Jadeplum Terrorshroom adalah salah satu monster boss yang ada di dalam gim Genshin Impact. Monster boss yang satu ini berwujud ayam yang didominasi oleh warna hijau. Ia bisa mengeluarkan beberapa Fungus untuk menyerang kita. Bukan hanya itu, Jadeplum Terrorshroom juga bisa berlari menyeruduk kita dan menghasilkan damage yang tinggi. Serangannya bisa membuat karakter kita sekarat bahkan tereliminasi.
Namun, jika kita ingin mengalahkan monster boss yang satu ini, alangkah baiknya kita ketahui dulu beberapa hal yang jangan dilakukan saat bertarung melawannya. Tujuannya tentu agar kita bisa menghindari hal-hal tersebut dan memenangkan pertarungan. Nah, berikut 3 hal yang jangan dilakukan saat melawan Jadeplum Terrorshroom di game Genshin Impact:
1. Tidak Membuatnya Mengeluarkan Serangan Besar
Jadi, ada fase di mana Jadeplum Terrorshroom bisa mengeluarkan serangan besar. Namun serangannya ini membutuhkan energi yang bisa diisi oleh karakter kita. Kita bisa menggunakan karakter berelemen Electro agar energinya cepat terisi, dengan begitu ia akan mengeluarkan serangan besar.
Nah, setelah ia mengeluarkan serangan besar, ia akan kelelahan dan pertahanannya menurun, di sini kita bisa memberikan damage lebih leluasa. Namun, jika kita tidak membuatnya mengeluarkan serangan besar itu, maka durasi pertahanan yang tinggi milik Jadeplum Terrorshroom akan lebih lama dan kita bisa kesulitan mengalahkannya.
2. Tidak Menghindar saat Jadeplum Terrorshroom Mengeluarkan Serangan Besar
Salah satu serangan besar yang bisa ia lakukan adalah dengan berlari menyeruduk kita. Jika kita tidak menghindarinya, maka karakter kita bisa terdorong dan mendapatkan damage yang tinggi. Hal ini bisa membuat karakter kita sekarat bahkan tereliminasi. Hindarilah sebisa mungkin sambil memberikan damage, tunggu hingga ia kelelahan dan kita bisa memberikan damage lebih leluasa kepadanya.
3. Menggunakan Karakter Berelemen Cryo
Beberapa karakter berelemen Cryo memang memiliki damage yang tinggi, misalnya Ayaka dan Ganyu. Namun, elemen Cryo tidak bisa bereaksi dengan elemen Dendro. Nah, Jadeplum Terrorshroom ini memiliki elemen Dendro, dengan begitu serangan Cryo kita kurang maksimal saat digunakan untuk melawannya. Sebaiknya gunakanlah elemen lainnya agar bisa bereaksi saat terkena elemen Dendro.
Itulah 3 hal yang jangan dilakukan saat melawan Jadeplum Terrorshroom di game Genshin Impact. Selain ketiga poin di atas, kita juga bisa membawa karakter berelemen Dendro untuk menghasilkan Rekasi yang bervariasi dan memberikan tambahan damage pada Jadeplum Terrorshroom. Salah satu karakter Dendro yang bagus digunakan adalah Nahida.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Pagar Rumah Seret saat Dibuka, Begini Cara Memperbaikinya
-
Tips Sukses Manajement waktu Antara Kuliah dan Kerja ala Maudy Ayunda
-
Mobil Keluarga 7 Penumpang di Bawah 100 Juta! Cek Rekomendasi Terbaiknya
-
Tips Rahasia Berkendara Mobil Tetap Aman yang Jarang Diungkap
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Hobi
-
3 Fakta Menarik F1 GP Las Vegas 2024, Max Verstappen Sah Jadi Juara Dunia
-
Piala AFF 2024: Vietnam Girang, Maarten Paes Tidak Perkuat Timnas Indonesia
-
Timnas Indonesia Diminta Tak Cepat Puas, Ini Pesan Mendalam Erick Thohir
-
Julian Oerip Pemain Keturunan Mirip Tijjani Reijnders Grade A
-
Pujian Berkelas Legenda Inggris ke Timnas Indonesia: Sedang Naik Daun
Terkini
-
Sejarah Baru! ATEEZ Jadi K-Pop Artist Ketiga dengan Album No. 1 Billboard
-
Menguak Misteri Pembunuhan Sebuah Keluarga dalam Novel 'Pasien'
-
Manganya Berakhir, You and I Are Polar Opposites Siap Diadaptasi Jadi Anime
-
Jeongnyeon: The Star Is Born, Puncaki Peringkat Drama Korea dan Aktor Terbaik
-
Tertahan di Zona Nyaman, Bagaimana Pengaruh Pertemanan Terhadap Masa Depan?