The Last Dance Dirilis, Intip Cuplikan Kerennya
Entertainment
-
6 Karakter Penting di Drama Legend of The Female General, Siapa Favoritmu?
-
Rilis Teaser, The Hunger Games: Sunrise on the Reaping Tayang November 2026
-
Sinopsis Film India '120 Bahadur', Dibintangi Farhan Akhtar
-
So Sweet, Omara Esteghlal Dedikasikan Piala Citra Pertamanya untuk Prilly!
-
Segera Menikah dengan Shin Min Ah, Kim Woo Bin Tulis Pesan untuk Penggemar
Terkini
-
Meski Disanksi FIFA, 7 Pemain Naturalisasi Malaysia Masih Bisa Bela Harimau Malaya! Kok Bisa?
-
Bukan Cuma Soal Diet, Ini 7 Langkah Simpel Biar Pola Makan Jadi Lebih Sehat
-
Nova Arianto Usung Target Tinggi usai Ditunjuk Jadi Pelatih Timnas U-20
-
Saat Emosi Mengendalikan Ingatan: Mengenal Fenomena Mood-Congruent Memory
-
FIFA Matchday Bulan November dan Ulah 2 Negara Tetangga yang Harusnya Bikin Malu PSSI