Pemburu iblis legendaris siap kembali beraksi dalam adaptasi animasi Devil May Cry terbaru yang segera tayang di platform Netflix. Netflix telah merilis trailer sekaligus jadwal tayangnya.
Proyek terbaru Devil May Cry ini berjalan sejak September 2023 saat Netflix mengumumkan bahwa mereka tengah menggarap serial animasi yang diadaptasi dari game populer karya Capcom.
Proyek ini melibatkan Adi Shankar, produser asal India-Amerika yang dikenal lewat karyanya di serial Castlevania, bersama Studio Mir dan pengembang game Jepang. Netflix kini telah membagikan teaser trailer resmi untuk serial Devil May Cry yang bakal tayang pada April 2025.
Sesuai dengan ciri khas seri Devil May Cry, trailer ini menyajikan aksi spektakuler dari Dante yang bertarung melawan manusia dan iblis. Tak hanya menampilkan karakter-karakter yang sudah familiar dari game, mereka juga akan mengambil elemen-elemen dari luar video game.
Di akhir trailer, ada sosok misterius berwujud kelinci putih yang tampak menunggu terbukanya gerbang neraka. Karakter White Rabbit ini berasal dari manga Devil May Cry 3.
Season perdana Devil May Cry akan berisi 8 episode. Alex Larsen yang sebelumnya menggarap Captain Laserhawk: A Blood Dragon Remix, ditunjuk sebagai penulis cerita. Adi Shankar memberi apresiasi tinggi untuk Larsen dan proyek ini.
"Merupakan kehormatan bagi saya, dipercaya oleh Netflix dan Capcom untuk mengawal franchise Devil May Cry. Saya dan Alex Larsen sangat menyukai karakter-karakter ini. Kami bagian dari komunitas penggemarnya dan berjanji akan melampaui standar tinggi yang sudah kami tetapkan sendiri," tuturnya, dikutip dari laman cbr.com.
Ekspektasi terhadap serial Devil May Cry ini sangat tinggi karena Adi Shankar memberi janji yang cukup berani pada November 2023. Ia mengatakan bahwa serial ini akan menjadi salah satu acara terbaik di Netflix.
Terdengar ambisius memang, sebab Adi Shankar sendiri mengandalkan reputasi yang kuat untuk mendukung pernyataannya. Sebelumnya, ia sukses dengan serial Castlevania dan sekuelnya, Castlevania: Nocturne, yang berhasil memukau penggemar dengan visual animasi serta storyline-nya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
-
Sutradara Beber Alasan Kirsten Dunst Tak Digaet Main di Sekuel Film Jumanji
-
Trailer Film Live Action How to Train Your Dragon: Mason Thames Jadi Hiccup
-
Kreator One Punch Man Luncurkan Manga Shonen Jump Terbaru Berjudul Bug Ego
-
Garap Film Terbaru, Steven Spielberg Gandeng Josh O'Connor Jadi Pemain
Artikel Terkait
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
-
Light Shop Jadi Karya Ambisius Kang Full, Siap Bersaing dengan Squid Game!
-
Donnie Yen Siap Lawan Puluhan Musuh di Film The Prosecutor, Ini Trailernya
-
Makna Plankton di Serial Netflix Mr. Plankton Diungkap Penulis, Mendalam!
-
Makna Plankton di Serial Netflix Mr. Plankton Diungkap Penulis, Mendalam!
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan