Stadion Santiago Bernabéu di Madrid, Spanyol belum lama ini tiba-tiba mengumumkan pembatalan sejumlah agenda event dan konser yang akan berlangsung di tempat tersebut.
Menyusul kesuksesan konser dari sejumlah artis seperti Karol G, Taylor Swift, dan Luis Miguel, klub sepak bola Real Madrid mengumumkan melalui postingan di akun media sosial mereka terkait rencana pembatalan sejumlah jadwal konser hingga tahun 2025 mendatang. Tanpa menyebutkan tanggal pasti kapan stadion tersebut bisa dipergunakan lagi untuk event seperti konser musik.
Mengutip dari Billboard pada Minggu (15/9/2024), Real madrid menyampaikan bahwa mereka telah memutuskan untuk menjadwal kembali jadwal penayangan event maupun konser yang akan digelar di Stadion Santiago Bernabéu.
Keputusan ini diambil sebagai bagian dari serangkaian tindakan yang telah diambil klub untuk memastikan kepatuhan yang ketat terhadap peraturan kota saat ini selama konser.
Tak hanya terkait dengan masalah sistem kedap suara dan berbagai langkah tambahan telah diterapkan. Kepatuhan untuk mengikuti peraturan ini oleh berbagai pihak penyelenggara dan promotor terhambat oleh tantangan untuk memenuhi semua persyaratan.
Real Madrid juga menyampaikan akan terus berupaya untuk memastikan bahwa selama konser berlangsung, ada kondisi yang tepat dalam produksi dan penyiaran suara yang memungkinkan konser diadakan di stadion mereka dengan baik.
Dengan adanya pengumuman ini, sejumlah konser yang terpengaruh termasuk konser Dellafuente dan Aitana, yang awalnya dijadwalkan pada 15 November dan 28-29 Desember. Serta konser Lola Índigo, yang dijadwalkan pada 22 Maret 2025, akan dijadwalkan ulang.
Festival Music Bank di Madrid yang dijadwalkan menghadirkan sejumlah artis K-Pop populer seperti aespa, BoyNextDoor, Kiss of Life yang akan digelar pada tanggal 12 Oktober 2024 telah dibatalkan.
Tidak ada rincian lebih lanjut yang diberikan. Billboard Español berupaya menghubungi departemen komunikasi Real Madrid C.F. tetapi tidak mendapat tanggapan hingga berita ini dipublikasikan.
Menanggapi keputusan tersebut, penyanyi Spanyol Aitana segera mengumumkan tanggal baru untuk pertunjukannya, yang dijadwalkan ulang pada tanggal 27 dan 28 Juni 2025. Sementara Índigo menyatakan bahwa ia akan mengumumkan tanggal baru segera setelah ia mendapatkannya.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
Nonton Konser TXT Format VR di Bioskop Cinepolis, MOA: Terasa Real Banget
-
Potret Marion Jola Tampil SWAG di Konser 2NE1, Rayakan Mimpi Nonton Konser K-Pop Pertamanya
-
Viral Rizal Armada Tegur Pasangan Kekasih Bermesraan di Konsernya: Kalau Belum Nikah Jangan Dekat-Dekat!
-
Sensasi Baru! Merasakan Langsung Serunya Nonton Konser TXT Format VR di Bioskop
-
Serunya Merasakan Langsung Sensasi Berbeda Nonton Konser TXT Format VR di Bioskop
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Gegara Belanda, Jayden Oosterwolde Masih Tunda Tawaran Timnas Indonesia dan Suriname
-
Ulasan Novel If You Need Me, Cerita Cinta Palsu yang Jadi Nyata
-
3 Sheet Mask yang Mengandung Ceramide, Ampuh Merawat Kesehatan Skin Barrier
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua