Winner winner chicken dinner atau WWCD adalah target yang dituju di setiap permainan PUBGM. Dalam gim berjenis battle royale ini, setiap tim beranggotakan empat orang. Mereka turun dalam satu peta yang nantinya akan semakin mengecil terkena oleh zona biru. Satu peta biasanya terdapat seratus permain, tergantung besar kecilnya peta tersebut. Kita akan berlomba-lomba menuju zona yang belum terkontaminasi oleh zona biru.
Bermodalkan senjata api, aneka macam granat, perlengkapan medis, dan kerja sama tim, kita berperang mengalahkan tim-tim lainnya agar menjadi tim terakhir yang masih hidup. WWCD akan memberikan banyak poin kepada kita dan peringkat pun naik. Namun, diperlukan keahlian yang bagus dalam satu tim untuk mendapatkan WWCD. Nah, berikut 5 tips memperoleh winner winner chicken dinner di PUBGM:
1. Menjatuhkan Lawan Secara Cepat
Saat memberondong lawan dengan senapan, cobalah untuk menjatuhkannya secepat mungkin. Hal ini untuk menghindari serangan balik dari lawan yang ditembak atau teman satu timnya. Untuk mengasah kemampuan menembak, kita bisa belajar dengan masuk ke dalam ruang latihan yang disediakan di luar pertarungan.
Belajarlah menembak papan-papan sasaran terlebih dulu sampai lancar. Di tempat latihan kita juga bisa menemukan senjata dan perlengkapan yang cocok untuk kita gunakan.
2. Pergerakan Tim ketika Bertarung
Pergerakan keempat player dalam satu tim kita juga harus bagus. Ketika bertarung, usahakanlah tidak berdiri bergerombol, tapi menyebar dengan maksud mengepung lawan dari banyak arah. Pergerakan menyebar seperti ini bisa membuat kita atau teman satu tim mendapatkan sudut yang enak untuk menjatuhkan tim lawan.
3. Selalu Memperhatikan Zona
Selalu perhatikan di mana zona yang belum terkontaminasi oleh zona biru. Pada peta terdapat lingkaran yang menunjukkan bahwa itu adalah zona pertarungan yang aman dari zona biru. Ada juga petunjuk menit yang menandakan zona biru sedang bergerak semakin mengecil.
Dengan selalu memperhatikan zona, kita bisa terhindar dari pertarungan di dalam zona biru. Zona biru akan mengurangi darah kita secara perlahan, tapi di menit-menit akhir pertarungan rasanya akan semakin sakit. Pergilah ke zona aman bersama tim kita dan bertarung di sana.
4. Informasi yang Akurat
Informasi sangat dibutuhkan dalam kerja sama tim. Ada fitur mikrofon yang bisa kita gunakan untuk berbicara dengan teman satu tim. Berilah informasi kepada mereka jika kita melihat pergerakan tim lawan. Dengan begitu tim kita segera mengambil formasi untuk menjatuhkan musuh yang kita tunjukkan, sebelum tim lawan menyerang kita terlebih dahulu.
Itulah 4 tips memperoleh winner-winner chicken dinner di PUBGM. Pada dasarnya gim ini membutuhkan skil individu dan kekompakkan tim untuk memperoleh WWCD. Semakin sering kita bermain dengan tim yang sama, maka akan semakin kompak karena saling memahami cara main satu sama lain. Meski begitu, ada saat di mana teman satu tim kita melakukan kesalahan yang berakibat fatal untuk teman-teman satu tim. Dalam momen ini usahakan kita tidak berkata kasar, katakanlah pendapat kita secara halus agar teman tersebut tetap nyaman bermain bersama kita.
Tag
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
4 Hal yang Sebaiknya Dipahami tentang Perlengkapan Senjata di PUBG Mobile
-
4 Hal yang Sebaiknya Dipahami tentang Senjata DP-28 di Game PUBG Mobile
-
3 Cara Menyerang Tim Lawan yang Ada di Dalam Gedung pada Game PUBG Mobile
-
Indonesia Juara Umum Esports SEA Games 2023
-
4 Tips Bermain Solo vs. Squad di Game PUBG Mobile
Hobi
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Bandai Namco Diguncang Isu: Pembatalan Proyek Besar dan Krisis Internal
-
Usai Libas Arab, Calvin Verdonk Girang Peluang Lolos Piala Dunia Semakin Dekat
-
Timnas Indonesia Bakal Angkat Kaki dari Stadion GBK Saat AFF 2024, Ini Penyebabnya
-
Dipanggil STY ke AFF Cup 2024, Pratama Arhan Belum Pasti Jadi Pemain Inti?
Terkini
-
Review Film Aftermath, saat Terjadi Penyanderaan di Jembatan Boston
-
Gadget di Tangan, Keluarga di Angan: Paradoks Kemajuan Teknologi
-
Rekomendasi 4 Film dan Series yang Dibintangi Indra Birowo di Tahun 2024
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat