Bek Timnas Indonesia Jordi Amat optimis jika suatu saat Timnas Indonesia bisa masuk kedalam 100 besar peringkat FIFA.
Jordi Amat memberikan pernyataan tersebut saat kesempatan sesi wawancara bersama FIFA. Bek yang pernah ikut membela Timnas saat melawan Argentina di FIFA Match Day ini merasa yakin karena saat melawan Argentina hanya kebobolan dua gol.
Jordi Amat mengungkapkan rasa optimismenya untuk peningkatan prestasi Timnas Indonesia di kancah persepakbolaan Internasional.
"Dalam perjalanan kami, tujuan kami adalah mencapai peringkat 100 besar. Saya menyadari bahwa ini akan menjadi tantangan yang berat, namun kami memiliki potensi, sumber daya, dan skuad pemain yang kompeten untuk meraihnya," ujar Jordi Amat dalam sebuah wawancara dengan FIFA dikutip Rabu (4/10/2023).
Ambisi Jordi Amat untuk membawa Timnas Indonesia ke peringkat 100 besar dalam ranking FIFA adalah langkah yang baik, apalagi dirinya yang notabene pemain naturalisasi dan sedang berkarier di Liga Malaysia.
Pemain dengan nilai pasar 15,6 Miliar ini melihat peluang itu terbuka lebar jika Skuad Garuda mampu tampil memuaskan di putaran final Piala Asia 2023 dan bisa lolos kualifikasi Piala Dunia 2026.
Hal ini bisa jadi cita-cita yang mulia bagi punggawa timnas satu ini, melihat hasil duel dengan tim sekelas Argentina dan hanya kebobolan dua gol merupakan pertanda kalau kekuatan Timnas di era Shin Tae-yong saat ini cukup bisa diperhitungkan khususnya di wilayah Asia.
Diketahui saat ini Jordi Amat sedang berkarir di klub Johor DT yang berkompetisi di Super League Malaysia. Pengalamannya bermain di negeri orang justru bisa menjadi bekal untuk membangun kekuatan timnas agar tak kalah di ajang kompetisi tingkat regional asia bahkan internasional.
Saat ini, Indonesia masih menempati peringkat 147 dalam ranking FIFA, dan Timnas Indonesia memiliki jarak poin yang signifikan dari 100 besar.
Posisi ini sebenarnya belum cukup membanggakan, jika dibandingkan negara tetangga kita, seperti Malaysia yang berada di posisi 134 dan Thailand yang bertengger di urutan 112 peringkat FIFA.
Baca Juga
-
6 Anime yang Dilarang Tayang di Berbagai Negara karena Kontroversial
-
Berhasil Bawa Johor DT Menang, Jordi Amat Tampilkan Permainan Kelas Dunia
-
Marselino Ferdinan Absen dari KMSK Deinze, Ada Tugas Negara di Timnas Indonesia U-23
-
PSIS Semarang Lepas Ridho Syuhada, Dipinjam Klub Liga 2 PSMS Medan
-
One Piece Live Action Munculkan Kapten Smoker, Pertanda Lanjut Season 2?
Artikel Terkait
-
Urung di GSJ, Timnas Indonesia Hadapi Brunei Darussalam di GBK?
-
Shin Tae-yong Jangan Pusing! Nih Ada calon Pengganti Ivan Jenner, Kemampuan Tak Perlu Diragukan
-
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Diprediksi Pesta Gol Lawan Brunei Darussalam
-
Head to Head Ramadhan Sananta, Dimas Drajad, Dendy Sulistyawan, Rafael Struick, Siapa Jadi Starter Timnas vs Brunei
-
PSSI Buka Opsi Pindahkan Venue Timnas Indonesia vs Brunei Buntut Kabut Asap
Hobi
-
Pegang Estafet Kepelatihan, John Herdman Bersaing dengan Waktu Susun Pakem Terbaik Skuat Garuda
-
Kedatangan John Herdman dan Bludak Suporter Setia yang Hanya Bisa Dipancing Bukti Nyata di Lapangan
-
Insiden Kartu Merah Menit Akhir dan Kegundahan Rafael Struick yang Luput Jalani Musim Ideal
-
Malaysia Open 2026: Skuad Indonesia, Indra/Joaquin Debut di Level Super 1000
-
Blak-blakan, John Herdman Akui Terpikat Antusias Supporter Timnas Indonesia
Terkini
-
Jurnalisme di Era Sosial Media Apakah Masih Relevan?
-
Mengumpulkan Kembali Puing-puing Sisa Kehancuran, Pasca Banjir Aceh
-
Banjir Bandang Sumatra: Dari Langkah Cepat Hingga Refleksi Jangka Panjang
-
Meski Bencana Banjir di Aceh dan Sumatra Sudah Surut, Tugas Kita Belum Usai
-
3 Film Korea Tayang Januari 2026, Comeback Han So Hee hingga Choi Ji Woo