Girl group FIFTY FIFTY membuka tahun 2025 ini dengan merilis album terbaru. Tepatnya versi remix dari mini album kedua mereka 'Love Tune' yang sebelumnya telah dirilis pada bulan September 2024 lalu.
Bertajuk 'Love Tune: Rewired (Remixes)' album ini akan terdiri dari 10 buah lagu di dalamnya, yang merupkan versi remix dari lagu-lagu yang ada di mini album 'Love Tune.'
Bersamaan dengan itu, FIFTY FIFTY juga telah membagikan video highlight medley untuk album 'Love Tune: Rewired (Remixes)' melalui unggahan di kanal YouTube resmi mereka FIFTY FIFTY Official pada Kamis (23/1/2025).
Dari video highligh medley yang ditampilkan, para penggemar akan disuguhi dengan perpaduan musik yang innovatif, yang menonjolkan warna baru dari musik asli FIFTY FIFTY.
Versi remix kali ini tak hanya menampilkan perjalanan musikalitas FIFTY FIFTY yang semakin berkembang dari waktu dan waktu. Namun, juga menyuguhkan musik eksperimental yang dapat dinikmati berbagai kalangan penggemar.
Meski menyajikan versi remix dalam berbagai genre, seperti elektronik, pop, hingga dance, FIFTY FIFTY tetap menampilkan pesona akar musik mereka yang berbeda.
Dalam album 'Love Tune: Rewired (Remixes)' kali ini akan terdiri dari lagu-lagu seperti Starry Night (Orchestra Version), SOS (Miami Bass Remix), SOS (Night Bass Remix), Gravity (Garage Remix), Gravity (R&B Remix), Push Your Love (80's Remix), Push Your Love (Funk Remix), Gravity (JPN Version), Push Your Love (CHN Version), dan Push Your Love (ENG Version).
Menemani perilisan highlight medley album 'Love Tune: Rewired (Remixes)' kali ini, para member FIFTY FIFTY ditampilkan dalam bentuk karakter animasi yang menggemaskan. Kelima member tampak duduk di atas awan berwarna ungu, ditemani oleh bulan dan bintang yang bertaburan di langit.
Dengan dirilisnya album 'Love Tune: Rewired (Remixes)' kali ini, FIFTY FIFTY tak hanya menampilkan sisi kreatif grup mereka. Namun, juga menunjukkan diri sebagai grup yang serba bisa dan cocok membawakan berbagai macam genre. Selaligus terus meningkatkan popularitas mereka di pasar musik global.
Album terbaru FIFTY FIFTY bertajuk 'Love Tune: Rewired (Remixes)' akan resmi dirilis pada tanggal 24 Januari 2025, pukul 13:00 KST.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Tampil Fresh, KiiiKiii Usung Warna Baru di Lagu Comeback '404 (New Era)'
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
Artikel Terkait
-
4 Pilihan Look Kasual Modern ala Keena FIFTY FIFTY untuk Kamu Coba, Simpel tapi Kece!
-
Lagu FIFTY FIFTY When You Say My Name: Sapaan Cinta yang Menggetarkan Hati
-
FIFTY FIFTY 'When You Say My Name', Lagu Ungkapan Sayang Penghangat Suasana
-
Sambut Musim Dingin, FIFTY FIFTY Rilis Single Album Bertajuk Winter Glow
-
Ada 11 Track, Intip Highlight Medley Album Terbaru NCT Dream yang Bertajuk Dreamscape
Entertainment
-
Tayang Februari 2026, Film Rajah: Horor Jawa dan Petaka Zaman Edan
-
Aktifkan Open To Work, Prilly Latuconsina Tertarik Cari Loker Sales?
-
Scenes from Awajima Rilis PV Kedua, Potret Mimpi dan Luka Remaja Panggung
-
Honor Tak Dibayar, Youngjae GOT7 Gugat Pihak Produksi Musikal Dream High 2
-
Anime Always a Catch! Sajikan Komedi Romantis Penuh Aksi, Tayang April 2026
Terkini
-
4 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Kulit Berjerawat, Anti Kusam dan Ringan!
-
Review Film Pabrik Gula: Horor Psikologis yang Menguliti Dosa Masa Lalu
-
Guliran FIFA Series 2026 dan Tamparan Telak untuk Komentar Terlampau Tinggi EXCO PSSI
-
Novel 23:59: Saat Patah Hati Harus Berdamai dengan Jawaban
-
5 Tablet Paling Worth It Buat Kerja di Awal 2026, AnTuTu Tembus 1,5 Juta