YG Entertainment konfirmasi rencana comeback BLACKPINK serta tur dunia yang akan digelar pada 2025 mendatang. Kabar itu datang usai BLACKPINK tidak melakukan aktivitas sebagai grup selama satu tahun terakhir dengan member yang mulai beraktivitas di agensi baru masing-masing.
YG Entertainment memastikan rencana comeback mendatang akan diikuti oleh seluruh member, termasuk rangkaian tur dunia setelahnya.
"Pada 2025, BLACKPINK berencana comeback grup secara penuh dan menyapa penggemar dalam tur dunia," tutur YG Entertainment, diberitakan TenAsia pada Selasa (24/9).
Agensi juga sebelumnya telah beberapa kali menyinggung comeback terbaru BLACKPINK. Pada Juli lalu, Yang Hyun-suk selaku pendiri YG Entertainment menyebut BLACKPINK akan kembali menjadi salah satu grup yang sibuk beraktivitas pada tahun depan.
Namun, ia tidak membeberkan detail comeback dan tur dunia mendatang.
Comeback terbaru itu berjarak sekitar dua tahun setelah perilisan album Born Pink pada 2022 dengan single utama bertajuk Pink Venom dan Shut Down.
Sebelumnya BLACKPINK juga sempat menggelar tur dunia Born Pink World Tour yang dimulai di Korea Selatan, kemudian berlanjut ke Amerika Serikat, sejumlah negara Eropa, dan Asia. Tur dunia itu resmi dimulai sejak 15 Oktober 2022 hingga 17 September 2023.
BLACKPINK turut menyambangi Indonesia dalam konser di Stadion Utama Gelora Bung Karni (SUGBK) pada 11 dan 12 Maret 2023.
Girl group beranggotakan Lisa, Jennie, Jisoo, dan Rose ini kemudian menutup tur dunia mereka dengan konser di Gocheok Sky Dome yang dapat menampung 35 ribu penonton untuk masing-masing konser yang digelar selama dua hari.
Setelah itu, seluruh member BLACKPINK mengumumkan telah mengakhiri kontrak dengan YG Entertainment dan sepakat hanya melanjutkan aktivitas grup di bawah naungan agensi itu.
Mereka memutuskan untuk bergabung dan mendirikan agensi masing-masing, seperti Jennie dengan agensi sendiri bernama ODD ATELIER, Jisoo yang melakukan langkah serupa dengan agensi BLISOO, dan Lisa yang membentuk agensi LLOUD.
Sementara itu, Rose menjadi satu-satunya member BLACKPINK yang bergabung dengan agensi lain, yakni THEBLACKLABEL yang merupakan label musik besutan produser YG Teddy Park dan Kush.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Sinopsis Now You See Me 3, Hadirnya The Four Horsemen Generasi Baru
-
Timothee Chalamet Mengaku Kecewa Tak Jadi Best Actor di Ajang Besar
-
Resmi Rilis Teaser, The Devil Wears Prada 2 Siap Tayang Mei 2026
-
Rilis Teaser, Toy Story 5 Hadirkan Ancaman Baru untuk Woody dan Buzz
-
Sinopsis Dear X, Ungkap Sisi Kelam Artis yang Tersembunyi
Artikel Terkait
-
Pesona Jisoo BLACKPINK Curi Perhatian di Paris Fashion Week, Tampil Anggun dengan Sentuhan Klasik
-
NCT Wish Berteman dengan Hantu di Video Musik Lagu Comeback Bertajuk Steady
-
Claudia Kim dan Suaminya Resmi Bercerai Setelah 5 Tahun Menikah
-
Bikin Kaget! Lisa Blackpink Mendadak Umumkan Bakal Gelar Fan Meetup di Jakarta
-
Linkin Park Perkenalkan Single Terbaru Bertajuk Heavy Is The Crown
Entertainment
-
Inara Rusli Diterpa Isu Perselingkuhan? Istri Sah Diduga Lapor ke Polisi
-
Frieren Season 2 Rilis Trailer Baru, Petualangan Menuju Aureole Berlanjut
-
Comeback Solo Lewat Lagu Saturday Preacher, Cha Eun Woo Ungkap Sisi Liar
-
Wajib Masuk Watchlist! 4 Rekomendasi Anime Rock dengan Musiknya Bikin Candu
-
Mengerikan dan Penuh Misteri! Intip Trailer Baru Film Return to Silent Hill
Terkini
-
7 Lip Vinyl dengan Formula Hydrating untuk Bibir Plumpy Bebas Pecah-Pecah
-
Alexander Zwiers Masih Kaji Sepak Bola Indonesia, Road Map Baru Rilis 2026?
-
Minum Kopi Pagi vs Malam: Efeknya Ternyata Beda Buat Badan, Kamu Tim yang Mana?
-
Tips Belajar Anti Gagal! 8 Strategi Ampuh Bikin Mahir Bahasa Mandarin
-
Jonatan Christie Tolak Gabung Skuad SEA Games: Alasan Regenerasi dan WTF