IT: Welcome to Derry telah tayang di HBO Max sejak 27 Oktober lalu dan akan merilis delapan episode setiap minggunya. Menyadur laporan dari CBR pada Kamis (30/10/2025), serial ini mencatat hasil debut tayang yang mengesankan dengan menjadi serial nomor satu di 57 negara.
IT: Welcome to Derry hadir sebagai prekuel dari film It (2017) dan It Chapter Two (2019). Andy dan Barbara Muschietti mengonfirmasi pengembangan proyek ini pada Maret 2022.
Serial ini mendapat komitmen produksi pada November 2022, dengan Jason Fuchs dan Brad Caleb Kane ditunjuk sebagai co-showrunner. Proyek ini akhirnya mendapat lampu hijau pada Februari 2023 dengan Andy Muschietti menyutradarai beberapa episode.
Proses syuting IT: Welcome to Derry dimulai di Toronto, Hamilton, dan Port Hope pada Mei 2023 dan dijadwalkan berlangsung hingga Desember. Beberapa adegan diketahui mengambil lokasi di Delta Secondary School.
Namun pada pertengahan Juli 2023, proses produksi sempat dihentikan akibat pemogokan SAG-AFTRA. Baru pada Agustus 2024 dilaporkan bahwa seluruh proses produksi serial tersebut telah rampung.
Kisah IT: Welcome to Derry berlatar tahun 1962 di kota fiksi Derry, Maine, pada masa puncak Perang Dingin. Sebuah pangkalan militer lokal tengah berusaha keras mengembangkan senjata untuk mengalahkan kaum Komunis.
Setelah kembali dari Perang Korea dalam kondisi hampir hancur, Kapten Leroy Hanlon, seorang pilot militer berpenghargaan, ditugaskan dalam proyek rahasia di Derry dan atasannya enggan mengungkap detail misi tersebut kepadanya.
Hal tersebut mempertemukannya dengan sesama tentara, Dick Hallorann, karakter yang kita kenal sebagai kepala koki di Hotel Overlook dalam The Shining karya Stephen King.
Dalam kisah itu, Hallorann memiliki kemampuan the shine yang memungkinkannya membantu Danny Torrance kecil mengendalikan kekuatannya, sekaligus menyelamatkan Danny dan ibunya dari ayahnya yang telah kehilangan akal di bagian akhir cerita.
Dalam Welcome to Derry, kemampuan Dick Hallorann itu justru menjadikannya aset berharga bagi militer Amerika Serikat dalam menjalankan misi rahasia mereka.
Sementara istri Leroy Hanlon bernama Charlotte, dan putra mereka yang berusia 12 tahun, Will, ikut pindah ke Derry untuk mengikuti pekerjaan barunya.
Namun mereka tak tahu bahwa kota kecil itu tengah diliputi berbagai kejadian aneh yang perlahan mulai mengusik kehidupan mereka.
Seorang bocah laki-laki telah hilang selama tiga bulan, dan satu-satunya orang yang benar-benar peduli dengan kasus itu hanyalah sahabatnya sendiri, Lilly.
Gadis itu dikucilkan oleh banyak orang setelah reaksinya terhadap kematian tragis sang ayah dalam kecelakaan kerja membuat warga menjulukinya sebagai orang aneh.
Kabar hilangnya anak itu disebut-sebut berkaitan dengan sesosok makhluk mengerikan. Saat pihak kepolisian tidak mempercayainya, para anak-anak berkumpul dan mau tak mau berupaya melawannya sendiri.
Di sisi lain, pihak militer memanfaatkan kemampuan Dick Hallorann untuk melacak makhluk tersebut dan berusaha mengendalikannya.
Para pemeran yang bergabung dalam serial ini antara lain Bill Skarsgard sebagai Pennywise, Taylour Paige sebagai Charlotte Hanlon, Jovan Adepo sebagai Leroy Hanlon, James Remar sebagai Jenderal Shaw, Mikkal Karim-Fidler sebagai Teddy Uris, Jack Molloy Legault sebagai Phil Malkin, dan Stephen Rider sebagai Hank Grogan.
Selain itu, ada Matilda Lawler memerankan Marge, Amanda Christine sebagai Veronica “Ronnie” Grogan, Clara Stack sebagai Lilly Bainbridge, Blake Cameron James sebagai Will Hanlon, Arian S. Cartaya sebagai Rich, Miles Ekhardt sebagai Matthew “Matty” Clements, serta Matilda Legault sebagai Susie Malkin, dan masih banyak lagi.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Tag
Baca Juga
-
Setelah 45 Tahun, Film The Shining Bakal Ditayangkan dalam Format IMAX
-
Usung Tema Natal, Netflix Tengah Siapkan Film A Dog's Perfect Christmas
-
Anime Terbaru You Don't Know Gunma Yet Resmi Digarap, Rilis Tahun Depan
-
Belum Usai, Kisah Anime Dark Gathering akan Berlanjut ke Season 2
-
Ikuti Jejak Ayah Berakting, Anak Cillian Murphy Main Serial Terbaru di HBO
Artikel Terkait
-
Review Alice in Borderland Season 3: Kembali Bermain antara Hidup dan Mati
-
Anime Terbaru You Don't Know Gunma Yet Resmi Digarap, Rilis Tahun Depan
-
Belum Usai, Kisah Anime Dark Gathering akan Berlanjut ke Season 2
-
Ikuti Jejak Ayah Berakting, Anak Cillian Murphy Main Serial Terbaru di HBO
-
Akhirnya Terungkap! One Piece Live-Action Season 2 akan Rilis 10 Maret 2026
Entertainment
-
EXO Siap Gelar Fan Meeting dan Rilis Album, Apakah CBX akan Berpartisipasi?
-
Deddy Corbuzier dan Sabrina Cerai, tapi Tetap Tulis Pesan Penuh Cinta
-
Sinopsis Whispers of Fate, Drama China Wuxia Fantasi Terbaru Luo Yun Xi
-
Setelah 45 Tahun, Film The Shining Bakal Ditayangkan dalam Format IMAX
-
Andre Taulany dan Erin Resmi Sepakat Berpisah Damai: Tidak Akan Umbar Aib
Terkini
-
Review Film Black Phone 2: Lebih Gelap, Lebih Sadis dan Lebih Menyeramkan!
-
Meski Pahit, Kita Harus Setuju Kritik Alex Pastoor Soal Kompetisi Lokal!
-
Susul Rekor Gelar Minions, Kim Won Ho/Seo Seung Jae Ingin Ciptakan Sejarah
-
FIFA Matchday November dan Pengalaman Pertama Indra Sjafri Melatih Timnas Senior KW Super
-
Piala Dunia U-17: Tak Sulit, Ini Skenario Lolos Fase Grup Timnas Indonesia