Belum juga film The Smashing Machine dirilis, Dwayne Johnson sudah mengamankan proyek film A24 lainnya yang tak kalah menarik.
Kali ini, aktor berjuluk The Rock itu akan tampil dalam film bergenre thriller psikologis di mana ia berperan sebagai seorang motivator.
Menyadur laporan dari Deadline pada Jumat (23/5/2025), Dwayne Johnson kembali bekerja sama dengan A24 dalam film berjudul Breakthrough.
Berlatar di California Selatan menjelang pergantian milenium, cerita film ini mengikuti seorang pemuda yang kehilangan arah hidup dan kemudian terpengaruh oleh sosok motivator yang karismatik.
Namun, ternyata di balik pesona sang motivator tersembunyi metode yang meragukan secara etika, bahkan sisi gelap yang belum terungkap.
Dwayne Johnson dilaporkan akan memerankan karakter sang motivator dalam peran pendukung. Sementara proses casting untuk pemeran utama dan karakter lainnya masih berlangsung.
Dwayne Johnson juga menjadi produser film ini bersama Dany Garcia dari Seven Bucks Productions. Stacy Sher dari Shiny Penny Productions juga ikut memproduseri.
Sementara itu, Jacob Epstein dan Justin Wolf turut bergabung sebagai produser eksekutif dari Lighthouse Management and Media.
Breakthrough sendiri ditulis oleh penulis muda Zeke Goodman, namun hingga kini belum ada sutradara yang resmi ditunjuk untuk mengarahkan film ini.
Zeke Goodman merupakan seorang penulis, sutradara, dan aktor serba bisa yang memulai kariernya sebagai bintang dalam reboot I Know What You Did Last Summer dan reboot serial Cruel Intentions dari Amazon.
Setelah Black Adam gagal jadi awal dari franchise aksi baru, Dwayne Johnson mulai mencoba peruntungan dengan berbagai proyek yang lebih bervariasi. Breakthrough adalah salah satu film yang akan memperlihatkan sisi baru dirinya kepada penonton.
Sebelumnya, Dwayne Johnson sudah lebih dulu bergabung dalam The Smashing Machine. The Smashing Machine adalah film drama olahraga biopik yang mengangkat kisah hidup Mark "The Smashing Machine" Kerr, mantan pegulat, juara UFC, dan petarung MMA.
Meski belum diketahui bagian mana dari hidup Kerr yang akan ditampilkan di film, kehidupan sang petarung memang terselip cerita menarik baik di dalam maupun di luar ring.
Di luar ring, Kerr perlahan-lahan mulai kecanduan obat pereda nyeri dan narkotika lainnya demi mengatasi berbagai cedera yang ia alami.
Masalah penyalahgunaan zat ini nyaris membuat kekasihnya saat itu, Dawn, pergi meninggalkannya. Kerr pun akhirnya memutuskan masuk ke pusat rehabilitasi.
Sementara itu, di dalam ring, Kerr dikenal sebagai petarung ganas yang memperkenalkan teknik ground and pound ke dunia UFC dan MMA.
Perjalanan Kerr melawan kecanduan, cedera, serta hubungannya dengan Dawn kemungkinan besar akan menjadi fokus utama dalam The Smashing Machine.
Selain itu, Dwayne Johnson juga ikut ambil peran di film terbaru Martin Scorsese yang digadang-gadang gabungan antara Goodfellas dan The Departed. Film ini juga dibintangi Leonardo DiCaprio dan Emily Blunt.
Sang aktor bahkan menyebut ini sebagai masa paling inspiratif dalam perjalanan kariernya yang gemilang. Jadi, bisa dibilang Dwayne Johnson sedang membuka babak baru yang penuh warna dalam dunia aktingnya.
Sementara tahun lalu Dwayne Johnson comeback di film bertema liburan, Red One. Ia memerankan Callum Drift, bos keamanan Kutub Utara.
Ia terpaksa bekerja sama dengan Jack O’Malley (Chris Evans), seorang tentara bayaran nyentrik yang skeptis soal keajaiban Natal.
Misi mereka yakni menemukan dan menyelamatkan Sinterklas (J.K. Simmons) sebelum waktunya bagi-bagi hadiah tiba.
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI SINI
Baca Juga
-
Sukses Lambungkan Namanya, Idris Elba Justru Belum Pernah Nonton Serial The Wire
-
Cetak Rekor Lagi, F1 Jadi Film Apple Pertama yang Tembus 250 Juta Dolar
-
Duel Makin Memanas, Anime Record of Ragnarok Season 3 Rilis Desember 2025
-
Bujet Membengkak, Warner Bros Pilih Tunda Produksi Film Terbaru Tom Cruise
-
The Cat in the Hat Kini Hadir dalam Film Animasi, Ini Trailer Resminya
Artikel Terkait
Entertainment
-
Tampilkan Beragam Emosi, Intip Preview Album Onew SHINee Bertajuk Percent
-
Park Ji Hoon Comeback Akting Lewat Drama Adaptasi Webtoon Bertajuk Kitchen Soldier
-
Super Junior Pancarkan Aura Cool dan Intens di Teaser MV Lagu Express Mode
-
Sukses Lambungkan Namanya, Idris Elba Justru Belum Pernah Nonton Serial The Wire
-
Mau Nonton Jurassic World Rebirth? Ini Urutan Nonton Saga Jurassic World!
Terkini
-
Film Dokumenter Bisikan Terumbu: Kisah Artificial Reef Karya Teguh Ostenrik
-
Ulasan Buku The Metamorphosis: Ketika Manusia Dinilai dari Manfaatnya
-
Achmad Jufriyanto Alami Patah Tulang Rusuk, Pelatih Persib Bandung Buka Suara
-
Lebih dari Sekadar Istirahat, Ini Makna Lagu SEVENTEEN "Healing"
-
Guncang Stadion Jepang, ENHYPEN Kukuhkan Reputasi Powerhouse Performance