Ajang penghargaan drama Korea tahunan, MBC Drama Awards 2024, akhirnya mengumumkan jadwal penayangan terbaru. Usai ditunda menyusul adanya hari berkabung nasional hingga tanggal 4 Januari 2024 mendatang, pihak perwakilan dari MBC akhirnya mengumumkan jadwal tayang baru untuk acara penghargaan akhir tahun mereka.
Dilansir Allkpop pada Kamis (2/1/2025), media outlet berita OSEN melaporkan bahwa ajang penghargaan MBC Drama Awards 2024 akan dijadwalkan tayang pada tanggal 5 Januari 2025.
Acara penghargaan kali ini akan menampilkan video pra-rekaman dari upacara penghargaan yang sebelumnya telah digelar pada tanggal 30 Desember 2024. Namun, terpaksa ditunda siaran langsungnya karena keadaan yang tidak terduga.
Kini para penggemar dan pecinta drama yang tayang di stasiun MBC dapat segera menyaksikan siapa aktris dan aktor favorit yang paling bersinar di sepanjang tahun 2024 yang akan meraih penghargaan.
Sementara itu, tahun ini MBC telah menegaskan posisinya sebagai salah stasiun penyiaran yang memimpin penayangan drama di antara stasiun penyiaran besar lainnya.
Mulai dari drama 'Knight Flower' yang dibintangi aktris Lee Honey yang sukses mencuri perhatian para pecinta drama dengan rating penonton mencapai 18%. Di lain sisi drama yang diperankan oleh Han Suk Kyu bertajuk 'Doubt' juga mendapat banyak pujian atas kualitas produksinya yang tinggi.
Selain kedua judul drama populer tersebut, drama bertajuk 'When the Phone Rings' yang tengah populer saat ini, sukses menarik perhatian tak hanya para penggemar drama secara lokal. Namun, juga memikat hati para pemirsa global lewat akting dan chemistry yang menawan antara aktor Yoo Yeon Seok dan Chae Soo Bin.
Di lain sisi, ajang penghargaan MBC Drama Awards 2024 awalnya akan disiarkan secara langsung pada tanggal 30 Desember 2024. Namun, terpaksa ditunda akibat kecelakaan tragis yang menimpa pesawat Jeju Air di Bandara Muan.
Sementara acara penghargaan dilaksanakan sesuai dengan jadwal, MBC memutuskan untuk menunda siaran langsungnya setelah masa berkabung nasional berakhir. Kini acara tersebut akhirnya akan ditayangkan pada tanggal 5 Januari 2025, pukul 17:10 KST.
Wah, kira-kira siapa nih aktor dan aktris jagoanmu yang akan berhasil membawa pulang piala di MBC Drama Awards 2024 nanti?
Baca Juga
-
Lawan Allday Project, aespa Raih Trofi Ke-2 Lagu Dirty Work di M Countdown
-
Snowy Summer oleh Close Your Eyes: Serunya Main Salju di Juli yang Panas
-
Usung Beragam Genre, Intip Detail 4 Lagu B-side di Album WayV Bertajuk Big Bands
-
Everglow oleh NOWZ: Tekad untuk Bangkit dan Bersinar di Situasi Tersulit
-
Kawaii (Prod. Gen Hoshino) oleh Le Sserafim: Keimutan yang Taklukkan Dunia
Artikel Terkait
-
10 Drama Korea yang Dikonfirmasi Lanjut ke Musim Kedua, Ada Favoritmu?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lee Si Woo, Terbaru Ada I'm Human from Today
-
Ji-soo BLACKPINK dan Park Jeong Min Jadi Pasangan Bucin di Drama Zombie Newtopia
-
3 Serial yang Siap Menjadi Pembuka dan Meramaikan Jagad Drama Korea di 2025
-
Resmi Lanjut, Serial Netflix A Shop For Killers Musim Kedua Mulai Syuting pada April 2025
Entertainment
-
Wajib Masuk List! Ayu Watanabe Rilis Manga Baru 'Kokoro, Ai ni Arazu'
-
4 Drama China yang Dibintangi Shen Yujie, Terbaru Coroner's Diary
-
5 Rekomendasi Film Sambut Akhir Pekan, Ada Sore: Istri dari Masa Depan
-
ATEEZ Eksplorasi Konsep Gelap dan Sensual Lewat Comeback In Your Fantasy
-
5 Drama China yang Dibintangi Yu Cheng'en, Terbaru Coroner's Diary
Terkini
-
Review Film Pernikahan Arwah: Horor Tionghoa dengan Plot Menegangkan!
-
Review Series Too Much: Cinta yang Berantakan, Lucu, dan Penuh Luka
-
BRI Super League: Wiliam Marcilio Harap Persib Awali Kompetisi dengan Baik
-
Review Anime Jibaku Shounen Hanako-kun, Misteri Tujuh Mitos di Sekolah
-
4 OOTD Keren ala Kang You Seok Buat yang Suka Gaya Low Effort Tapi Stylish!