Boy group SEVENTEEN akan kembali menyapa penggemar di Jakarta lewat rangkaian konser bertajuk 'SEVENTEEN [Right Here] World Tour in Jakarta' pada tanggal 8 Februari 2025 mendatang. Bertempat di Jakarta International Stadium.
Menyambut konser tersebut, pihak promotor Mecimapro telah mengumumkan daftar tiket serta denah tempat duduk melalui unggahan di akun media sosial mereka pada Rabu (30/10/2024).
Carat (penggemar SEVENTEEN) di Jakarta dapat bertemu langsung dengan Mingyu dan kawan-kawan dengan merogoh kocek minimal Rp 1,6 juta untuk kategori tiket termurah di zona Green.
Sedangkan tiket termahal dijual seharga Rp 3,8 juta untuk zona Pink Soundcheck Package. Tiket zona lainnya seperti Blue dijual sengan harga Rp 3,2 juta; sementara zona Orange dijual seharga Rp 3,4 juta. Zona Purple dibandrol seharga Rp 3 juta, dan zona Yellow dibandrol dengan harga Rp 2,6 juta. Semua tiket merupakan tiket dengan tempat duduk dan nomor urut.
Sementara itu, para penggemar dapat melalukan pendaftaran 'Carat Membership Presale' di Weverse mulai dari tanggal 30 Oktober, pukul 10.00 WIB - 4 November 2024, pukul 09.59 WIB.
Penjualan tiket Carat Membership Pre-sale akan dibuka pada tanggal 13 November 2024, pukul 13.00 WIB - 23.59 WIB. Dengan pembelian maksimum 2 tiket.
Untuk penjualan tiket MCP Membership Pre-sale akan dibuka pada tanggal 14 November 2024, pukul 13.00 WIB - 23.59 WIB. Dengan pembelian maksimal 2 tiket.
Sedangakan penjualan tiket umum atau General Onsale akan dibuka pada tanggal 15 November 2024, pukul 13.00 WIB. Dengan maksimal pembelian 4 tiket. Tiket dapat dibeli melalui website resmi Mecimashop.com dan Tiket.com.
Untuk keterangan lebih lanjut mengenai detail dan tata cara pembelian tiket konser SEVENTEEN 'Right Here' di Jakarta dapat mengikuti update di akun media sosial pihak promotor Mecimapro.
Di lain sisi, SEVENTEEN baru saja sukses membuka gelaran konser tur dunia 'Right Here World Tour' di Seoul pada tanggal 12 dan 13 Oktober 2024 lalu. Bertempat di Goyang Sports Complex Main Stadium, SEVENTEEN sukses menyedot sebanyak 58.000 penggemar hadir selama total 2 hari.
Setelahnya, mereka akan bertandang dan menyapa para penggemar di Amerika Serikat mulai tanggal 22 Oktober 2024.
Siapa, nih, yang sudah tidak sabar untuk war konser SEVENTEEN di Jakarta?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
Artikel Terkait
Entertainment
-
Lesti Kejora Dilabeli 'Tukang Nyinyir', Iis Dahlia: Jangan Pada Marah
-
Song Min Ho WINNER Didakwa Tanpa Penahanan Terkait Kelalaian Wajib Militer
-
Susul Demon Slayer, Film Chainsaw Man: Reze Arc Raup Lebih 10 Miliar Yen
-
Sinopsis Jangan Buang Ibu, Film Drama Keluarga yang Menampar Nurani
-
Song Mino WINNER Didakwa atas Dugaan Pelanggaran Wajib Militer
Terkini
-
Lebih dari Sekadar Ambisi, Ini 5 Kunci Energi Batin untuk Sukses di 2026
-
Novel Pukul Setengah Lima, Mencari Pintu Keluar dari Realitas Kehidupan
-
Mengenal Budaya Makassar Lewat Novel Romansa Anjungan Losari Karya Nurfatimah AZ
-
Dijamin Fashionable! Intip 3 Inspirasi Styling Jaket ala Kim Min Gue!
-
Gregoria Ajukan Protected Rank 1 Tahun, Putri KW Berjuang Sendiri di 2026?