Member girl group NewJeans, Minji, baru-baru ini tampil sebagai cover star untuk majalah Elle Korea edisi bulan Januari 2025. Minji tempil menawan dalam 3 buah edisi cover yang berbeda, serta melakukan sejumlah photoshoot bersama dengan produk 'Chanel Beauty' sebagai brand ambassador.
Mengutip dari Allkpop pada Jum'at (13/12/2024), menemani sesi pemotretan, Minji juga melakukan sejumlah sesi wawancara. Di mana ia membahas mengenai pengalaman menikmati salju pertama di London. Serta mengungkap keinginan dan harapan tahun baru yang ingin ia capai bersama grupnya, NewJeans.
Tampil memesona dengan gaya chick ala-ala gadis muda London, Minji membagikan pengalamannya saat ia mengunjungi kota London untuk pertama kali.
"Aku melihat salju pertamaku tahun ini di London, dan aku pikir aku memperoleh memori yang sangat spesial karena haal itu," ungkap Minji mengenai pengalaman melihat salju pertamanya di London.
Memiliki jadwal padat hingga akhir tahun 2024, Minji menambahkan, "Aku selalu mengatakan pada diriku sendiri untuk tidak terluka. Saat mempersiapkan diri tampil di atas panggung, aku mudah terbawa suasana. Jadi, aku mencoba untuk lebih fokus dalam mengontrol diriku sendiri, agar aku dapat menyuguhkan penampilan panggung yang luar biasa."
Ketika ditanya mengenai harapan apa yang ia miliki menyambut tahun 2025 nanti, Minji tanpa ragu menyebut grupnya NewJeans dan mendoakan yang terbaik untuk kelangsungan grup mereka.
"NewJeans masih baru, kuat, dan keren. Aku ingin tahun depan juga menjadi tahun yang penuh dengan cinta. Dan aku berharap aku bisa terus tampil di atas panggung dengan musik dan penampilan yang bagus. Aku juga memiliki harapan agar setiap orang untuk mengingat, bahwa mereka adalah orang yang berharga," ungkap Minji.
Menutup tahun baru 2024, NewJeans akan disibukkan dengan penampilan panggung di sejumlah festival musik akhir tahun. Termasuk di Korea Selatan, seperti di festival musik KBS, SBS, dan MBC. NewJeans juga dijadwalkan mengisi salah satu perayaan penyambutan malam tahun baru terbesar di Jepang 'Countdown Japan 2425.'
Sementara itu, sesi wawancara lengkap bersama Minji NewJeans, serta sejumlah pemotretan eksklusif bersamanya akan muncul di edisi terbaru majalah Elle Korea edisi Januari 2025.
Tag
Baca Juga
-
NCT Wish Ekspresikan Gaya Y2K di Comeback Album Terbaru 'Poppop'
-
Kai EXO 'Adult Swim', Menyelam dalam Perasaan Cinta Tanpa Rasa Takut
-
Hengkang dari SM Entertainment, Wendy dan Yeri Tetap Jadi Member Red Velvet
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
Artikel Terkait
-
Timnas Indonesia U-17 Punya Potensi Dahsyat Usai Taklukkan Korea Selatan
-
Faktor yang Bikin Evandra Florasta Layak Jadi Man of the Match saat Hancurkan Korsel U-17
-
3 Pemain Timnas Indonesia U-17 Paling Bersinar saat Hancurkan Korsel
-
Yoon Suk Yeol Lengser, PM Korsel Segera Umumkan Tanggal Pemilu
-
Lee Jung-eun Siap Jadi Bibi Kim Ji-won dalam Drama Baru 'Doctor X'
Entertainment
-
Lee Jung-eun Siap Jadi Bibi Kim Ji-won dalam Drama Baru 'Doctor X'
-
Jadi Couple di 'The Haunted Palace', Chemistry Yook Sungjae dan Bona Dipuji
-
NCT Wish Ekspresikan Gaya Y2K di Comeback Album Terbaru 'Poppop'
-
Jackie Chan Kembali! Ini Sinopsis dan Pemain Film 'Karate Kid: Legends'
-
3 Drama China yang Dibintangi Nine Kornchid, Ada Insect Detective
Terkini
-
Review Novel 'TwinWar': Pertarungan Harga Diri di Balik Wajah yang Sama
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia Kembali Gendong Marwah Persepakbolaan Asia Tenggara
-
Ulasan Webtoon Our Secret Alliance: Perjanjian Palsu Ubah Teman Jadi Cinta
-
Pemain PC Kini Bebas dari PSN! Sony Ubah Kebijakan Akun PlayStation
-
Timnas Indonesia, Gelaran Piala Asia dan Bulan April yang Selalu Memihak Pasukan Garuda