Debut perdana Timnas Indonesia di ajang Piala Asia U-23 tampaknya menjadi pelajaran tersendiri bagi seorang Rizky Ridho. Pemain belakang Timnas Garuda Muda yang juga menjabat sebagai kapten kesebelasan tersebut, benar-benar harus merasakan buruknya kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov dari Tajikistan.
Ridho yang digadang-gadang akan menjadi salah satu dari lima pemain paling bersinar di turnamen kali ini, secara menyakitkan harus menjadi penyebab bobolnya gawang Timnas Indonesia yang dijaga oleh Ernando Ari Sutaryadi.
Bukan karena kesalahan fatal yang dibuatnya, namun lebih dikarenakan keputusan kontroversial sang wasit yang memberikan hadiah penalti kepada tuan rumah, pasca duel yang dilakukan oleh Ridho terhadap Mahdi Al-Mejaba di menit ke-40 permainan berjalan.
Menyadur laman fifa.com pada Sabtu (13/4/2024), induk sepak bola dunia tersebut memuji tinggi leadership seorang Rizky Ridho. Dalam artikel mereka yang berjudul "Olympic places up grabs at AFC U-23 Asian Cup," federasi tertinggi persepakbolaan di dunia itu memasukkan nama pemain Persija Jakarta tersebut dalam lima pemain yang bakal bersinar.
Dijatuhkan oleh Kepemimpinan Wasit
Kepemimpinan kharismatik seorang Rizky Ridho, baik di dalam maupun di luar lapangan dinilai oleh FIFA akan menjadi salah satu faktor penting bagi permainan Timnas Indonesia U-23. Bahkan, dalam pandangan FIFA, pemain berusia 22 tahun tersebut menjadi aktor kebangkitan permainan Timnas Indonesia, dan bakal memegang kunci untuk perburuan tiket olimpiade Paris tahun 2024 ini.
Namun sayangnya, segala pujian tinggi yang diberikan oleh FIFA tersebut benar-benar tercemooh oleh kinerja wasit Nasrullo Kabirov. Permainan apik yang ditunjukkan oleh Ridho pada pertandingan tersebut, harus ternoda oleh keputusan-keputusan berat sebelah yang kerap dipertontonkan oleh wasit asal Tajikistan tersebut.
Dan salah satu puncaknya tentu kita ketahui bersama. Melansir unggahan video kalan YouTube RCTI Official (16/4/2024) Ridho yang fair dalam melakukan duel, harus menerima kenyataan bahwa dirinya dipersalahkan oleh sang pengadil, berujung pada hadiah penalti bagi kubu tuan rumah.
Semoga di pertandingan selanjutnya, sang kapten kita kembali bermain apik dan memimpin rekan-rekannya memenangi pertandingan melawan Australia U-23.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kevin Diks Cedera, Bukan Perkara Mudah untuk Menggantikan Posisinya di Timnas Indonesia
-
Bhayangkara FC Ambisius Bangun Kekuatan, Para Pemain Diaspora Jangan Terburu-buru Tergoda!
-
Uniknya Thailand, Ubah-Ubah Aturan Demi Bisa Kembalikan Medali Emas Sepak Bola SEA Games
-
Terjadi Lagi! Setelah Batasi Usia, Thailand Kini Berencana Ubah Format Sepak Bola SEA Games
-
Makin Ditepikan di Brisbane, Rafael Struick Jangan Pernah Berpikir untuk Hijrah ke Liga Indonesia!
Artikel Terkait
-
Kevin Diks Cedera, Bukan Perkara Mudah untuk Menggantikan Posisinya di Timnas Indonesia
-
Punya Kualitas, 3 Pemain Timnas Indonesia U-23 Ini Layak Abroad
-
Termasuk Pascal Struijk, 3 Pemain Keturunan di Klub Inggris yang Bisa Bela Timnas Indonesia
-
Bhayangkara FC Ambisius Bangun Kekuatan, Para Pemain Diaspora Jangan Terburu-buru Tergoda!
-
Peluang Kevin Diks Pulih Sebelum Timnas Indonesia Hadapi China: Ancaman Serius di Lini Belakang
Hobi
-
Kevin Diks Cedera, Bukan Perkara Mudah untuk Menggantikan Posisinya di Timnas Indonesia
-
Bhayangkara FC Ambisius Bangun Kekuatan, Para Pemain Diaspora Jangan Terburu-buru Tergoda!
-
Banyak Dipertanyakan Publik, Exco PSSI Bongkar Alasan Djenna de Jong Batal Dinaturalisasi
-
Faisal Halim Komentari Kans Timnas Indonesia ke Piala Dunia, Malaysia Iri?
-
Carlos Pena Soroti Magis Pakansari, Tak Menyesal Persija Didepak dari JIS?
Terkini
-
Sinopsis Kesari Chapter 2, Film Terbaru Akshay Kumar dan Ananya Panday
-
Terbaru Ada Jumbo, Intip 5 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
8 Bulan Vakum, KATSEYE Siap Comeback dengan Single Baru Bertajuk Gnarly
-
Film Korea Big Deal Rilis Poster Karakter Menjelang Tayang pada 3 Juni
-
Review Film Whisper of the Heart: Mengejar Mimpi Lewat Kisah Romantis