Dewasa ini kemudahan untuk mengakses platform digital semakin marak. Banyak sekali pengguna dari usia dini hingga usia senja. Hal ini berpengaruh pada gaya hidup individu yang cenderung simpel dan tanpa ribet dalam melakukan segala hal.
Salah satunya dalam bidang desain grafis. Canva adalah salah satu platform desain grafis yang simpel dari sisi pengerjaannya.
Tidak seperti Photoshop atau CorelDraw, Canva menyediakan layanan untuk memudahkan semua orang sekali pun kalian yang tidak bisa menguasai skill desain.
Diciptakan oleh Melanie Perkins, awal mulanya Canva digunakan untuk memudahkan Melanie dalam mengajar desain grafis. Melanie sendiri pun sebenarnya tidak memiliki skill desain, hingga akhirnya dia menciptakan Canva.
Berikut ini adalah informasi 5 keunggulan Canva yang wajib banget kalian ketahui.
1. Mudah Diakses Semua Orang
Canva sangat mudah untuk diakses bagi siapa saja. Baik melalui website atau pun aplikasi, bisa di unduh di gawai atau pun komputer. Hanya dengan mengetik canva.com di laman website, kalian sudah bisa mengakses layanan desain grafis online ini.
2. Mudah Dipelajari
Bagi desainer pemula, tentunya harus bisa menguasai skill dasar mendesain. Canva menyediakan hal tersebut. Fitur serta tekniknya yang simpel akan sangat mudah dipelajari oleh siapa saja tanpa terbatas usia.
3. Platform Desain Ramah Pengguna
Canva menyediakan akses pro atau premium yang bisa diakses secara gratis oleh tenaga pendidik serta relawan di komunitas atau organisasi. Syaratnya hanya cukup mendaftar dengan melampirkan SK (Surat Keputusan) dan menjawab pertanyaan di formulir yang tertera.
4. Platform Desain yang Ringan
Mayoritas aplikasi desain cenderung dikeluhkan pengguna karena alasan memiliki ukuran yang sangat besar, sehingga menghabiskan memori penyimpanan pada komputer.
Hal itu tidak berlaku pada Canva sekali pun kalian mengakses melalui gawai. Ukurannya yang ringan dan tidak berat membuat Canva dicintai banyak masyarakat dunia.
5. Pengguna Tidak Akan Kehabisan Ide
Canva menyediakan jutaan template desain yang bisa digunakan semua pengguna. Tentunya hal ini sangat memudahkan para desainer yang sedang stuck memikirkan konsep desain. Hanya dengan sekali klik, template akan otomatis tertempel di blankpage Canva kalian.
Hingga kini, Canva masih menjadi prioritas masyarakat dunia dalam urusan desain grafis dengan mudah. Banyak sekali konten-konten sosial media yang sudah menerapkan hasil karyanya dengan menggunakan Canva.
Kalian jangan mau ketinggalan juga dong. Sudah akses Canva belum hari ini?
Video yang mungkin Anda suka:
Artikel Terkait
-
Keseruan Upgrade Skills Mendesain Melalui Yoursay Class Canva
-
Yoursay Class Canva: Kuncinya adalah Kita Harus Yakin dengan Desain Kita!
-
Lilla Hadirkan Ultimate Store Pertama yang Didesain Khusus untuk Para Ibu
-
Microsoft Designer Dirilis, Jadi Aplikasi Desain Pesaing Canva dan Adobe
-
Cara Buat Twibbon di Canva, Mudah dan Bisa Bikin Sendiri
Hobi
-
Persib Bandung Rekrut Dion Markx, Rekomendasi Langsung dari Bojan Hodak?
-
Gandeng STY Academy, Mills Komitmen Dukung Pembinaan Sepak Bola Usia Dini
-
Shayne Pattynama Gabung Persija Jakarta, Peluang Main di Timnas Makin Besar
-
Jordi Amat Beberkan Pesan Manis dari John Herdman, Ada Harapan Khusus?
-
Bertemu Lawan-Lawan Mudah, Timnas Indonesia Wajib Maksimalkan Ajang FIFA Series!
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis