Satu lagu film horor yang akan hadir di bioskop tanah air pada bulan Oktober ini. Identik dengan Halloween, rupanya banyak rumah produksi yang tengah gencar mengeluarkan film-film horor terbaru untuk memeriahkan bulan Oktober ini.
Salah satu film horor yang akan segera tayang adalah ‘Perewangan’ di bawah naungan Pichouse Films, film ini diangkat berdasarkan thread populer yang ditulis oleh @jeropoint di aplikasi X.
Disutradarai oleh Awi Suryadi, ‘Perewangan’ menjadi film yang patut dipertimbangan kehadirannya. Seperti yang kita tahu, Awi Suryadi adalah sosok yang tidak asing di kancah perhororan Indonesia. Karya terdahulunya, sebut saja ‘Danur’ series, ‘KKN di Desa Penari’, ‘Asih’, hingga yang terbaru adalah ‘Do You See What I See’ sukses secara penjualan di bioskop Indonesia.
Kini, sosok sutradara kondang ini kembali hadir dengan membawa cerita baru melalui ‘Perewangan’. Mengisahkan mengenai Maya dan keluarganya yang menghadapi teror dan peristiwa janggal. Setelah sang ibu jatuh sakit, teror demi teror mulai menghantui keluarga Maya, mulai dari suara-suara aneh hingga penampakan mahluk halus yang menyeramkan.
Diduga semua kejadian aneh yang menyelimuti keluarga Maya adalah ulah dari Pakde dan Budhenya yang selalu mengincar rumah dan tanah peninggalan ibu Maya, Sudarsih. Rumah tersebut turun-temurun adalah rumah dari Kakek Maya.
Namun, di samping itu rupanya ada kekuatan yang lebih besar dan jahat, wujud dari keserakahan manusia. Menggunakan makhluk yang membantu mencapai kejayaan materi dengan bayaran nyawa orang-orang yang terkasih. Kini, makhluk tersebut mengincar seluruh keluarga Maya.
Film ini tidak hanya menyajikan adegan-adegan horor yang menegangkan, tetapi juga mengangkat isu-isu sosial seperti keserakahan, kepercayaan, dan hubungan keluarga.
Perewangan sendiri merupakan istilah dalam Bahasa Jawa yang memiliki arti makhluk halus yang dipercaya memiliki kekuatan gaib. Perewangan ini sering dihubungkan dengan kekayaan dan kesuksesan. Namun, kekuatan perewangan ini datang dengan konsekuensi yang mengerikan, seperti tumbal ataupun kutukan bagi keturunannya.
Selain hadir dengan cerita yang menarik, ‘Perewangan’ juga menjanjikan akting yang luar biasa dari para pemainnya. Tokoh utama, Maya akan diperankan oleh aktris muda Davina Karamoy, yang sebelumnya sukses besar dalam film ‘Ipar adalah Maut’ sebagai Rani.
Selanjutnya, Ully Triani akan memerankan Sudarsih yaitu ibu Maya yang menyimpan rahasia besar mengenai perewangan. Shanty akan memerankan Sumarni, Randy Danistha sebagai Sucipto, dan Andi memerankan Wikarto.
Selain nama-nama di atas, masih banyak lagi aktor dan aktris berbakat lainnya yang turut berpartisipasi dalam film ini. Mereka semua berhasil menciptakan atmosfer mencekam dan membuat penonton terbawa dalam cerita yang penuh misteri.
'Perewangan' sendiri akan tayang perdana pada 24 Oktober mendatang. Gimana, sudah penasaran dengan ceritanya?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Kolaborasi Lee Min Ki dan Han Ji Hyun, Ini 3 Alasan Wajib Nonton 'Face Me'
-
Diangkat dari Kisah Nyata, Santet Segoro Pitu Sajikan Cerita Berdarah-darah
-
Ulasan Film Speak No Evil, Pelajaran Berharga bagi Seorang People Pleaser
-
Remake Film Korea, Persaudaraan Haru di My Annoying Brother Bikin Nangis
-
Berkepribadian Ganda, Ini 3 Fakta Karakter Shin Hye Sun di Drama Korea Dear Hyeri
Artikel Terkait
-
Dari Oktagon ke Layar Lebar: 5 Film yang Terinspirasi Perjuangan Petarung UFC
-
5 Fakta Menarik Film Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Borong Piala Citra di FFI 2024
-
Borong 7 Piala Citra! Ini Link Nonton Jatuh Cinta Seperti di Film-Film: Legal dan Resmi
-
Ernest Prakasa dan Cast JESEDEF Hadiri FFI 2024 Naik 'Motor Galon': Menang Nggak Menang yang Penting Hura-hura!
-
Review Film Keluar Main 1994, Komedi Kehidupan Anak Milenial
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan