Karakter sub DPS adalah karakter yang bertugas menggunakan skill-skill yang dimiliknya untuk membantu main DPS kita memberikan damage pada musuh. Biasanya karakter jenis ini memiliki skill yang bisa menempel pada karakter main DPS kita dan membantunya untuk bertarung melawan musuh. Jadi, karakter sub DPS bukanlah karakter yang sering berada di medan pertempuran, ia hanya dibutuhkan saat elemental skill atau elemental burst-nya sudah terisi.
Jika kita masih awam dengan jenis karakter yang satu ini, maka kita bisa saja salah paham dan malah menggunakan karakter sub DPS menjadi karakter main DPS. Karena itu, alangkah baiknya kita ketahui dulu beberapa cara untuk menggunakan karakter jenis ini. Nah, berikut 3 cara menggunakan karakter sub DPS di game Genshin Impact:
1. Manfaatkan Elemental Skill untuk Mengisi Energi Elemental Burst
Sering-seringlah menggunakan elemental skill karakter sub DPS untuk mendapatkan partikel energi. Jadi, kita harus pandai mengira-ngira kapan menurunkan karakter sub DPS ke medan pertempuran, pastikan kita menurunkannya saat elemental skill sudah bisa digunakan, atau saat elemental burst sudah bisa digunakan.
2. Penggunaan Senjata
Biasanya senjata yang digunakan oleh karakter sub DPS adalah senjata yang memiliki efek untuk meningkatkan energi recharge, sehingga energi elemental burst dapat terisi lebih cepat. Misalnya Xingqiu, karakter sub DPS yang satu ini sangat cocok menggunakan Sacrificial Sword.
BACA JUGA: Stigma dan Realita Kehidupan Perempuan di Tengah Masyarakat Indonesia
Sebab, selain efek energi recharge yang dimiliki oleh pedang tersebut, Xingqiu juga dapat memiliki kesempatan menggunakan elemental skill-nya sebanyak dua kali berturut-turut tanpa harus menunggu waktu cooldown.
3. Manfaatkan Reaksi Elemen
Sebaiknya kita tidak menggunakan elemen yang sama antara sub DPS dengan main DPS. Hal ini bertujuan agar kita mendapatkan efek reaksi elemen dari dua elemen yang berbeda. Misalnya kita menggunakan Hu Tao (Pyro) sebagai main DPS, maka kita bisa menggunakan Xingqiu (Hydro) sebagai sub DPS.
Sebab, elemen Pyro yang bertemu dengan elemen Hydro akan menyebabkan efek vaporize dan dapat memberikan damage yang lebih besar.
Itulah 3 cara menggunakan karakter sub DPS di game Genshin Impact. Salah satu cara untuk mengetahui bahwa suatu karakter dikatakan sebagai sub DPS adalah dari lamanya cooldown elemental skill ataupun banyaknya energi yang dibutuhkan untuk elemental burst miliknya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
Hobi
-
Sea Games 2025: Tak Pasti Diperkuat Pemain Diaspora, Bagaimana Nasib Timnas Indonesia U-23?
-
Rekap Hylo Open 2025 Day 3: Wakil Indonesia Mulai Berguguran, Sisa Lima!
-
Daftar 21 Pemain Skuad Timnas U-17 untuk Piala Dunia, Ada Nama Tak Terduga!
-
Persib dan Dewa United Sama-Sama Bertarung di Level Asia, Siapa yang Lebih Berpeluang Juara?
-
Usaikan Rangkaian Laga Uji Coba, Timnas Indonesia Miliki Modal Cukup Apik Menuju Piala Dunia U-17
Terkini
-
Aksi Nyata Sobat Bumi UNY, Wujud Kepedulian Mahasiswa untuk Desa dan Alam
-
Dari Seram ke Seksual: Pergeseran Makna Kostum Halloween
-
Sinopsis dan Penjelasan Para Karakter Anime Ramen Akaneko, Menggemaskan!
-
Resmikan Tempat Baru, Imperial Digital Printing Hadirkan Layanan Printing Next Level
-
Konten 10 Ribu Di Tangan Istri yang Tepat: Financial Abuse yang Diromantisasi