Jennie dan Lisa BLACKPINK dikonfirmasi akan tampil kembali di panggung Coachella pada 2025. Namun, keduanya bersiap tampil sebagai solois alih-alih bersama member BLACKPINK lainnya sebagai grup di panggung festival musik tahunan tersebut.
Hal tersebut diketahui lewat pengumuman jadwal dan lineup Coachella 2025 yang dirilis pada Kamis (21/11). Selain Jennie dan Lisa BLACKPINK, musisi Kpop lainnya turut hadir seperti ENHYPEN dan XG untuk mengisi penampilan di festival musik yang berlangsung selama dua pekan tersebut.
Lisa BLACKPINK dijadwalkan tampil pada 11 dan 18 April 2025. Di hari yang sama, Lady Gaga juga tampil sebagai headliner. Selain itu, ada pula Benson Boone, Missy Elliott, dan FKA twigs.
Di sisi lain, ENHYPEN direncanakan manggung pada 12 dan 19 April 2025. Dalam jadwal yang sama, Green Day terpilih sebagai headliner, dengan turut diramaikan oleh penampilan T-Pain, the Original Misfits, hingga Charli XCX.
Sedangkan Jennie dipersiapkan untuk manggung pada 13 dan 20 April. Pada jadwal yang sama, akan ada penampilan lain dari XG, Megan Thee Stallion, Keshi, hingga Zedd. Dalam hari itu, Post Malone terpilih sebagai headliner untuk hari terakhir.
Coachella tahun depan juga akan mengundang Travis Scott sebagai special guest. Penampilan Scott akan menjadi yang pertama setelah empat tahun direncanakan menjadi bintang utama dalam Coachella 2020 yang akhirnya dibatalkan karena pandemi Covid-19.
Sementara itu, penampilan mendatang sekaligus menjadi kesempatan ketiga untuk Jennie dan Lisa tampil di Coachella. Namun, akan menjadi yang perdana bagi mereka sebagai solois. Mereka telah tampil bersama BLACKPINK pada 2019 sebagai sub-headliner festival.
Girl group tersebut kemudian menjadi headliner Coachella pada 2023 yang sekaligus menandai mereka sebagai girl group Kpop pertama yang melakukan hal tersebut.
Sederet artis Kpop telah tampil di festival musik tersebut sepanjang beberapa tahun terakhir, dimulai dari trio hip-hop Epik High pada 2016.
Selain itu, pada 2022, ada pula Bibi, aespa, Yoon Mirae, Jackson Wang, serta CL. Pada April 2024, ada ATEEZ, LE SSERAFIM, dan the Rose yang memperpanjang daftar tampil di festival musik Coachella tersebut.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Timothee Chalamet Mengaku Kecewa Tak Jadi Best Actor di Ajang Besar
-
Resmi Rilis Teaser, The Devil Wears Prada 2 Siap Tayang Mei 2026
-
Rilis Teaser, Toy Story 5 Hadirkan Ancaman Baru untuk Woody dan Buzz
-
Sinopsis Dear X, Ungkap Sisi Kelam Artis yang Tersembunyi
-
HUNTR/X Nyaris Pingsan Usai Dapat Nominasi Grammy Awards 2026
Artikel Terkait
-
Catat Tanggalnya! Lisa BLACKPINK Siap Rilis Album Bertajuk Alter Ego pada 2025 Mendatang
-
Rose BLACKPINK Akan Merilis Single Terbaru Bertajuk Number One Girl
-
ENHYPEN Umumkan Jadwal Baru Tur Dunia Walk The Line di Asia
-
Melihat Perbandingan Penampilan Lisa BLACKPINK Fan Meetup di 3 Negara, di Indonesia Paling Sopan Tertutup!
-
Lagu ENHYPEN 'No Doubt': Pengen Cepet Pulang Kantor buat Ketemu Si Dia
Entertainment
-
Kalahkan The Running Man, Film Now You See Me 3 Kuasai Box Office Pekan Ini
-
Blak-blakan, Raisa Sebut Lagu Si Paling Mahir Berisi Sindiran Halus?
-
Bikin Geger Publik, Helwa Bachmid Bongkar Pernikahan Siri dengan Habib Bahar
-
Pedagang Sosis jadi Model JFW 2025, Pesan Saeruroh: Harus Nekat Sedikit
-
Tak Main-Main, Rully Anggi Akbar Hadiahkan Mahar Fantastis untuk Boiyen
Terkini
-
Spesial Hari Guru! Suara.com Dampingi Guru Ngaglik Pelatihan Menulis
-
5 Fakta Unik Nasi Tumpang Lethok, Kuliner Klaten yang Bikin Ketagihan
-
Sepenggal Perjalanan Menjadi Pahlawan Tanpa Tanda Jasa
-
Sudah Baca Berkali-kali Tapi Tetap Lupa? Ganti Caramu Belajar dengan 6 Langkah Sistematis Ini
-
Skuad Australian Open 2025: Indonesia Kirim 13 Wakil Demi Buru Gelar