Rencana pernikahan Azriel Hermansyah dan sang kekasih, Sarah Menzel, semakin terang-terangan dibicarakan. Putra kedua Anang Hermansyah itu akhirnya buka suara mengenai rencana pernikahannya dengan sang kekasih.
Azriel juga menyebutkan kemungkinan lokasi yang berpotensi menjadi tempat berlangsungnya hari bahagia mereka, salah satunya adalah Bali.
Sang ayah, Anang Hermansyah, sebelumnya sempat menyarankan agar Azriel segera menikah pada 2024 lalu. Namun, Azriel mengaku masih memiliki pertimbangan sebelum benar-benar melaksanakan janji suci tersebut.
Melalui unggahan video di kanal YouTube TRANS7 OFFICIAL pada Senin (8/12/2025), Azriel mengungkapkan alasan mengapa pernikahan mereka belum terlaksana.
“Kemarin kan nunggu wisuda S1, terus Sarah kan juga belum kelar. Kemarin baru selesai wisudanya. Jadi memang nunggu semuanya selesai,” tutur Azriel dalam acara FYP Trans7.
Selain menunggu kesiapan pendidikan, Azriel juga mempertimbangkan konsep dan suasana pernikahan yang ingin ia pilih bersama Sarah.
Azriel menegaskan bahwa ia menginginkan pernikahan yang simpel. Namun, ia juga memahami bahwa orang tua pasti memiliki banyak kenalan, baik teman maupun kerabat, yang ingin diundang. Hal itu membuat konsep sederhana sulit untuk sepenuhnya diterapkan.
“Kalau dari aku pengennya yang simpel-simpel aja, cuman kan yang namanya orang tua pasti punya teman, punya kerabat, pengen ngundang, pastinya pengennya yang lebih bagus lah,” kata Azriel.
Bali menjadi salah satu pilihan lokasi untuk hari spesial tersebut. Selain keindahannya, alasan lain Bali dipilih adalah karena Sarah memang berasal dari pulau itu.
“Pokoknya di Bali pasti, karena dia kan orang Bali,” ucap Azriel.
Sementara itu, Anang justru mengungkapkan bahwa ia tidak ingin terlalu ikut campur dalam konsep pernikahan putranya. Menurutnya, karena Azriel adalah laki-laki, maka keputusan utama harus datang dari dirinya.
“Nggak, karena dia laki-laki aku selalu pasrahin dia. Dia yang punya acara, dia yang mulai merancang sendiri, karena dia yang akan ada dalam perjalanan keluarganya,” tutur Anang.
“Kan dia yang jadi pemimpinnya. Jadi mulai sekarang dia ya harus menentukan, aku bilang tentuin aja,” tambahnya.
Ashanty juga memiliki pandangan yang serupa. Ia mengaku sebagai orang tua tentu memiliki keinginan, tetapi harus tetap mempertimbangkan kenyamanan kedua calon pengantin.
“Jadi aku selalu bilang ke Sarah sama Azriel, tentuin kalian maunya kayak apa, kita hanya ngikut. Kita support, kita nggak mau ikut campur,” kata Ashanty.
Dengan dukungan penuh dari keluarga, langkah Azriel dan Sarah menuju pernikahan tinggal menunggu waktu yang tepat.
Bali pun menjadi lokasi yang paling kuat disebut dan sepertinya akan menjadi tempat di mana keduanya memulai perjalanan baru sebagai pasangan suami-istri. Kini, publik tinggal menunggu kapan tanggal pasti itu diumumkan.
Baca Juga
-
Debut Film Horor, Michelle Ziudith AlamiSakit Misterius hingga Lima Hari
-
Sering Disalahartikan, Ini Makna Lagu Sedia Aku Sebelum Hujan dari Idgitaf!
-
Kisah Dokter Gia Pratama Keluarkan Koin di Leher Balita Pakai Kateter Urin
-
Siap Menikah, Ranty Maria dan Rayn Wijaya Siapkan Live Streaming untuk Fans
-
Antara Sayang dan Sakit: Mengapa Orang Tetap Bertahan dalam Hubungan Toxic?
Artikel Terkait
-
Kris Dayanti Ungkap Konsep Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel
-
Dijadwalkan 2026, Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Usung Konsep Tiga Budaya
-
Pernikahan Azriel Hermansyah dan Sarah Menzel Satukan 3 Budaya
-
Bisik-Bisik Seru Maia Estianty dan KD, El Rumi atau Azriel Hermansyah yang Bakal Nikah Duluan?
-
Siap Menikah!Ashanty Ungkap PersiapanAzriel Hermansyah dan Sarah Menzel
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!