Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Ina Barina
Ilustrasi MSG (Pixabay)

Monosodium glutamate (MSG) merupakan penambah rasa yang telah banyak dikenal oleh masyarakat. MSG menjadi bahan makanan yang sangat sering ditemukan dalam berbagai olahan, mengingat efeknya yang mampu menambah rasa enak. Food and Drug Adminstration (FDA) memang telah mengklasifikasikan MSG sebagai bahan makanan yang aman, asal dengan takaran yang tepat.

Meski begitu, mengonsumsi MSG tetap saja memiliki dampak kesehatan yang tidak bisa dianggap remeh. Hal tersebut dikarenakan MSG telah berkembang menjadi zat adiktif yang hamper selalu ada dalam setiap jenis makanan.

Gejala Terlalu Berlebihan Mengonsumsi Makanan Kaya MSG

Berikut ini gejala yang bisa muncul sebagai reaksi negatif terhadap makanan yang mengandung MSG, seperti dikutip dari halodoc.

  1. Sakit kepala
  2. Berkeringat
  3. Terasa ada tekanan pada wajah atau sesak
  4. Mati rasa, kesemutan atau sensasi terbakar di wajah, leher ataupun area lainnya
  5. Detak jantung berdebar cepat
  6. Sakit dada
  7. Mual

Tidak semua orang mengalami reaksi-reaksi negatif tersebut, hanya sebagian kecil orang yang mungkin memiliki reaksi jangka pendek terhadap MSG. Gejala yang terjadi biasanya termasuk gejala ringan dan tidak memerlukan perawatan khusus.

Jadi untuk kamu yang mungkin memiliki reaksi terhadap MSG, akan lebih baik untuk menghindari makanan yang mengandung zat tersebut guna mencegah reaksi.

Cara Mengatasi Ffek Samping MSG

  1. Minum air agar tetap terhidrasi
  2. Istirahat
  3. Minum teh jahe atau peppermint untuk mengurangi mual
  4. Minum obat penghilang rasa sakit tanpa resep (OTC)

Cara Mengatasi Efek Samping MSG Jika Sudah Terlalu Parah

  1. Pemberian obat-obatan antihistamin untuk masalah pernapasan, pembengkakan wajah, atau detak jantung tidak normal.
  2. Pemberian injeksi epinefrin (adrenalin) untuk reaksi yang mengancam jiwa.

Meskipun dinilai membahayakan kesehatan tubuh, ternyata MSG juga memiliki manfaat yang baik. Manfaat MSG adalah bisa merangsang produksi air liur yang sangat penting dalam memudahkan proses pelumatan makanan. 

Jadi, bukan berarti MSG itu selalu memiliki dampak negatif untuk kesehatan tubuh. Apabila mampu lebih memperhatikan detail konsumsinya, MSG bukanlah suatu zat sangat berbahaya seperti yang biasa kita asumsikan. Hal yang penting adalah, kamu harus mengenali dirimu sendiri apakah memiliki reaksi terhadap MSG atau tidak.

Ina Barina