Dear Hyeri merupakan drama Korea produksi ENA, yang menggaet Shin Hye Sun dan Lee Jin Wook sebagai pemain utamanya.
Menjelang perilisan episode 6, tim produksi telah membocorkan beberapa potongan foto yang memperlihatkan keromantisan Shin Hye Sun dan Lee Jin Wook di sebuah kafe.
Beberapa potongan yang telah dibagikan melalui Instagram @channel.ena.d, akan membuat penonton penasaran dan tak sabar menantikan penayangan episode selanjutnya.
Mengusung genre healing romance, drakor Dear Hyeri mengikuti kisah Joo Eun Ho yang bekerja sebagai penyiar berita. Ia mengalami gangguan identitas disosiatif setelah adik perempuannya bernama Hye Ri menghilang.
Hal itu diperparah dengan perpisahannya dengan kekasih yang telah ia pacari selama delapan tahun, yakni Jung Hyun Oh.
Shin Hye Sun dalam drama ini memerankan karakter ganda, yakni sebagai Joo Eun Ho yang berprofesi penyiar dan Joo Hye Ri yang bekerja sebagai penjaga parkir.
Dalam episode sebelumnya, kisah masa lalu Eun Ho dan bagaimana ia bekerja di tempat parkir menyamar sebagai adiknya Hye Ri digambarkan.
Saat Hyun Oh merawat Eun Ho yang sakit, keduanya mulai berkencan lagi. Namun, kebahagiaan mereka hanya berlangsung sebentar karena Eun Ho memutuskan untuk mengakhiri hubungan mereka di akhir episode.
Spoiler Dear Hyeri Episode 6
Foto-foto yang dirilis menggambarkan Eun Ho dan Hyun Oh sedang berkencan di sebuah bar. Dalam foto-foto tersebut, keduanya terlihat duduk di meja bar dan membuka sebuah kotak kado kecil.
Hyun Oh tersenyum cerah sambil memegang sebuah kalung, sementara Eun Ho, yang mencondongkan badannya, memperhatikan reaksinya dengan raut wajah penuh kasih sayang.
Di foto berikutnya, Eun Ho dan Hyun Oh tersenyum saat mereka saling bertukar pandang. Pemirsa dibuat bertanya-tanya apakah romansa mereka akan berlanjut dan cerita apa yang ada di balik kalung tersebut.
Tim produksi “Dear Hyeri” berkomentar, “Romansa antara Eun Ho dan Hyun Oh secara resmi akan dimulai,” seperti dikutip dari Soompi (8/10/2024).
Mereka menambahkan, “Mohon nantikan kembali hubungan romantis antara Eun Ho dan Hyun Oh, yang akan berubah dan tumbuh saat mereka mengalami cinta dan perpisahan.”
Episode 6 drama Korea Dear Hyeri akan tayang pada Selasa, 8 Oktober 2024, pukul 22.00 KST. Jangan sampai terlewatkan kisah mereka ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Yoon Kye Sang Dikonfirmasi Bintangi Drakor Genre Aksi Komedi Garapan ENA
-
Usung Genre Survival, Ini Peran Ahn Hyo Seop di Film Omniscient Reader
-
Tayang Juli 2025, Ini Detail Karakter Lee Min Ho di Film Omniscient Reader
-
Rilis Poster Karakter, Ini 3 Pemain Utama Drama Korea Hunter With A Scalpel
-
Ada Park Bo Young, Drama Korea Gold Land Umumkan Jajaran Pemain Utama
Artikel Terkait
-
3 Drama Thriller Lee Joon Hyuk, Terbaru Dongjae, the Good or the Bastard
-
Ada Lee Min Ki dan Han Ji Hyun, Drama Korea Face Me Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
Rilis Poster Baru, Drama Korea Marry YOU Ungkap Detail 4 Karakter Utama
-
Tak Jadi Detektif, Ini Detail Karakter Lee Min Ki di Drakor Face Me
-
Spoiler Dear Hyeri Episode 5, Kencan Romantis Shin Hye Sun dan Lee Jin Wook
Entertainment
-
10 Hari Debut, Allday Project Raih TRofi Pertama Lagu Famous di M Countdown
-
Deja Vu oleh Rescene: Menelusuri Kenangan Demi Mencari Momen Tak Terlupakan
-
Banda Neira Kembali 'Menghidupkan' Lewat Lagu 'Mimpilah Seliar-liarnya'
-
KARD Menggoda Kita dengan Pesona yang Memikat di Lagu Terbaru 'Touch'
-
Nostalgia! Super Junior Usung Musik Ballad Tahun 2000-an di Lagu 'I Know'
Terkini
-
Menu of Happiness; Lanjutan Kisah di Balik Sepiring Makanan Detektif Rasa
-
Spesifikasi Vertu Ironflip, HP Lipat Desain Eksklusif dengan Harga Melangit
-
ZTE Luncurkan Nubia Focus 2 5G di Pasar Indonesia, Harga Rp 2 Jutaan dengan Ragam Fitur AI
-
4 Pelembab Gel untuk Kulit Berminyak dan Redakan Redness, Harga Rp43 Ribu!
-
Persebaya Segera Perkenalkan Skuad Resmi, Gelar Tur hingga Launching Game