Starship Entertainment selaku agensi mengonfirmasi persiapan comeback girl group IVE yang direncanakan pada Januari 2025.
Kabar terkait comeback mendatang disampaikan bertepatan ketika IVE tengah merayakan ulang tahun debut ke-3 pada 1 Desember.
"IVE, yang merayakan ulang tahun ke-3 debutnya hari ini, sedang mempersiapkan album baru untuk comeback pada bulan Januari sebagai bagian pertama Starship 2025," ungkap Starship Entertainment, dilansir dari Naver pada Senin (2/12).
"Kami meminta banyak dukungan untuk IVE yang akan melangkah maju sekali lagi dengan penampilan yang lebih matang melalui tur dunia tahun ini," sambung agensi.
Comeback ini juga menandai album terbaru IVE sejak terakhir kali merilis mini album kedua bertajuk IVE SWITCH pada sembilan bulan lalu atau tepatnya di bulan April 2024.
Namun, agensi masih belum memberikan informasi lebih detail terkait comeback tersebut, termasuk tanggal perilisan comeback.
IVE pertama kali melakukan debut pada 1 Desember 2021 dengan meluncurkan album single pertama berjudul Eleven (2021) yang terdiri dari dua lagu bertajuk Eleven dan Take It.
Selang satu tahun setelahnya, girl group beranggotakan Gaeul, Yujin, Rei, Wonyoung, Liz, dan Leeseo ini kembali merilis album single lain Love Dive dan After Like.
Grup yang terdiri dari 6 gadis berbakat ini sukses mendulang popularitas pesat baik di tangga musik domestik dan internasional. Mereka juga telah mengantongi banyak penghargaan di ajang bergengsi, salah satunya pada ajang MAMA Awards di tahun 2022. Pada ajang tersebut, IVE meraih empat piala MAMA, termasuk dalam kategori utama Song of the Year (Daesang).
Baru-baru ini, IVE telah merampungkan tur dunia pertama mereka yang bertajuk Show What I Have. Pada bulan Oktober 2023 lalu mereka resmi memulai tur di Seoul dan berlanjut ke beberapa negara di seluruh dunia, termasuk Osaka, Oakland, Atlanta, Berlin, London, Mexico City, hingga Indonesia. Pada tanggal 5 September 2024, mereka resmi mengakhiri tur dunia pertama yang berhelat di Tokyo, Jepang.
IVE juga baru saja merilis single kolaborasi mereka dengan DJ David Guetta. Single bertajuk Supernova Love tersebut menjadi proyek lagu kedua IVE yang semua liriknya menggunakan bahasa Inggris.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Taylor Swift Disinyalir Berpotensi Kimball Membeli Master untuk Album Lama
-
Resmi Dikonfirmasi, Film The Devil Wears Prada 2 Tayang di Bioskop pada 1 Mei 2026
-
Temu Tom Cruise, Jin BTS Tanya Rahasia Solid dengan Tim Mission: Impossible
-
Sudah Tayang di Bioskop, Intip Sinopsis Film Lilo & Stitch (2025)
-
Ramai Dibahas, Live-Action Avatar: The Last Airbender Resmi Lanjut Season 3
Artikel Terkait
Entertainment
-
SHINee Berbagi Chemistry Manis Penuh Nostalgia di Teaser MV 'Poet I Artist'
-
Relate Banget! 5 Rekomendasi Film Buat Kaum Introvert yang Wajib Ditonton
-
Josh Duhamel Jadi Ilmuwan Jenius di Film Off the Grid, Intip Trailernya
-
Dibintangi Austin Butler, Film Caught Stealing Siap Tayang Agustus 2025
-
Digaet Jadi Bintang Utama, Alan Ritchson Bakal Beraksi di Film Fortune
Terkini
-
WKU Kadin Saleh Husin: Perlu Keberpihakan Pemerintah Agar Industri Baja Nasional Tidak Mati
-
Ulasan Lagu LUCY Flowering, Musim Semi yang Penuh Harapan dan Kehangatan
-
Ayam Bakar sampai Bebek Goreng, Nikmatnya Menu Wong Solo Bikin Ketagihan
-
Simpel nan Stylish! Ini 4 Look Outfit Xinyu TripleS yang Harus Kamu Lirik
-
Dosen di Era Digital: Antara Pendidik dan Influencer