Dilansir Allkpop pada Kamis (13/6/2024), MA Entertainment meluncurkan video teaser dokumenter yang menampilkan 4 anggota B.A.P yakni, Moon Jong Up, Jung Dae Hyun, Yoo Young Jae, dan Bang Yong Guk melalui media sosial resmi dan saluran YouTube mereka.
Video tersebut dimulai dengan para anggota yang berjalan menuju kursi di studio. Mengenakan pakaian hitam, mereka tampak memancarkan aura dewasa dan serius. Kemunculan mereka di teaser menambah rasa penasaran terhadap film dokumenter yang akan ditampilkan selengkapnya nanti.
Dalam video tersebut, para anggota berkata, “Kami akhirnya kembali bersama. Sebanyak kalian mendukung kami selama ini, kami akan menunjukkan kepada kalian seberapa besar pertumbuhan musik kami. Kami harap kalian menantikannya, sampai jumpa lagi."
Rilisnya teaser dari dokumenter ini ternyata mendapatkan atensi publik. Banyak dari netizen yang menganggap bahwa ini adalah hadiah menyenangkan bagi para penggemar. Banyak penggemar mereka merindukan chemistry antar anggota B.A.P yang selama ini jarang terlihat.
Antisipasi pun semakin meningkat untuk melihat versi terbari dari para anggotanya, yakni Moon Jong Up, Jung Dae Hyun, Yoo Young Jae, dan Bang Yong Guk. Mereka juga ingin mendengar kisah asli grup dan member dalam film dokumenter B.A.P ini.
Film dokumenter yang menampilkan Moon Jong Up, Jung Dae Hyun, Yoo Young Jae, dan Bang Yong Guk akan tersedia di saluran SNS dan YouTube resmi MA Entertainment.
Para penggemar dan netizen Korea menyambut begitu antusias usai melihat teaser tersebut. Mereka mengungkapkan akan sangat menantikan potensi comeback grup setelah enam tahun dinanti.
"Ini adalah grup yang menurutku sangat mengecewakan karena mereka tidak melanjutkan aktivitas. Aku sangat senang mereka kembali," tutur salah satu knetz.
"Mereka sangat populer dan sayang sekali apa yang terjadi pada mereka." Imbuh knetz yang lain.
"Mereka semua sangat berbakat. Saya berharap mereka terus melanjutkan aktivitas. Apa pun yang terjadi, berjuang!" Ungkap salah satu warganet.
"Bakat mereka sangat menyedihkan untuk disia-siakan. Saya sangat senang mereka kembali lagi." Ungkap warganet yang lain dan masih banyak lagi.
Sebagai informasi tambahan, boy group B.A.P memulai debutnya pada tahun 2012 dengan lagu 'WARRIOR' dan mendapatkan popularitas lewat berbagai hits mereka seperti 'No Mercy', 'ONE SHOT' dan '1004 (Angel)'.
B.A.P telah lama vakum, dan para anggotanya fokus dalam karier solo masing-masing. Tahun lalu, salah satu anggotaya yakni, Moon Jong Up merilis mini album kedua bertajuk 'SOME,' dengan dukungan dari para anggota lainya yang ikut berpartisipasi dalam tantangan menari untuk lagu utama 'XOX'.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Ulasan Drama Korea Tempest: Kisah Kang Do Woon dan Jun Ji Hyun Melawan Teror Politik
-
3 Drama Korea yang Dibintangi oleh Jung Jae Kwang, Layak untuk Ditonton!
-
Korea Selatan Resmi Berlakukan UU Goo Hara, Batasi Hak Waris Orang Tua Penelantar Anak
-
Song Mino WINNER Didakwa atas Dugaan Pelanggaran Wajib Militer
-
Gong Myoung Alami Gangguan Pendengaran Mendadak, Syuting Sementara Ditunda
Artikel Terkait
Entertainment
-
Andre Taulany Buka-bukaan soal Harapan Baru di 2026: Kawin Lagi!
-
Nama Anak Steffi Zamora Jadi Sorotan, Netizen Kaitkan dengan Laura Anna?
-
Sinopsis Film The Housemaid, ART Terjebak dalam Rahasia Keluarga Kaya
-
4 Film yang Menyindir Patriarki Secara Langsung, Bentuk Diskriminasi Gender
-
Siap Melangkah ke Jenjang Serius, Frislly Herlind Akhirnya Dilamar Kekasih!
Terkini
-
Anabul Sering Garuk? Ini 5 Sampo Kucing Ampuh Basmi Kutu dan Jamur
-
5 Heels Pendek yang Tetap Elegan dan Nyaman Dipakai Kondangan, Bebas Pegal!
-
Darurat Kebebasan! Ancaman Nyata Bagi Aktivis yang Berani Bersuara
-
Spek Lengkap Moto X70 Air Pro Terungkap, Andalkan Kamera Telefoto Periskop
-
4 Moisturizer Berbahan Zinc, Rahasia Wajah Bebas Jerawat dan Pori-Pori Kecil