Sejumlah film baru kembali meramaikan bioskop pada pekan terakhir di bulan Agustus ini, mulai dari film horor asal Indonesia bertajuk Thagut, hingga film asal Korea Selatan berjudul Revolver yang menjadi proyek terbaru dari Ji Chang-wook.
Penasaran apa saja? Intip ulasannya di bawah ini, ya!
1. Kaka Boss
Film asal Indonesia ini bercerita tentang perantau dari Indonesia Timur yang bernama Ferdinand Omakare alias Kaka Boss (Godfred Orindeod). Ia sukses berbisnis jasa keamanan dan penagih utang di Jakarta. Namun, sang putri bernama Angel (Glory Hillary) tidak merasa bangga dengan profesi sang ayah karena tampak seperti preman.
Kaka Boss pun bertekad untuk berubah dan memutuskan beralih profesi menjadi penyanyi. Ia turut mengajak Alan (Ernest Prakasa) sebagai produser musik untuk membantunya merekam lagu.
Film untuk remaja ini dapat disaksikan di bioskop.
2. Thagut
Remaja pesantren, Ainun (Yasmin Napper), tengah berusaha mencari asal usul ayah kandungnya yang meninggal dunia di padepokan miliknya.
Ia kemudian bertakziah di Padepokan Abah Mulya bersama sang sahabat. Namun, kedatangannya itu justru membuat Ainun terjebak ajaran sesat.
Ajaran tersebut disampaikan oleh Lingga (Dennis Adhiswara), murid serta tangan kanan Abah Mulya. Di sisi lain, Ainun juga berusaha mencari kebenaran dari kematian sang ayah yang misterius.
Film ini dapat ditonton di bioskop.
3. Revolver
Ha Soo-young (Jeon Do-yeon) menginginkan satu unit apartemen impian setelah berhenti menjadi polisi.
Mimpi tersebut berpeluang besar menjadi kenyataan ketika laki-laki bernama Andy (Ji Chang-wook) datang untuk menawari kerja sama.
Andy meminta Soo-young untuk menggantikan dirinya dalam kasus korupsi. Soo-young akhirnya mengiyakan tawaran tersebut setelah dijanjikan bayaran fantastis meski harus dipenjara selama dua tahun.
Namun, setelah bebas, Andy justru menghilang dan tak membayar upah. Soo-young lantas bersiap melakukan misi pencarian Andy untuk menagih utangnya.
Film dengan rating 13+ ini disaksikan di bioskop.
4. Secret: A Hidden Score
Secret: A Hidden Score berpusat pada kisah mahasiswa jurusan musik di Inggris bernama Minato Higuchi (Taiga Kyomoto) yang harus pulang kampung karena mengalami sebuah peristiwa.
Ia melanjutkan kuliah di Jepang dan bertemu Yukino Naito (Kotone Furukawa). Keduanya saling berjumpa setelah Minato menemukan Yukino tengah bermain piano dengan alunan nada yang menarik perhatiannya.
Mereka pun menjalin pertemanan yang tak disangka membuat Minato jatuh hati pada Yukino.
Film dengan rating 13+ ini tayang di bioskop.
5. The Crow
Eric (Bill Skarsgard) dan Shelly (FKA Twigs) adalah sepasang kekasih yang berkenalan di lembaga pemasyarakatan. Namun, mereka dibunuh oleh musuh bernama Vincent Roeg (Danny Huston).
Di akhirat, Eric terbangun dalam gudang penuh burung gagak, dan diminta untuk membunuh semua orang yang membunuh kekasihnya jika ingin mendapatkan Shelly kembali.
Eric pun memburu sang pelaku satu per satu. Ia juga menemukan video yang diminta Roeg dan menemukan rahasia besar baru yang turut menyeret Shelly.
Film untuk dewasa ini dapat disaksikan di bioskop.
Itulah lima film terbaru untuk sambut akhir pekanmu. Ada yang sudah kamu tonton?
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
Artikel Terkait
-
4 Film yang Diperankan oleh Kristo Immanuel, Terbaru The Shadow Strays
-
3 Film dan Drama Korea yang Dibintangi Ji Chang Wook di Sepanjang Tahun 2024
-
Film Kaka Boss Turun Layar dengan Kantongi 850 Ribu Penonton, Arie Kriting: Saya Bawa Cerita dan Konsep Original
-
4 Rekomendasi Film Korea dengan Karakter Wanita Kejam yang Tak Terlupakan
-
Review Film Kaka Boss: Di Balik Sikap Galak, Tersimpan Hati yang Lembut
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku