Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta pelatih Shin Tae-yong (STY) untuk segera membenahi lini serang Timnas Indonesia. Hal ini berkaca pada hasil di turnamen Piala Asia 2023.
Menyadur laman resmi PSSI (pssi.org), Erick membandingkan performa kesebelasan Garuda melawan Australia pada pertandingan babak 16 besar Piala Asia 2023 lalu.
Pada pertandingan melawan Australia tersebut, Indonesia harus mengakui keunggulan The Socceroos dengan skor 0-4.
Australia, kata Erick Thohir, jarang menyerang tetapi bisa bermain sangat efektif dan mencetak gol ke gawang Indonesia. Sementara Indonesia tampil dominan namun tak bisa melesakkan satu gol pun ke gawang Australia.
Menurut Erick, STY harus bisa membenahi lini serang yang tumpul agar kesebelasan Garuda bisa segera mencapai target-target yang telah ditentukan PSSI.
"Berkaca dari Piala Asia kemarin, kita kekurangan goal getter. Lihat bagaimana Australia kemarin. Jarang menyerang, tapi selalu efektif mencetak gol. Harus seperti itu. Tugas STY untuk segera benahi sektor itu agar target tercapai," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir, mengutip dari situs resmi PSSI (pssi.org), dikutip penulis pada Kamis (1/2/2024).
Menatap panggung berikutnya, Erick berharap STY bisa membawa Timnas Indonesia U-23 melaju ke babak 8 besar di Piala Asia U-23 2024 yang akan berlangsung di Qatar pada 15 April-3 Mei 2024 mendatang.
Apabila target tersebut terpenuhi, Erick Thohir berjanji akan langsung memperpanjang kontrak STY hingga 2027 mendatang.
"Saya kan orang profesional, jadi saya pegang prinsip itu. Kesepakatan saya dan STY yang kontraknya habis hingga Juni, ada dua parameter, yakni timnas senior lolos 16 besar Piala Asia yang kemarin dan 8 besar Piala Asia U-23. Kita punya komitmen itu, baru kemudian bicara perpanjangan untuk 2027," kata Erick Thohir.
"Oleh karenanya di Piala Asia U-23, Indonesia harus bisa berbicara banyak. Apalagi banyak pemain U-23 kita masuk dalam skuad timnas senior kemarin dan beberapa pemain sering jadi starting eleven. Itu modal yang sangat besar bagi STY untuk membuat kejutan," ucap Erick.
Sebagaimana diketahui, di bawah asuhan Shin Tae-yong, Timnas Indonesia untuk pertama kalinya berhasil mencatatkan sejarah masuk ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Bergabung di Grup D bersama tim-tim berat seperti Jepang, Irak, dan Vietnam, Garuda berhasil mengumpulkan 3 poin dan melaju ke babak 16 besar Piala Asia 2023.
Di babak 16 besar Piala Asia 2023, Indonesia menghadapi Australia. Kesebelasan Garuda harus mengakui keunggulan Australia dengan skor 0-4.
Baca Juga
-
Van Dijk Ragu Kluivert Bisa Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Kenapa?
-
Marselino Debut di Oxford United: Main di Piala FA, Langsung Kartu Kuning
-
Kluivert Jadi Pelatih, Marc Klok Harap Bisa Kembali Dipanggil ke Timnas Indonesia
-
Kepada Media Belanda, Marc Klok Sebut Shin Tae-yong Pelatih Diktator
-
Elkan Baggott Sukai Postingan Kabar Kluivert Jadi Pelatih Timnas, Siap Comeback?
Artikel Terkait
-
Kata Erick Thohir: Bebas Mau Kritik tapi Jangan Hancurkan Timnas Indonesia
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Breaking News! Ragnar Oratmangoen Terserang Virus, Pelatih Ungkap Kondisinya
-
Jay Idzes Cs Dapat Peringatan Keras Jelang Duel Panas Tim Papan Bawah
-
4 Negara Pengirim Pemain Terbanyak di ASEAN All Star Hadapi Manchester United
Hobi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Erick Thohir Bicara Kans Timnas Indonesia Kalahkan Jepang, Apakah Mungkin?
-
Jelang Laga Kontra Cina, PSSI Sebut Tak Ada Pemain Naturalisasi Baru
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
Terkini
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance