Setiap orang dengan hobi dan passionnya masing-masing pasti memiliki perilaku-perilaku unik yang membuat orang lain geleng-geleng kepala karena tidak mengerti. Begitu juga seseorang dengan hobi membaca, mengoleksi, sampai menulis buku. Ada banyak sekali kelakuan unik yang sering mereka lakukan selain menjadikan semua benda sebagai pembatas buku atau membiarkan buku bacaan mereka ikut tertidur di atas kasur. Berikut ini lima di antara perilaku-perilaku unik tersebut, ayo simak dan pastikan apakah kamu juga salah satu orang yang suka melakukan hal-hal unik yang sama?
1. Membaca Beberapa Buku di Satu Waktu
Layaknya pecinta drama Korea yang kebanyakan watch-list, pecinta buku juga sering kewalahan menghadapi reading-list mereka sendiri. Mereka suka tidak sabar ingin membaca buku-buku yang sudah masuk ke daftar bacaan sehingga memutuskan untuk mulai membacanya meskipun buku sebelumnya belum selesai dibaca. Apakah kamu begini juga?
2. Terus Menambah Daftar Bacaan Saat Banyak yang Belum Terbaca
Daftar bacaannya sudah sepanjang jalan kenangan, tapi adaa saja judul baru yang harus ditambahkan setiap harinya. Orang yang suka melakukan ini biasanya punya hobi berselancar di media sosial dan melihat-lihat judul buku yang dibaca oleh pecinta buku lain. Mereka pun akhirnya tertarik untuk membaca buku tersebut dan memutuskan untuk menambahkannya ke daftar bacaan. Hmm, perlu dikurangi ya scroll media sosialnya!
BACA JUGA: Ramalan Zodiak Hari Ini 14 Desember 2022: Libra, Awas Ada Pencuri!
3. Merasa Hampa Setelah Selesai Membaca Buku yang Bagus
Pernahkah kamu merasa tenggelam ke dalam sebuah alur yang begitu menakjubkan? Biasanya alur semacam itu yang membuat kita terlarut, akan meninggalkan bekas pada diri kita. Kita merasa hidup di dalamnya sehingga kita merasa sedih ketika harus keluar dari alur tersebut karena ceritanya sudah selesai kita baca.
4. Berhenti Membaca Sejenak untuk Beri Apresiasi pada Kalimat yang ‘WAH’
Reaksi berlebihan karena terlalu tercengang pada suatu kalimat sering kali ditunjukan oleh para pecinta buku. Bukan karena lebay, tapi karena kita memang merasa kalimat tersebut sangat hebat, benar bukan?
5. Membaca Ulang Buku Kesukaan
Pasti kamu punya satu cerita yang membuatmu merasa nyaman saat tenggelam ke dalamnya. Karena mengingingkan perasaan itu lagi, biasanya pecinta buku akan membaca ulang buku tersebut. Orang lain yang tidak mengerti mungkin akan menganggap kalau kita membuang-buang waktu dengan membaca satu buku berulang-ulang. Tapi percayalah, hal seperti itu memang memberi kebahagiaan tersendiri.
Itu dia lima kebiasaan unik yang sering dilakukan para pecinta buku. Bikin geleng-geleng kepala, bukan?
Video yang Mungkin Anda Suka.
Baca Juga
-
Intip Chemistry Bae In Hyuk dan Aktor Lainya di Sesi Baca Naskah Drama Baru
-
Shin Hye Sun Jadi Reporter Berita Veteran di Drama Korea Bertajuk Dear Hyeri
-
Suami Berselingkuh, Jang Shin Young Umumkan Permintaan Maaf dan Sebut Tak Akan Bercerai
-
Park Shin Hye Jadi Hakim yang Dirasuki Iblis di Drama Korea Judge From Hell
-
Hyeri Ceritakan Karakternya sebagai Pil Seon di Film Baru Bertajuk "Victory"
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Duka di Balik Komedi, Ulasan Novel Capslok: Capster Anjlok
-
Nicholas Saputra Siap Bintangi Film 'Tukar Takdir', Adaptasi Buku Laris!
Hobi
-
Temui Dua Calon Pemain Naturalisasi Baru, Ini Harapan Erick Thohir
-
Panggil 3 Pemain Senior ke AFF Cup, STY Tak Murni Turunkan Skuad U-22?
-
Indonesia vs Jepang: Mustahil Skuad Garuda Raih 3 Poin di Kandang?
-
MotoGP Barcelona 2024: Michelin Sediakan Paket Ban 'Luar Biasa'
-
Punya Jejak Kontroversial, Ini Sosok Wasit yang Pimpin Laga Indonesia vs Jepang
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade