Scroll untuk membaca artikel
Ayu Nabila | πŸ€e. kusuma. nπŸ€
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (instagram.com/badminton.ina)

Victor Hong Kong Open 2023 telah merampungkan laga hari pertama untuk babak kualifikasi dan babak 32 besar pada Selasa (12/9/2023) di Hong Kong Coliseum, Kowloon, Hong Kong. Dari total tujuh wakil Indonesia yang turun tanding di babak utama, enam di antaranya berhasil lolos babak kedua.

Lima wakil ganda putra berhasil menuntaskan misi amankan tiket babak 16 besar dengan kemenangan yang gemilang. Bahkan tiga di antaranya sukses memulangkan wakil Taipei.

Kemenangan pertama Indonesia dipersembahkan oleh Fajar Alfian/M. Rian Ardianto yang ditantang Su Ching Heng/Ye Hong Wei. Fajar/Rian yang merupakan unggulan pertama turnamen Super 500 ini berhasil menang dalam dua gim dengan skor 21-14, 21-18.

Menyusul Fajar/Rian, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin juga kalahkan wakil Taipei lainnya, Chang Ko Chi/Po Li Wei. Leo/Daniel juga menang straight game dengan keunggulan 21-13 dan 21-10 atas Chang/Po.

Laga sengit sukses dilewati Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri dengan kemenangan. Melawan andalan Taipei, Lu Ching Yao/Yang Po Han, Bagas/Fikri sempat tertinggal di set pertama dan harus mengejar ketertinggalan.

Namun, akhirnya Bagas/Fikri berhasil paksakan rubber dengan permainan yang cukup impresif. Bagas/Fikri menyudahi pertandingan dengan kemenangan 15-21, 21-11, dan 21-12 atas Lu/Yang.

Punya riwayat tiga keunggulan beruntun di pertemuan sebelumnya, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan kembali kandaskan wakil Jepang, Ayato Endo/Yuta Takei. Menambah dominasi, Pram/Yere menang dua gim langsung dengan skor akhir 21-11, 21-16 atas Endo/Takei.

Menutup tren positif ganda putra Indonesia di laga babak 32 besar hari pertama, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan menambah satu tiket lagi ke babak kedua setelah kemenangan atas ganda muda Malaysia, Junaidi Arif/Roy King Yap. 

The Daddies, julukan untuk atlet veteran kesayangan badminton lovers tanah air ini menang usai drama rubber game dengan skor akhir 15-21, 21-16, dan 21-16.

Satu-satunya kekalahan wakil Indonesia terjadi karena menjadi β€˜korban’ perang saudara. Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi harus menyerah dari rekan satu Pelatnas, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dalam dua gim yang ketat.

Pertemuan perdana di turnamen internasional ini diakhiri dengan kemenangan untuk Apri/Fadia yang unggul dua gim langsung dengan skor kembar 21-19 atas Ana/Tiwi.

Rekap laga babak 32 besar Hong Kong Open 2023 untuk wakil Indonesia

Ganda putra

- Fajar Alfian/M. Rian Ardianto vs Su Ching Heng/Ye Hong Wei (21-14, 21-18)

- Bagas Maulana/M. Shohibul Fikri vs Lu Ching Yao/Yang Po Han (15-21, 21-11, 21-12)

-  Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan vs Junaidi Arif/Roy King Yap (15-21, 21-16, 21-16)

-  Pramudya Kusumawardana/Yeremia Rambitan vs Ayato Endo/Yuta Takei (21-11, 21-16)

-  Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Chang Ko Chi/Po Li Wei (21-13, 21-10)

Ganda putri

-  Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi (21-19, 21-19)

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

πŸ€e. kusuma. nπŸ€