Penyanyi solo BoA baru saja mengunggah sejumlah foto terbaru melalui akun Instagram pribadinya pada Selasa (1/10/2024). Dalam unggahannya tersebut, BoA tampil menawan dengan penampilannya yang tampak segar dan lebih muda.
Tampil kasual dalam balutan atasan tanpa lengan berwarna putih dipadukan dengan celana cargo bermotif, sang idola menyuguhkan beberapa pose yang membuatnya tampil bak anak muda. Dalam postingannya, ia juga menuliskan caption berupa "BoA One's Own 2024" seolah tengah membagikan spoiler untuk aktivitas mendatangnya.
Sebelumnya, BoA sempat membuat para penggemar khawatir dengan kabar pensiun, setelah ia mengunggah pesan ke media sosial mengenai kontraknya yang akan berakhir pada tahun 2025 nanti.
"Kontrakku akan berakhir pada tanggal 31 Desember 2025. Sampai saat itu tiba, aku akan memberikan yang terbaik. Setelahnya, aku pikir aku bisa pensiun. Jumping (fans BoA) jangan khawatir," ungkap BoA, seperti dikutip dari Allkpop.
Pesan BoA mengenai kontraknya tersebut tentu saja banyak diartikan oleh para penggemar bahwa sang idola akan segera pensiun dari dunia hiburan. Bahkan setelah postingan tersebut, BoA tampak menghilang dari media sosial. Hal ini semakin mengundang rasa penasaran mereka.
Akun Instagram pribadi pelantun tembang 'No. 1' tersebut juga tampak kosong dengan semua postingan tampak menghilang. Hingga akhirnya sang idola mengunggah postingan terbaru pada 1 Oktober 2024. Kembalinya BoA dengan postingan terbaru tentu saja membuat para penggemar menantikan aktivitasnya di masa depan.
Sementara itu, merayakan anniversary debutnya yang ke-24 , BoA dijadwalkan menggelar konser bertajuk 'BoA Live Tour - BoA: One's Own' pada tanggal 12 dan 13 Oktober 2024 mendatang. Bertemapat d Handball Gymnasium, Seoul Olympic Park. Konser hari kedua juga akan disiarkan secara online melalui platform global Beyond Live dan Weverse.
Selain menggelar konser di Seoul, BoA juga akan menyapa para penggemar di beberapa kota di Asia lainnya. Termasuk mengunjungi Jakarta pada 26 Oktober 2024, di Basket Hall, GBK Senayan. Sebelum bertandang ke Taipei pada 23 November 2024, di NTU Sports Center 1F. Serta tampil di Singapura pada tanggal 30 November 2024, bertempat di The Star Theatre.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
NCT Dream 'Flying Kiss', Lagu Ungkapan Perasaan Cinta Seindah Bunga
-
Akhirnya! Jisoo BLACKPINK Dikabarkan Bakal Comeback Solo Akhir Tahun Ini
-
IVE Mencari Cinta Lewat Lagu Kolaborasi 'Supernova Love' feat. David Guetta
-
Taeyeon Girls' Generation Bahas Ketidaksempurnaan di Lagu Baru 'Hot Mess'
-
Comeback Memukau! VIVIZ Umbar Pesona dan Rasa Percaya Diri di Video Musik Lagu Baru 'Shhh!'
Artikel Terkait
-
Konser Dua Lipa di Jakarta Batal Digelar
-
Kolaborasi Unik Pertunjukan Seni, Musik dan Komedi Bakal Digelar Akhir Pekan Ini di JCC Senayan
-
Konser di Indonesia, Cigarettes After Sex Tambah Kuota Kategori Tiket
-
Dimeriahkan 14 Musisi Ternama dan 21 Ribu Peserta Lari, Pertamina Eco RunFest 2024 Digelar 24 November Mendatang
-
Daftar Lengkap HP Samsung yang Mendapatkan Update One UI 7 dan Android 15
Entertainment
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 400: Kematian Pangeran Kacho
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Gong Yoo di Netflix, Terbaru Ada The Trunk
-
BABYMONSTER Billionaire: Ketika Percaya Diri Mampu Bungkam Komentar Negatif
-
4 Fakta Neo Hou, Pemeran Fangs of Fortune yang Ternyata Mantan Trainee SM
-
4 Alasan yang Bikin Drama China 'Fangs of Fortune' Harus Masuk Watchlist
Terkini
-
Ulasan Buku Titip Rindu Buat Ibu: Kisah Ibu dan Anak yang Terjerat Adat
-
3 Rekomendasi Toner Lokal Mengandung Calendula, Ampuh Redakan Kemerahan
-
Erick Thohir Cek Kondisi Rumput GBK Jelang Laga Timnas Indonesia vs Jepang
-
Tampil Modis dengan 4 Gaya Simpel ala Kang Mi-na yang Wajib Kamu Coba!
-
Ulasan Novel Little White Lies: Kehidupan Debutante yang Penuh Rahasia