Momen lebaran sering menjadi saat berbagi kebahagiaan yang spesial. Salah satunya adalah berbagi rejeki berupa uang tunai untuk anak-anak. Ada yang memberikannya langsung namun ada juga yang mengemasnya dalam amplop.
Meskipun banyak amplop lebaran yang dijual, namun ada pula yang suka membuat sendiri dengan kreasi sesuai selera. Jika kamu ingin mencoba membuat sendiri amplop lebaran kamu yang berbeda, ide kali ini cocok untuk kamu yang mempunyai hobi berkreasi dengan kertas kado.
BACA JUGA: 5 Tips Memulai Hari yang Baik Ini Bisa Kamu Lakukan Setiap Hari!
1. Kertas kado dengan motif khusus
Kamu bisa membentuk amplop dari kertas kado yang mempunyai motif spesial seperti karakter favorit ataupun gambar lainnya. Pilih yang sesuai dengan usia anak-anak yang akan menerima amplop.
Buatlah pola sesuai ukuran amplop yang kamu inginkan. Gunting dengan hati-hati agar rapi. Buatlah lipatan sesuai garis pola lalu rekatkan bagian tepi-tepinya.
BACA JUGA: Referensi Outfit Cowo untuk Bukber, Sederhana tapi Tetap Kece!
2. Menempel
Jika kamu sudah memiliki amplop polos, kamu bisa mengubahnya menjadi amplop dengan tampilan berbeda. Siapkan amplop-amplop kosong kamu dan perhatikan ukurannya agar kreasi kamu tampil indah.
Sekarang, pilih kertas kado dengan motif atau gambar favorit anak-anak. Guntinglah sesuai bentuk gambar. Tempelkan gambar-gambar tersebut pada amplop polos dengan susunan yang kamu inginkan. Sekarang amplop polos kamu sudah tampil beda oleh detail gambar tempel dari kertas kado.
BACA JUGA: 4 Tips Atur Barang dalam Tas Ransel Saat Mudik, Jadi Lebih Praktis!
3. Bermain dengan bentuk
Kertas kado juga cenderung mudah dibentuk menjadi aneka kreasi. Kamu bisa mencoba membuat bentuk baju, tas mobil dan sebagainya. Pastikan semua bentuk yang kamu buat itu mempunyai celah untuk menempatkan lembaran uang hadiah lebaran.
Kamu bisa mencari inspirasi bentuk-bentuk kreasi kertas kado dari tutorial-tutorial online yang bisa kamu temukan di internet. Kamu bisa mempelajari caranya dan mengkreasi ulang sesuai dengan ide yang muncul.
Nah, bagaimana menurut kamu? Mudah bukan untuk mengkreasikan kertas kado menjadi amplop-amplop lebaran yang cantik?
Kamu hanya butuh memaksimalkan kreativitas kamu untuk bisa menghasilkan karya yang bagus. Lebih baik lagi jika kamu mengoptimalkan benda-benda yang sudah kamu miliki di rumah. Biasakan untuk berpikir kreatif dalam menstubtitusi barang-barang yang tak kamu miliki dengan benda lain yang ada.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Kesalahan saat Mengenakan Pakaian Baru di Tempat Kerja
-
3 Kebiasaan Buruk yang Membuat Meja Kerja Kamu Sering Berantakan
-
5 Tips Mengubah Hobi Membuat Buket Bunga Jadi Uang, Berani Coba?
-
3 Ide Hadiah untuk Seorang Backpacker, Pilih yang Praktis!
-
3 Macam Celebrity Worship, Jangan sampai Kebablasan Memuja!
Artikel Terkait
-
Terlanjur Dapat Amplop Politik Serangan Fajar, Harus Dikembalikan atau Boleh Dipakai?
-
7 Ide Dekorasi Natal Anti Mainstream, Bikin Rumahmu Instagramable!
-
Amplop Serangan Fajar Disita KPK, Bawaslu Tak Coret Nama Cagub Petahana Bengkulu Rohidin Mersyah, Kenapa?
-
8 Inspirasi Kado Spesial Hari Guru TK, Dijamin Berkesan!
-
Emiten FUTR Bidik Pasar Energi Hijau Usai Dicaplok Hexa Prima
Hobi
-
Thailand Mulai Kehilangan Taring, Kabar Gembira untuk Timnas Indonesia?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?
-
Malaysia Keringat Dingin Takut Dibantai Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
-
Dua Wakil Indonesia Alami Lonjakan Drastis dalam Ranking BWF World Tour 2024
-
Titus Bonai Sebut Ada Perbedaan Kondisi Dulu dan Saat Ini di Tim Nasional Indonesia
Terkini
-
ADOR Tuntut Belift Lab Minta Maaf Atas Kasus Perundingan Hanni NewJeans
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Sambut Musim Dingin, FIFTY FIFTY Rilis Single Album Bertajuk Winter Glow
-
3 Film Scarlett Johansson yang Pantang Dilewatkan, Ada Fly Me to the Moon
-
Usia 30-an Hwang In Yeop Masih Cocok Pakai Seragam Sekolah, Ini Rahasianya