Johnson adalah salah satu hero jenis tank yang ada di dalam gim Mobile Legends. Tank yang satu ini terbilang unik karena bisa berubah wujud menjadi mobil dan bergerak cepat melintasi jalanan di peta. Dalam wujud mobilnya, Johnson bisa memberikan tumpangan pada salah satu teman di dalam gim. Sehingga ketika kita menabrak lawan, maka teman kita yang menumpang bisa membantu untuk mengeliminasi lawan tersebut.
Namun, sebaiknya kita juga ketahui dulu beberapa hal yang jangan dilakukan Johnson di dalam pertandingan. Tujuannya adalah agar kita tidak salah mengambil langkah dan meraih kemenangan. Nah, berikut 3 hal yang jangan dilakukan saat menggunakan Johnson di game Mobile Legends:
1. Menabrak Tower Lawan
Sebaiknya kita belajar mengemudikan Johnson dalam wujud mobil sebelum menggunakannya di mode ranked. Sebab, jika kita belum mahir mengemudikan Johnson, maka kita bisa menabrak tower lawan dan berakibat fatal, bahkan bisa tereliminasi. Berhati-hatilah ketika melewati tower lawan, usahakan tidak menabrak tower, tetapi tabraklah lawan yang ada di sekitar tower.
2. Mengabaikan Marksman Kita
Saking asyiknya mengemudi dan mencari lawan, kita bisa saja mengabaikan marksman kita di area gold lane. Bagaimana jika ia diserbu oleh tank dan marksman lawan? Hal ini tentu bisa membuatnya tereliminasi dan kesulitan farming. Oleh karena itu, sebaiknya kita tidak terlalu sering meninggalkan marksman kita sendirian, bantulah ia farming untuk mendapatkan item-item yang dibutuhkan.
3. Tidak Memanfaatkan Jalanan di Dalam Hutan
Jalanan di dalam hutan sangat efektif digunakan Johnson dalam menyerang lawan. Namun, kita perlu latihan lebih sering agar bisa menguasai jalanan di dalam hutan. Sebab, jalanan di dalam hutan biasanya digunakan oleh tim lawan untuk bersembunyi dari Minion kita, dengan begitu mereka tidak terlihat pada peta.
Itulah 3 hal yang jangan dilakukan saat menggunakan Johnson di game Mobile Legends. Selain ketiga poin di atas, kita juga sebaiknya jangan menabrak tank lawan. Sebab, tank lawan memiliki daya tahan tubuh yang kuat, jika kita menabraknya, maka ia bisa kabur atau bahkan menyerang balik. Selain itu, marksman atau mage lawan yang tidak tertabrak bisa lebih leluasa menyerang kita.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Cari The Exile? Ini 3 Cara Mengalahkan Xuanwen Beast di Game Genshin Impact
-
Terkenal Gesit, Ini 3 Cara Mengalahkan Geovishap Hachling di Gim Genshin Impact
-
Gampang tapi Hebat, Ini 3 Cara Menggunakan Lyney di Gim Genshin Impact
-
3 Cara Mengalahkan Fatui Snezhnayan Maiden di Gim Genshin Impact
-
Bannyak yang Belum Paham, Ini 3 Cara Menggunakan Noelle di Gim Genshin Impact
Artikel Terkait
-
Masih Kurang Buat Beli Skin MLBB? Top Up dari Link Saldo DANA Kaget Gratis 19 April 2025
-
Daftar Kode Redeem FC Mobile Terbaru 19 April 2025, Klaim Hadiah dalam Gamenya
-
Masih Aktif! Kode Redeem Mobile Legends Khusus Akhir Pekan April 2025
-
Kode Redeem Soul Land New World April 2025, Klaim Hadiah Gratis di Sini
-
Update Terbaru! Daftar Kode Redeem FC Mobile April 2025 yang Masih Aktif
Hobi
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
3 Keuntungan bagi Indonesia saat Jadi Tuan Rumah Gelaran AFF Cup U-23 2025
-
Jadwal F1 GP Arab Saudi 2025: Lando Norris Percaya Diri Raih Hasil Positif
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
Terkini
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien