Untuk memperingati Hari Ulang Tahun ke-8 Suara.com, saya pribadi ingin menyampaikan banyak terima kasih, khususnya kepada Suara.com yang sudah menyediakan platform kece bernama Yoursay.id sebagai wadah untuk saya menulis.
Jujur, saya baru tahu ada platform menulis Yoursay.id pada bulan Februari 2022 lalu. Padahal, saya cek ricek bahwa Yoursay.id sudah ada di sekitar tahun 2020 atau 2021. Namun, saya sepertinya ketinggalan berita.
Selama tahun 2019 lalu, saya sebenarnya sudah mencari platform-platform menulis di media online. Hal itu dikarenakan saya sudah stres, jenuh dan bosan dengan kondisi sekarang, di mana sulit mendapatkan platform menulis yang memberi bayaran pada penulisnya.
Dalam kesempatan ini, saya juga ingin menyampaikan bahwa sebenarnya saya sudah memulai menulis di tahun 2017 lalu. Saya sering menulis di koran atau media cetak di kota Medan.
Namun, di akhir 2018 lalu, media cetak tersebut tidak lagi memberikan honor atau upah menulis bagi kontributor atau penulisnya. Alhasil, saya merasa kecewa dan jatuh karena tak ada tempat untuk menulis lagi.
Saya mencari platform menulis online lainnya, tetapi masih belum memuaskan saya. Hal tersebut dikarenakan banyak platform yang tidak memberikan honor dan ada juga yang memberikan honor atau reward, tetapi masih kurang untuk membeli paket internet buat menulis.
Bertahun-tahun saya merasa gelisah karena tidak mempunyai wadah untuk menulis dan bisa mendapatkan honor dari menulis. Alhasil, di bulan Februari 2022 ini, saya mencari-cari di internet dan akhirnya menemukan platform Yoursay.id yang merupakan bagian dari Suara.com.
Oleh karena itulah, saya sangat berterima kasih kepada Suara.com, terutama kepada pemimpin redaksi dan para staf semuanya yang memberikan wadah untuk menulis bernama Yoursay.id.
Saya pun semakin bergairah untuk menulis di sini. Saya juga berterima kasih kepada admin maupun editor Yoursay.id yang bekerja keras untuk mengedit judul dan isi tulisan agar lebih menarik.
Dengan segenap hati dan ketulusan, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Suara.com dan Yoursay.id atas kesempatan yang diberikan buat saya menulis di sini. Saya ingin Suara.com dan Yoursay.id menjadi media online yang berjaya, terpercaya, dan jadi sumber informasi paling akurat di negeri ini.
Semoga saja, Suara.com di ulang tahun ke-8 ini selalu memberikan inovasi hari ke hari agar berbeda dari media online lainnya. Terlebih, semoga saja wadah menulis seperti Yoursay.id tetap ada dalam jangka waktu yang lama untuk memberikan ruang menulis bagi penulis.
Selamat Ulang Tahun Suara.com.Teruslah berkarya dan tanpa henti beri arti.
Tag
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Youth Economic Summit 2024: Tahun 2025 Jadi Penentu Lompatan Ekonomi Indonesia
-
Intip Keseruan Para Anak Muda Bahas Ekonomi di Gelaran Youth Economic Summit 2024
-
Youth Economic Summit 2024 telah Resmi Dimulai!
-
Bisa Tampung 2.500 Jemaah, Melongok Megahnya Masjid Jokowi di Abu Dhabi
-
Modal Ngeblog Bisa Sampai Yurop: Rahasia Jalan-Jalan Gratis dari Menulis
Kolom
-
Kolaborasi Tim Peserta Pilkada Polewali Mandar 2024 Melalui Gerakan Pre-Emtif dalam Pencegahan Politik Uang
-
Generasi Alpha dan Revolusi Parenting: Antara Teknologi dan Nilai Tradisional
-
Seni Menyampaikan Kehangatan yang Sering Diabaikan Lewat Budaya Titip Salam
-
Indonesia ke Piala Dunia: Mimpi Besar yang Layak Diperjuangkan
-
Wapres Minta Sistem Zonasi Dihapuskan, Apa Tanggapan Masyarakat?
Terkini
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
Jonatan Christie Tampil Antiklimaks, Gelar Tunggal Putra pun Melayang
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
Hari Pertama Pakai Yamaha, Miguel Oliveira Bilang Motor M1 Sangat Ramah
-
Ronaldo Kwateh Masuk Skuad Piala AFF 2024, Saatnya Bayar Kepercayaan STY?