Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Gigi Ann
Min Hee-jin (twitter.com)

Min Hee-jin ajukan permohonan untuk mengadakan rapat pemegang saham (RUPS) luar biasa usai dirinya dicopot dari jabatan CEO ADOR.

Sang mantan CEO itu memohon agar dapat kembali masuk dalam direksi internal ADOR dan diangkat lagi sebagai CEO. Permohonan itu diajukan ke Pengadilan Distrik Pusat Seoul oleh Sejong Law Firm selaku tim kuasa hukum pihaknya.

"Hari ini, mantan CEO Min Hee-jin meminta permohonan perintah untuk menggelar rapat umum pemegang saham (RUPS) luar biasa dan mengangkat kembali Min Hee-jin menjadi direktur internal ADOR ke Pengadilan Distrik Pusat Seoul," tutur Sejong Law Firm, diberitakan Sports Chosun via Naver pada Jumat (13/9/2024).

Kuasa hukum kemudian menjelaskan alasan Min Hee-jin mengajukan permohonan itu agar kembali masuk ke jajaran direksi ADOR, kemudian menjadi CEO lagi.

Menurut Sejong Law Firm, keputusan mencopot Min Hee-jin dari CEO telah melanggar kesepakatan RUPS luar biasa beberapa waktu lalu setelah HYBE dilarang memberikan hak suara.

Kuasa hukum juga sempat mempersiapkan gugatan untuk menentang keabsahan pemecatan Min Hee-jin dari jabatan CEO.

Namun, keputusan itu berubah dan akhirnya mengajukan permohonan agar Min Hee-jin kembali dalam direktur internal ADOR dan menjabat sebagai CEO.

"Mantan CEO Min Hee-jin dijamin masa jabatannya selama lima tahun sebagai CEO serta masuk direksi ADOR berdasarkan perjanjian pemegang saham," tutur Sejong Law Firm.

"Namun, HYBE secara sepihak mencopot mantan CEO Min Hee-jin dengan alasan yang sama seperti sebelumnya. Ini menjadi pelanggaran langsung terhadap perjanjian pemegang saham yang masih berlaku," sambungnya.

Posisi CEO ADOR kemudian digantikan oleh Kim Joo-young yang dikenalkan sebagai pakar personalia yang akan menstabilkan internal organisasi ADOR.

"Ini ADOR. Pada 27 Agustus, sebuah rapat direksi dilaksanakan dan Kim Joo-young diangkat untuk menjadi CEO yang baru," tulis ADOR melalui pernyataannya pada Selasa (27/8/2024).

"Kim Joo-young merupakan pakar personalia yang mempunyai pengalaman beragam di industri dan akan ditugaskan untuk menstabilkan internal organisasi ADOR," sambung ADOR.

"Min Hee-jin akan tetap di direktur internal dan akan melanjutkan tugasnya dalam produksi NewJeans. Oleh karena itu, produksi dan administrasi ADOR akan dilakukan terpisah," jelas mereka.

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Gigi Ann