Beberapa waktu lalu aktor Park Sung Hoon menggemparkan publik usai mengunggah poster film JAV parodi Squid Game di akun Instagram pribadinya.
Usai foto tersebut beredar, agensi Park Sung Hoon dengan sigap mengklarifikasi jika dia secara tidak sengaja mengunggah foto tersebut ke story Instagram-nya.
Agensi membeberkan jika foto JAV bertemakan Squid Game tersebut dikirimkan oleh seseorang kepada Park Sung Hoon melalui DM (Dirrect Message). Dia berencana menyimpan foto itu untuk dilaporkan ke perusahaan tetapi tidak sengaja malah terunggah di akun pribadinya.
Hwang Dong Hyuk, sutradara film serial Squid Game akhirnya buka suara menanggapi kontroversi unggahan foto JAV Park Sung Hoon. Melansir dari Allkpop (6/1/2025), sutradara menunjukkan ketidaksenangannya terhadap foto parodi Squid Game tersebut.
Unggahan berbau pornografi yang mengambil film Squid Game untuk diparodikan akan merusak makna asli dari karya film itu sendiri. "Mereka mendistorsi makna karya (asli) itu sendiri," ungkap Hwang Dong Hyuk.
Disisi lain, dia juga mengungkapkan belum berbicara langsung dengan pemeran Cho Hyun Ju itu. Sutradara Hwang ingin mengetahui bagaimana kesalahan tersebut bisa terjadi. Namun secara pasti dia kecewa lantaran karya yang ia ciptakan dengan penuh kerja keras diparodikan dengan gaya yang tidak pantas.
"Bahkan sejak season 1, sejauh yang aku tahu hal semacam ini terjadi di luar negeri. Bukankah hal ini biasa terjadi ketika suatu karya-karya terkenal dirilis? Itu tidak menyenangkan. Ini secara penuh mendistorsi makna dari karya asli itu sendiri." Ungkap sutradara Hwang.
Dia menambahkan, "Aku belum memiliki kesempatan untuk berbicara dengan Park Sung Hoon soal isu tersebut. Sepertinya seseorang berusaha mengirim itu kepada Park Sung Hoon, tapi aku belum mendengar bagaimana itu berakhir diunggah olehnya. Sejujurnya aku juga ingin tahu kenapa kesalahan tersebut bisa terjadi."
Squid Game season 2 baru dirilis pada tanggal 26 Desember 2024. Dalam season terbaru, film serial tersebut memperkenalkan wajah-wajah baru selain aktor Lee Jung Jae sebagai pemeran utamanya. Mereka adalah Jo Yuri eks IZ*ONE, Im Siwan, Choi Seung Hyun alias T.O.P, dan Park Sung Hoon serta lain-lain.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Keren Abis! Shogun Boyong 4 Piala Kemenangan di Golden Globe Awards 2025
-
When The Phone Rings Tuai Kritik Pedas Usai Bahas Konflik Palestina-Israel
-
Sutradara Squid Game Ungkap Alasan Gaet T.O.P Meski Dihujat Habis-Habisan
-
Kru Drama Korea The First Night with The Duke Rusak Situs Bersejarah Saat Syuting
-
J-Hope BTS Berikan Donasi Kepada Keluarga Korban Tragedi Pesawat Jeju Air
Artikel Terkait
-
Momen Tak Terlupakan dari Squid Game Season 2, Siap Dibawa Emosi!
-
Kontroversi Susu di Program Makan Gratis DKI: Cukupkah Dua Kali Seminggu?
-
Kontroversi When The Phone Rings: Kenapa Netizen Indonesia Geram?
-
Thanos di Squid Game 2: Peran Menarik T.O.P yang Membuat Penonton Terpukau
-
4 Inspirasi Style Park Sung-hoon, Padu Padan OOTD Kasual hingga Formal!
Entertainment
-
Rilis Episode Terbaru, Anime Solo Leveling Sukses Pecahkan Rekornya Sendiri
-
Anime True Beauty Season 2 Resmi Diumumkan, Bakal Tayang di Crunchyroll
-
Momen Tak Terlupakan dari Squid Game Season 2, Siap Dibawa Emosi!
-
Kisah Suhu tapi Aslinya Cupu dalam Anime 'Nageki no Bourei wa Intai shitai'
-
Sajian Cerita Keluarga yang Relatable dalam Film 1 Kakak 7 Ponakan
Terkini
-
Lika-liku Pencarian Jodoh dalam Buku Cerpen Aisyah di Balik Tirai Jendela
-
Menyaksikan Hamparan Bunga Warna-warni di Taman Bunga Nusantara Cianjur
-
Ulasan Dirty Angels: Aksi Heroik Tentara Wanita dalam Misi Penyelamatan
-
Franchise Fatigue, Ketika Waralaba Hilang Arah dalam Film Despicable Me 4
-
Tunjuk Patrick Kluivert Jadi Pelatih, Aroma Belanda Kian Kental di Timnas Indonesia?