Ten NCT akhirnya resmi merilis lagu pra-rilis bertajuk 'Bambola.' Tepatnya pada Senin (17/3/2025). Bersamaan dengan video musik lagu tersebut melalui kanal YouTube resmi SMTOWN.
'Bambola' akan ada di mini album kedua Ten NCT bertajuk 'Stunner' yang akan dirilis pada tanggal 24 Maret 2025 mendatang.
Secara khusus lagu 'Bambola' mengusung genre pop dance yang memadukan elemen musik elektronik di atas iringan musik yang asyik untuk dibuat menari.
Lirik lagunya menceritakan tentang karakter seseorang yang nakal, yang mencoba untuk mengatur orang lain layaknya sebuah boneka.
Melalui lagu 'Bambola' ini, Ten menunjukkan dirinya sebagai anggota NCT dengan vibe, genre musik, serta style yang neo abis.
Tak hanya memamerkan bakat vokalnya yang luar biasa, serta penampilan tarinya yang memukau, idola asal Thailand itu juga sukses mengejutkan para penggemar dengan kemapuan rap-nya yang luar biasa.
Dalam satu lagu, Ten memukau penggemar dengan vokal yang indah, rap yang intens dan cepat, serta penampilan dance yang ikonik. Benar-benar mengukuhkan julukan idola serba bisa yang dimilikinya.
'Bambola' tak hanya menjadi bukti kemampuan musikal Ten yang terus berkembang. Namun, keberanian sang idola dalam mengeksplorasi genre musik, serta menampilkan gaya yang super unik.
'Bambola' juga menjadi lagu energik yang akan membangkitkan semangatmu, sekaligus memeriahkan suasana lewat musik yang upbeat dan bagian chorus yang super catchy.
Untuk video musiknya sendiri, para penggemar akan diajak menyaksikan sisi jahil Ten dengan sang idola membuat kekacauan di mana pun ia berada. Namun, tanpa meninggalkan gayanya yang nyentrik.
'Bambola' juga ditemani dengan gerakan tarian yang ikonik membuat lagu ini semakin keren. Serta mengusung vibe yang asyik dan menyenangkan.
Di lain sisi, menyambut comeback solonya lewat mini album 'Stunner' Ten terus membagikan sejumlah teaser baik image maupun video untuk menambah rasa penasaran para penggemar. Menampilkan gaya dan konsep yang fresh dan playful, Ten akan memanjakanmu dengan visual dan karisma yang tak terduga.
Mini album kedua Ten NCT 'Stunner' akan resmi dirilis pada tanggal 24 Maret 2025, pukul 18:00 KST.
Baca Juga
-
Mark NCT Siap Gelar Showcase dan Listening Session dari Album The Firstfruit
-
Le Sserafim Terbakar Api Cinta di Lagu Comeback Terbaru 'HOT'
-
Bertajuk The Firstfruit, Mark NCT Bagikan Jadwal Teaser Album Debut Solo
-
15 Hari Debut, Hearts2Hearts Raih Trofi Pertama Lagu The Chase di The Show
-
Catat Tanggalnya! ZeroBaseOne Umumkan Fan Concert 'Blue Mansion' di Seoul
Artikel Terkait
-
Mengerikannya Bandara, Ironi Artis yang Tak Lepas dari Kejaran Stalker Fans
-
Catat Tanggalnya! Ten NCT Siap Comeback dengan Mini Album ke-2 'Stunner'
-
BSI Perluas Layanan Remitansi di Korea Selatan, Incar Penggemar Kpop?
-
Rayakan Ulang Tahun ke-29, Ten NCT Umumkan Tur Konser Solo Pertama
-
Kim Sae Ron Meninggal Dunia, Simak Pernyataan dari Kepolisian Setempat
Entertainment
-
Intip Harga Tiket Konser Kai EXO di Jakarta pada 14 Juni, Mulai Rp1,2 Juta
-
Crushology 101 Rilis Poster Romantis, Kisah Cinta Segitiga Roh Jeong Ui
-
Bintang Serial Stranger Things, Sadie Sink, Dikonfirmasi Bergabung Spider-Man 4
-
Mark NCT Siap Gelar Showcase dan Listening Session dari Album The Firstfruit
-
Taylor Swift Bawa Pulang 6 Piala iHeartradio 2025, Ada Tour of the Century
Terkini
-
Review Novel 'dan Janda Itu Ibuku': Kisah Perjuangan Ibu Menghadapi Stigma
-
Novel A Strange Thing Happened in Cherry Hall: Jejak Misteri Penuh Teka-Teki Karya Jasmine Warga
-
6 Ide Outfit Nongkrong di Kafe ala Lee Si-young, Kasual dan Stylish!
-
Film Doa-Doa di Atas Kepala: Saat Mendengar Doa Orang Lain Jadi Ujian Hidup
-
Kisah Hantu, Kekuasaan, dan Penebusan dalam Novel 'Pedro Paramo'