Kabar gembira bagi para Ahgase! GOT7 akhirnya mengumumkan konser reuni bertajuk 'NESTFEST', yang akan digelar pada tanggal 1 dan 2 Februari 2025 di Olympic Handball Gymnasium, Seoul.
Pengumuman ini disambut antusias oleh para penggemar yang telah lama menantikan momen GOT7 tampil bersama di panggung sebagai grup penuh, terutama setelah mereka sibuk dengan aktivitas individu di bawah agensi yang berbeda.
Konser ini akan menjadi momen emosional bagi GOT7 dan Ahgase, mengingat grup ini terakhir kali merilis album sebagai satu kesatuan pada tahun 2022 dengan EP bertajuk 'GOT7'.
Setelah hampir tiga tahun hiatus dari aktivitas grup, GOT7 akan kembali menyapa penggemar dengan konser spektakuler sekaligus perilisan album terbaru mereka berjudul 'WINTER HEPTAGON' pada 20 Januari 2025 mendatang.
Untuk jadwalnya, konser hari pertama akan digelar pada Sabtu, 1 Februari 2025 pukul 6 sore KST, dan hari kedua pada Minggu, 2 Februari 2025 pukul 4 sore KST, dengan durasi total 120 menit tanpa jeda.
Tak hanya tersedia untuk fans yang bisa hadir langsung di venue, GOT7 juga memberikan opsi bagi Ahgase dari seluruh dunia untuk bergabung melalui layanan live streaming. Adapun konser pada hari kedua akan disiarkan secara online melalui Beyond LIVE, dengan detail lebih lanjut mengenai streaming akan diumumkan segera.
Untuk tiket konser offline, penjualan akan dimulai pada 17 Januari 2025 pukul 8 malam KST, sedangkan penjualan tiken online akan dibuka pada 20 Januari 2025 pukul 2 siang KST.
Bagi penggemar yang ingin mendapatkan pengalaman eksklusif, tersedia tiket VIP seharga 198.000 won, yang memberikan akses sound check sebelum konser dimulai, serta bonus photo card. Sementara itu, tiket general dijual seharga 154.000 won.
Konser 'NESTFEST' ini diharapkan menghadirkan penampilan tak terlupakan dari JB, Mark, Jackson, Jinyoung, Youngjae, BamBam, dan Yugyeom. Selain menyuguhkan lagu-lagu hits mereka, GOT7 juga kemungkinan akan menampilkan lagu baru dari album 'WINTER HEPTAGON'.
Dengan popularitas tinggi GOT7 di kalangan penggemar domestik maupun internasional, tiket diprediksi akan habis terjual dalam waktu singkat.
Informasi detail terkait penjualan tiket dapat kamu akses melalui link sosial media GOT7 berikut ini.
Baca Juga
-
5 Inspirasi OOTD Traveling ala Sashfir yang Mudah Ditiru, Simpel dan Elegan
-
4 Micellar Water Low pH Terbaik, Bersih Maksimal tanpa Merusak Skin Barrier
-
4 Rekomendasi Eye Cream Mengandung Bakuchiol, Ampuh Hempas Mata Panda
-
Cuci Muka tanpa Ketarik! 4 Rekomendasi Facial Wash Lokal dengan Ceramide
-
4 Serum Anti-Aging Lokal Harga 20 Ribuan yang Ampuh Samarkan Kerutan
Artikel Terkait
-
Sinopsis The Witch, Comeback Drama Korea Terbaru Jinyoung GOT7 usai Wamil
-
Reunian, GOT7 Bakal Gelar Konser Usai Comeback di Awal Tahun 2025!
-
5 Grup KPop Ini Akan Comeback Januari 2025, Patut Diantispiasi!
-
Bersiap Comeback, GOT7 Pamer Judul hingga Foto Mini Album Terbaru
-
GOT7 Rilis Foto Teaser Perdana untuk Comeback, Penggemar Soroti Detail Menarik
Entertainment
-
Bintangi The Savant, Jessica Chastain Siap Bongkar Kejahatan di Dunia Maya
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada The Fantastic Four: First Steps
-
Rilis Trailer Baru, The Long Walk Kisahkan Kompetisi Jalan Kaki Mematikan
-
Comeback Agustus, IVE Bagikan Spoiler Lagu Baru di Gayo Daejeon Summer 2025
-
Final Destination: Bloodlines Bakal Tayang di HBO Max, Catat Tanggalnya!
Terkini
-
Kulit Glowing Bebas Noda Hitam! 4 Moisturizer yang Mengandung Symwhite 377
-
Semifinal Piala AFF U-23: 3 Pahlawan Skuat Garuda saat Mengempaskan Thailand, Siapa Saja?
-
4 OOTD Soft Chic ala Kang Hanna, Bisa Buat Ngampus Sampai Ngopi!
-
Review Anime Tasokare Hotel, Kisah Sebuah Penginapan Antara Dua Dunia
-
4 Gaya Girly Street Style ala Roh Jisun Buat Inspirasi Daily Outfit-mu!