Kantor Kepolisian Yongsan melaporkan bahwa kasus dugaan Suga BTS mengemudi skuter listrik dalam keadaan mabuk akan segera dilimpahkan ke jaksa penuntut pada pekan ini.
Dilansir oleh laporan TV Chosun via Naver pada Senin (26/8/2024), Kepolisian Yongsan, Seoul, menjelaskan bahwa kasus itu segera diserahkan ke jaksa karena pihak kepolisian yang sudah selesai memeriksa rapper dari boy group BTS tersebut.
Penyelidikan itu dilakukan ketika Suga BTS memenuhi panggilan polisi di Kantor Polisi Yongsan pada Jumat (23/8/2024) malam waktu KST.
Dalam pernyataan tersebut pula, Kepolisian Yongsan juga memberikan klarifikasi terkait kendaraan yang dipakai Suga pada malam kejadian. Pihak kepolisian telah memastikan skuter listrik itu tidak perlu memiliki pelat nomor sehingga hal tersebut sekaligus membantah kontroversi yang beredar di kalangan publik.
Kasus dari musisi bernama lengkap Min Yoon-gi ini bermula saat petugas polisi menemukan ia terjatuh ke atas tanah pada 6 Agustus pukul 23.27 KST. Polisi kemudian melakukan pengecekan awal setelah menemukan bau alkohol dari sang idol.
Polisi segera membawa Suga BTS ke kantor polisi terdekat untuk melakukan serangkaian pengecekan hingga pencabutan SIM milik Suga.
Namun, Suga akhirnya tetap diizinkan pulang setelah melewati rangkaian investigasi dari pihak kepolisian.
Sehari setelah insiden tersebut, pria kelahiran tahun 1993 ini segera merilis pernyataan melalui platform komunitas penggemar, Weverse, untuk mengakui bahwa ia telah meminum alkohol sebelum mengendarai skuter listrik. Tetapi, Suga mengklaim bahwa dirinya tidak menyadari perbuataannya itu telah melanggar hukum.
"Saya mengendarai skuter listrik ketika pulang semalam, usai minum-minum setelah makan malam. Saya pikir jaraknya dekat dan saya tak sadar bahwa saya tidak boleh mengendarai skuter listrik setelah minum," tutur Suga BTS.
"Saya meminta maaf untuk mereka yang kecewa oleh perbuatan saya yang tidak bertanggung jawab dan keliru," lanjut Suga. "Saya akan lebih berhati-hati mengenai tindakan saya untuk mencegah hal yang sama terjadi di masa depan," sambungnya.
Kasus ini terus berlanjut hingga Suga BTS kembali dimintai keterangan oleh polisi pada 23 Agustus.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Imbas Ancaman Putus Kontrak, ADOR Janji Atasi Masalah dengan NewJeans
-
Zendaya hingga Anne Hathaway Resmi Gabung Film Baru Christopher Nolan
-
Gelar Konser di Jakarta, Harga Tiket Konser INFINITE Mulai Rp950 Ribu
-
Aktor Korea Song Jae-rim Meninggal Dunia, Polisi Duga Akibat Bunuh Diri
-
Disney Konfirmasi Ice Age 6 Masuk Tahap Produksi, Hadirkan Pemain Lama
Artikel Terkait
-
Nenek 79 Tahun Digiring Polisi Bersenjata Setelah Menolak Membayar Sandwich Tuna di Pesawat
-
Tegang! Detik-detik Polisi Tangkap Komplotan Maling di Cengkareng, Iptu Wiratama Terkapar Didor Penjahat
-
Cara Dapat Mod Bussid Mata Elang, Game Populer Baru yang Berikan Pengalaman Jadi Polisi
-
Dari Adhi Makayasa Hingga Wakapolri: Ini Karier Gemilang Komjen Ahmad Dofiri
-
Antisipasi Chaos, 1.500 Polisi Amankan Kampanye Akbar RIDO di Cengkareng
Entertainment
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk
-
Tambah Keseruan Cerita, Ini 4 Pemeran Pendukung Drama Korea Love Your Enemy
-
Onew 'Hola': Sapaan Hangat yang Memintamu Setia di Sisi saat Sedang Down
Terkini
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
4 Inspirasi Gaya Praktis ala Jung Gun-joo, OOTD Ideal Buat Para Cowok!