
Kim Seon-ho, aktor berbakat asal Korea Selatan, kembali mencuri perhatian lewat deretan drama terbarunya setelah skandal yang ia buat pada tahun 2021. Meski sempat vakum dari dunia hiburan selama dua tahun, popularitasnya tak meredup.
Justru, ia berhasil membuktikan kemampuannya sebagai aktor dengan membintangi beberapa proyek drama yang memperkuat posisinya di industri hiburan Korea.
Setiap peran yang ia mainkan memperlihatkan sisi berbeda dari kemampuan aktingnya, memikat hati penonton dan membangun kembali kepercayaan publik.
Berikut empat drama terbaru Kim Seon-ho yang mengeksplorasi berbagai genre, mulai dari aksi thriller hingga romansa yang penuh emosi.
1. When Life Gives You Tangerines

Kim Seon-ho, dipastikan akan tampil sebagai bintang tamu dalam drama When Life Gives You Tangerines yang dimainkan oleh IU dan Park Bo-Gum. Drama ini disutradarai oleh Kim Won-seok dan ditulis oleh Lim Sang-choon, penulis yang sebelumnya sukses dengan drama When the Camellia Blooms pada tahun 2019.
Drama ini dijadwalkan tayang di Netflix pada 7 Maret 2025, dan penggemar sangat menantikan kolaborasi antara para aktor ternama ini. Penampilan spesial Kim Seon-ho diharapkan dapat menambah daya tarik tersendiri bagi pemirsa.
2. Can This Love be Translated (2025)
"Can This Love Be Translated?" adalah serial drama Korea Selatan bergenre komedi romantis yang sangat dinantikan, dijadwalkan tayang di Netflix pada kuartal keempat tahun 2025. Serial ini disutradarai oleh Yoo Young-eun dan ditulis oleh duo penulis terkenal, Hong Jung-eun dan Hong Mi-ran, yang dikenal sebagai Hong Sisters.
Cerita berfokus pada Ju Ho-jin, seorang penerjemah multibahasa yang diperankan oleh Kim Seon-ho, dan Cha Mu-hee, seorang aktris top Korea yang diperankan oleh Go Youn-jung. Mereka memiliki pandangan yang berbeda tentang cinta, yang memicu berbagai kesalahpahaman. Namun, seiring waktu, mereka mulai memahami satu sama lain, menciptakan momen-momen yang menyenangkan dan mengharukan.
Selain Kim Seon-ho dan Go Youn-jung, serial ini juga dibintangi oleh Choi Woo-sung sebagai Kim Yong-woo, manajer Cha Mu-hee, dan Sota Fukushi sebagai aktor Jepang. Lee Yi-dam berperan sebagai Shin Ji-seon, seorang produser yang diakui atas kemampuannya yang luar biasa.
3. In the Net (2025)
Drama ini di jadwalkan akan tayang pada tahun ini, dengan jumlah 6 episode. Drama yang di sutradarai oleh Kim Jee Won ini mengusung genre misteri dan drama.
Ceritanya mengikuti seorang saudara perempuan yang menolak untuk percaya bahwa kematian kakaknya. Bertekad untuk mengungkap kebenaran, dia memulai penyelidikan mendalam tentang keadaan misterius seputar kematian kakaknya.
Saat dia menggali lebih jauh ke dalam kasus ini, dia bertemu dengan seorang pria misterius yang memiliki keterlibatan dan menimbulkan lebih banyak pertanyaan.
4. The Tyrant (2024)
"The Tyrant" merupakan drama Korea Selatan bergenre aksi thriller dengan tema mata-mata. Drama ini tayang perdana pada 14 Agustus 2024 di platform Disney+. Di bawah arahan sutradara Park Hoon-jung, serial ini menghadirkan deretan bintang ternama seperti Cha Seung-won, Kim Seon-ho, Kim Kang-woo, dan Jo Yoon-su.
Kisah The Tyrant berfokus pada program rahasia bernama "Tyrant" yang secara tak terduga terungkap ke publik, memicu intervensi dari pemerintah Amerika Serikat untuk menghentikan proyek tersebut.
Namun, upaya penyerahan sampel program ini berujung pada insiden misterius yang membuat sampel tersebut lenyap. Berbagai pihak pun terlibat dalam perburuan intens untuk menemukannya, termasuk mantan agen Lim Sang (Cha Seung-won), Direktur Choe (Kim Seon-ho), dan agen asing Paul (Kim Kang-woo).
Serial ini terdiri dari empat episode dengan durasi berkisar antara 37 hingga 51 menit per episode. Berkat premisnya yang mendebarkan, The Tyrant berhasil mendapat perhatian luas dan tersedia di layanan streaming seperti Disney+ dan Hulu.
Nah, itu dia empat drama terbaru Kim Seon Ho dari genre thriller hingga omance comedy yang wajib untuk ditonton. Selamat menonton!
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Misteri Kecelakaan Tragis yang Dialami Penulis Terkenal dalam Novel Verity
-
4 Drama Mun Ka Young dengan Rating Tinggi di My Drama List, Ada True Beauty
-
Ulasan Novel The Family Upstairs: Rahasia Kelam di Balik Rumah Warisan
-
Ulasan Novel The Housemaid: Rahasia Kelam di Balik Pintu Rumah Winchester
-
4 Drama China yang Dibintangi Zhao Lusi yang Sayang untuk Dilewatkan
Artikel Terkait
-
Chemistry Juara! 4 Drama China Dai Gao Zheng dan Chen Fang Tong Bikin Baper!
-
Drama 'Knock Off' Tunda Penayangan, Buntut Scandal Kim Soo Hyun?
-
4 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Pemain The Glory
-
Dibintangi Zhang Ruoan, Ini 7 Karakter dalam Drama China Be Yourself
-
Tampil Garang Jadi Raja, Kim Ji Hoon Siap Lawan Iblis di The Haunted Palace
Entertainment
-
Chemistry Juara! 4 Drama China Dai Gao Zheng dan Chen Fang Tong Bikin Baper!
-
ADOR Menang, Pengadilan Larang NewJeans Gunakan Nama NJZ untuk Aktif
-
Drama 'Knock Off' Tunda Penayangan, Buntut Scandal Kim Soo Hyun?
-
4 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Pemain The Glory
-
Ailee Ungkap Kerinduan yang Mendalam di Lagu Terbaru 'Meaning'
Terkini
-
Misteri Kecelakaan Tragis yang Dialami Penulis Terkenal dalam Novel Verity
-
Review Metallic Rouge: Saat Kecerdasan Buatan Punya Kesadaran dan Melawan!
-
Rayakan Hari Puisi Sedunia Lewat 5 Buku Puisi Terbaik Karya Sastrawan Dunia
-
3 Momen yang Runtuhkan Mental Garuda di Laga Kontra Australia, Termasuk Penalti Kevin Diks!
-
Indonesia vs Australia: Sisi Lain di Balik Kegagalan Kevin Diks Eksekusi Penalti