Peach Pachara Chirathivat, aktor Thailand yang mengawali debut aktingnya dengan berperan dalam film Suckseed tahun 2011. Kini, pria kelahiran 10 Mei 1993 itu telah membintangi sejumlah drama dan film Thailand beragam genre.
Drama terbarunya berjudul The Believers telah tayang perdana pada 27 Maret 2024 di Netflix. Dari Sanae Rak Nang Cin hingga The Believers, berikut tiga drama Thailand yang dibintangi oleh Peach Pachara Chirathivat.
1. Sanae Rak Nang Cin (2018)
Sanae Rak Nang Cin berkisah tentang Prim (Preem Ranida Techasit), But (Tarika Insuwan) dan Rita (Lena Lorena Schuett) yang bekerja di salah satu toko sepatu milik Paul. Prim bermimpi menjadi seorang desainer sepatu. Kemudian, Prim dan dua sahabatnya dipecat karena sebuah insiden. Mereka bertiga pun memutuskan untuk pergi berlibur ke Phuket. Lalu, ada para gadis yang menghadiri sebuah pesta sambil berpura-pura menjadi orang kaya.
Di pesta tersebut, Prim beserta dua sahabatnya bertemu dengan Phuree (Alek Teeradetch Metawarayut), Wat (Peach Pachara Chirathivat) dan Touch (Pon Nawasch Phupantachsee). Phuree ialah pewaris merek sepatu milik Paul. Awalnya, Phuree ingin menunjukan bahwa Prim dan kedua sahabatnya adalah penipu. Namun, setelah menghabiskan banyak waktu bersama, Prim dan Phuree pun akhirnya saling jatuh cinta.
2.Curse Code (2023)
Drama bergenre horor ini berkisah tentang Krittaya (Richy Oranate) yang berbagi kisah kutukan keluarga. Kemudian, ia meminta bantuan Ek (Peach Pachara Chirathivat) untuk mematahkan kutukan tersebut. Ek pun memulai ritual dan mendapatkan kotak emas, namun ia menyaksikan kemalangan. Roh-roh muncul, orang-orang disekitar Ek mulai menderita. Ek harus terus berjuang untuk menyelamatkan mereka.
3.The Believers (2024)
Drama garapan Jax Wattanapong Wongwan ini berkisah tentang tiga pengusaha muda yang ambisius. Mereka gagal mengelola perusahaan rintisan dan harus membayar hutang dengan nominal yang besar.
Kemudian, ketiga pengusaha muda itu memanfaatkan kepercayaan agama orang-orang untuk mendapatkan uang. Dalam drama The Believers, Peach Pachara Chirathivat berperan sebagai tokoh bernama Game.
Itulah tiga rekomendasi drama Thailand yang dibintangi Peach Pachara Chirathivat. Ada yang sudah pernah kamu tonton?
Baca Juga
-
Sinopsis Jassi Weds Jassi, Film India Genre Komedi Dibintangi Ranvir Shorey
-
Sinopsis Jatadhara, Film Horor Terbaru Sudheer Babu dan Sonakshi Sinha
-
Sinopsis To Our Ten Years, Drama China Terbaru Yang Xi Zi dan Sun Ze Yuan
-
Sinopsis Akiba Lost, Drama Jepang Terbaru Hiromitsu Kitayama dan Sayuri Matsumura
-
Sinopsis The Girlfriend, Film India Romantis Terbaru Rashmika Mandanna
Artikel Terkait
-
4 Drama Thailand yang Dibintangi Pinkploy Paparwadee, Ada Tempting Heart
-
Ada The Cruel Game, Ini 4 Rekomendasi Drama Thailand Dibintangi Diana Flipo
-
3 Drama Romantis Thailand Dibintangi Denkhun Ngamnet, Ada Surviving Beauty
-
4 Drama Thailand Dibintangi Esther Supreeleela, Terbaru Ada Mom's Recipe
-
4 Drama Thailand Dibintangi Wittaya Teptip, Terbaru Nak Top Ban Khok Pang
Entertainment
-
Blak-blakan, Raisa Sebut Lagu Si Paling Mahir Berisi Sindiran Halus?
-
Bikin Geger Publik, Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Siri dengan Habib Bahar
-
Pedagang Sosis jadi Model JFW 2025, Pesan Saeruroh: Harus Nekat Sedikit
-
Tak Main-Main, Rully Anggi Akbar Hadiahkan Mahar Fantastis untuk Boiyen
-
Sabrina Carpenter Bintangi dan Produksi Film Musikal Alice in Wonderland
Terkini
-
Spesial Hari Guru! Suara.com Dampingi Guru Ngaglik Pelatihan Menulis
-
5 Fakta Unik Nasi Tumpang Lethok, Kuliner Klaten yang Bikin Ketagihan
-
Sepenggal Perjalanan Menjadi Pahlawan Tanpa Tanda Jasa
-
Sudah Baca Berkali-kali Tapi Tetap Lupa? Ganti Caramu Belajar dengan 6 Langkah Sistematis Ini
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar