Kantor Polisi Bangbae mengonfirmasi bahwa pihaknya tengah melakukan penyelidikan atas kasus dugaan kejahatan seksual yang turut menyeret nama Taeil eks member boy group NCT.
Pihak kepolisian sekaligus menepis kabar bahwa dugaan kejahatan seksual itu berkaitan dengan anak di bawah umur.
"Penyidikan ini tidak berhubungan dengan penyidikan kejahatan seksual terhadap anak di bawah umur yang berjenis kelamin sama (dengan Taeil)," ungkap Kantor Polisi Bangbae, dikutip dari Chosun Ilbo pada Rabu (28/8/2024).
SM Entertainment sebagai agensi lebih dulu mengumumkan mundurnya Taeil dari NCT setelah muncul adanya dugaan kejahatan seksual yang melibatkan sang musisi. Namun, agensi tidak mengungkapkan secara detail terkait kronologi dan detail kasus tersebut.
"Ini SM Entertainment. Kami baru-baru ini sudah mengonfirmasi bahwa Taeil terlibat dalam kasus pidana terkait kejahatan seksual," tulis SM Entertainment melalui X atau Twitter.
"Saat melihat situasinya, kami sadar bahwa masalahnya sangat serius, maka kami memutuskan bahwa Taeil tidak dapat melanjutkan aktivitas grup lagi," sambungnya.
Selain itu, agensi juga membenarkan bahwa Taeil kini tengah menjalani pemeriksaan di kepolisian akibat kasus tersebut. SM Entertainment memastikan sang musisi berlaku patuh dan kooperatif selama pemeriksaan.
"Taeil saat ini bekerja sama sepenuhnya dalam penyelidikan polisi. Kami akan memberikan pernyataan lebih lanjut seiring berjalannya penyelidikan," lanjut SM Entertainment.
Di hari yang sama, SM Entertainment langsung mengeluarkan Taeil dari NCT setelah diduga terlibat dalam kasus kejahatan seksual. Agensi memutuskan untuk mengeluarkan idol berusia 30 tahun itu setelah melakukan pemeriksaan terhadap kasus dan menilai situasi yang terjadi sudah tergolong parah.
"Saat kami tengah menyelidiki fakta terkait masalah ini, kami menyadari betapa kacaunya situasi dan memutuskan Taeil tidak dapat lagi melanjutkan aktivitasnya dengan tim (NCT)," tutur SM Entertainment.
"Usai berdiskusi dengan Taeil, kami sudah memutuskan bahwa dia dikeluarkan dari grup," lanjut agensi itu.
Pada hari Kamis (29/8/2024), pihak kepolisian mengumumkan bahwa Taeil sudah dilaporkan sejak Juni 2024 oleh sang korban.
Sejak saat itu, Taeil segera diinvestigasi oleh pihak kepolisian setempat. Polisi turut mengklarifikasi bahwa korban yang melapor merupakan seorang wanita dewasa.
Namun, polisi menutup rapat detail terkait kasus kejahatan seksual yang menyeret Taeil tersebut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Liam Payne Dimakamkan Pekan Ini, Ada Lagu Penghormatan dan Dihadiri Seleb
-
Venom 3 Kembali Puncaki Box Office Usai Debut Here Turun di Posisi Kelima
-
Yulhee Gugat Choi Min-hwan FT Island Imbas Isu Tunjangan Hingga Hak Asuh
-
Selamat! Margot Robbie Baru Saja Sambut Kelahiran Anak Pertama
-
Ryu Seung-ryong Digaet Bintangi Drama Adaptasi Webtoon 'Manager Kim'
Artikel Terkait
-
Kasus Polisi Pukul Sopir Taksol Berakhir Damai, Polres Jaksel: Cuma Salah Paham
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
Sebut Kasusnya Sudah Damai, Abdul Mu'ti Buka Peluang Angkat Guru Supriyani jadi P3K
-
Doyoung NCT Beri Semangat untuk Muda Mudi di Lagu Solo Terbaru Bertajuk The Story
Entertainment
-
3 Film Jepang Dibintangi Yuki Amami, Terbaru Fushigi Dagashiya Zenitendo
-
Netflix Umumkan Produksi Serial Heartbreak High Season 3 Telah Dimulai
-
Liam Payne Dimakamkan Pekan Ini, Ada Lagu Penghormatan dan Dihadiri Seleb
-
Jadi Biksu Superstar, Ini Karakter Lee Seung Gi di Film Korea About Family
-
3 Drama China Dibintangi Dai Jing Yao, Ada Passionate Love After Marriage
Terkini
-
4 Lip Palette Terbaik dengan Pilihan Warna Cantik, Harga Mulai Rp50 Ribuan!
-
Liga Sepak Bola Putri Masih Sekadar Janji, PSSI Kembali Tegaskan Komitmen
-
3 Pesan AntiBullying dalam Buku Cerita Surat Dalam Balon
-
Badai Cedera Timnas Indonesia Kian Parah, Skuad Garuda Tak Full-skuad Lawan Jepang?
-
Ulasan Buku Insecurity is My Middle Name: Refleksi tentang Penerimaan Diri