Jung Gyu Woon merupakan aktor Korea Selatan yang tampil sebagai pemeran pendukung dalam drama Red Swan. Dalam drama garapan Park Hong Kyun itu, Jung Gyu Woon berperan sebagai suami Kim Ha Neul.
Tak hanya Red Swan, aktor kelahiran 28 Juni 1982 ini juga telah membintangi sejumlah drama Korea beragam genre. Dari Oh My Venus hingga Red Swan, berikut tiga drama Korea yang dibintangi Jung Gyu Woon.
1. Oh My Venus (2015)
Oh My Venus berkisah tentang Kim Yeong Ho (So Ji Sub), seorang pelatih pribadi untuk para bintang Hollywood. Kim Yeong Ho berasal dari keluarga kaya raya dan menderita cedera parah selama masa kecilnya. Kemudian, ia mengatasi masalahnya dengan menjalani gaya hidup sehat. Lalu, Kim Yeong Ho bertemu dengan Kang Joo Eun (Shin Min Ah), seorang pengacara berusia 33 tahun. Dulu, Kang Joo Eun ialah gadis cantik di sekolahnya hingga mendapat julukan Venus Daegu.
Setelah beberapa tahun berlalu, Kang Joo Eun mengalami kelebihan berat badan dan dicampakkan oleh kekasihnya. Kim Yeong Ho pun menjadi pelatih pribadi Kang Joo Eun untuk membantunya menjadi lebih sehat. Seiring berjalannya waktu, mereka saling menyukai satu sama lain. Dalam drama ini, Jung Gyu Woon berperan sebagai tokoh bernama Im Woo Shik.
2. You're Too Much (2017)
You're Too Much berkisah tentang Yoo Ji Na (Uhm Jung Hwa), seorang penyanyi populer yang memendam rasa sakit di dalam hatinya. Sementara itu, ada Jung Hae Dang (Gu Hye Sun) yang bekerja sebagai peniru Yoo Ji Na untuk menghidupi keluarganga.
Jung Hae Dang bernyanyi di atas panggung di sebuah club serta berusaha keras untuk meniru lagu-lagu Yoo Ji Na. Jung Gyu Woon berperan sebagai Park Hyun Joon dalam drama garapan sutradara Baek Ho Min ini.
3. Red Swan (2024)
Jung Gyu Woon berperan sebagai Kim Yong Guk, putra Park Min Ran (Seo Yi Sook) yang merupakan pimpinan Hwain Grup. Kim Yong Guk menikah dengan seorang pemain golf terkenal bernama Oh Wan Soo (Kim Ha Neul). Yong Guk mencintai Wan Soo, namun ia juga kerap berselingkuh hingga memiliki anak dari wanita lain.
Setelah kehilangan putra mereka, hubungan Yong Guk dan Wan Soo menjadi renggang. Bahkan keduanya tidur terpisah serta jarang berkomunikasi. Wan Soo sibuk mengelola yayasan dan namanya pun kian populer. Lalu, ia dibantu oleh pengawalnya, Seo Do Yun (Rain) mempertahankan yayasan serta berupaya mengungkap kasus kematian ayah mertuanya.
Itulah tiga rekomendasi drama Korea yang dibintangi Jung Gyu Woon. Ada yang sudah pernah kamu tonton?
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Sinopsis Cells at Work, Film Jepang Dibintangi Mei Nagano dan Takero Satoh
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Sinopsis One Win, Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho dan Park Jung Min
Artikel Terkait
-
Sisa 2 Episode, 4 Pertanyaan yang Harus Terjawab di Ending Family by Choice
-
Pyo Ye Jin Muncul Jadi Cameo di Drama Brewing Love, Saingan Kim Se Jeong?
-
Spoiler Brewing Love Eps 8, Mantan Lee Jong Won Bikin Cemburu Kim Se Jeong?
-
5 Drama Korea Terbaik Jung Woo Sung: Dari Romantis hingga Aksi Menegangkan
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
Entertainment
-
Rilis Poster Baru,Ini Hubungan Ju Ji Hoon dan Jung Yu Mi di Love Your Enemy
-
Sinopsis Cells at Work, Film Jepang Dibintangi Mei Nagano dan Takero Satoh
-
Spoiler Family by Choice Eps 15, Hubungan Rahasia Hwang In Youp Terungkap!
-
5 Anime Terbaik yang Bisa Obati Rindu pada Crayon Shin-chan, Sudah Tonton?
-
Layak Dinanti, Intip Trailer dan Jadwal Rilis One Hundred Years of Solitude
Terkini
-
Refleksi Kehidupan Perempuan dalam Kumpulan Cerita Pendek 'Mimi Lemon'
-
Review Drama Korea The Interest of Love: Kisah Cinta Segiempat yang Kompleks
-
Nikmati Atmosfer Gila Bola di Indonesia, Ragnar Oratmangoen Ungkap Mimpinya
-
Mengulik Dinamika Persahabatan Dewasa dalam Novel 'Museum Teman Baik'
-
Ada Marc Marquez dan Pecco Bagnaia, Petinggi Ducati Lihat Masa Depan Cerah