Lisa BLACKPINK dikabarkan siap merilis lagu baru bertajuk Rockstar pada 28 Juni.
Kabar comeback solo Lisa ini diumumkan kurang dari sepekan setelah sang musisi merilis video teaser di media sosial pribadinya.
Lagu Rockstar akan menjadi comeback perdana Lisa setelah tiga tahun lalu merilis Lalisa pada 2021. Single tersebut juga menjadi proyek musik pertama setelah ia resmi hengkang dari YG Entertainment dan mendirikan label LLOUD pada Februari 2024.
Dilansir dari Korea JoongAng Daily pada Rabu (19/6/2024), Rockstar menjadi proyek pertama Lisa yang bekerja sama dengan Sony Music Entertainment.
Pada April 2024, LLOUD melakukan kerja sama dengan label rekaman RCA Records yang bernaung di bawah Sony Music Entertainment sekaligus menjadi salah satu dari empat label utama perusahaan.
Sederet musisi internasional turut tergabung dalam RCA Records, di antaranya A$AP Rocky, Doja Cat, Justin Timberlake, SZA, Mark Ronson, Foo Fighters, dan Latto.
LLOUD akan menjadi label yang memanajeri seluruh aktivitas dan proyek solo Lisa. Namun, musisi bernama lengkap Lalisa Manoban itu masih tetap bekerja sama dengan YG Entertainment untuk proyek grup bersama anggota BLACKPINK lainnya.
"Memecahkan banyak capaian lewat albumnya untuk menjadi global pop artist, Rockstar Lisa diharapkan menarik perhatian pendengar, terutama dengan dukungan RCA Records," ungkap LLOUD lewat keterangan.
Sebelumnya, Lisa BLACKPINK sudah lebih dulu merilis teaser proyek solo pada Kamis (13/6/2024). Ia tampak berjalan ke depan kamera mengenakan kacamata hitam, crop top putih, dan rok mini hitam sembari berpose di depan kamera.
Video tersebut diiringi oleh musik yang belum bisa dipastikan apakah akan menjadi potongan dalam proyek baru sang musisi tersebut atau tidak.
Lisa juga tak luput memberikan kode segera comeback dalam tampilan terbaru di laman resmi dengan bertuliskan "Lisa, coming soon."
Selain itu, musisi asal Thailand ini juga akan melangsungkan debut akting dalam musim ketiga serial The White Lotus yang dilaksanakan di sejumlah tempat terkenal di Thailand.
Namun, hingga kini belum diketahui secara resmi apa peran dan nama karakter yang akan dimainkan oleh Lisa.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Rose BLACKPINK Raup Untung Rp156 Miliar dari Streaming APT. dalam 2 Pekan
-
Buntut Kasus P Diddy, Justin Bieber Bantah Sempat Jadi Korban
-
Sinopsis Mungkin Kita Perlu Waktu, Upaya Sebuah Keluarga Lewati Duka
-
Hwang Jung Eum Ditinggal Banyak Brand, Imbas Jadi Pelaku Penggelapan Dana untuk Kripto
Artikel Terkait
-
Aaliyah Massaid-Thariq Halilintar di Pura Mangkunagaran, Survei Venue Pernikahan?
-
Kunjungi Raja Mangkunegara X, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar Diduga Gelar Pernikahan di Keraton Solo
-
Coach Justin Klaim Shin Tae Yong Lebih Ngetop dari BTS dan Blackpink
-
Tradisi Unik Idul Adha di Solo: Makan Bersama hingga Dapat Uang Tunai Rp50 Ribu
-
Cerita Yussa Nugraha: Bocah Asal Solo, Eks Top Scorer Feyenoord dan Jembatan Pemain Keturunan Belanda
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Venezia Terpeleset, Jay Idzes dan Kolega Harus Padukan Kekuatan, Doa dan Keajaiban
-
Ponsel Honor 400 Bakal Rilis Akhir Mei 2025, Usung Kamera 200 MP dan Teknologi AI
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e