Pagi hari, sesampainya di kursi kerja, idealnya kita merasa semangat dan siap untuk memulai pekerjaan. Tetapi, banyak juga di antara kita yang justru lesu dan kurang bersemangat ketika akan memulai rutinitas. Mendengarkan musik bisa jadi mood boostermu untuk semangat sepanjang hari, lho.. Mendengarkan musik Jepang, misalnya.
Jepang memang seperti tak pernah habis melahirkan musisi hebat. Musiknya pun terbilang unik. Mungkin beberapa lagu dari negeri sakura berikut bisa kamu masukan sebagai daftar putar pagi harimu.
Ini dia 5 lagu jepang yang bisa bikin semangat harimu:
1. Lucie, too - Lucky
Lucky langsung menggebrak pada intronya dengan tempo yang cepat dan suasana indie pop semi pop punk ala Jepang. Nuansannya begitu segar, apalagi saat Chisa, sang vokalis mulai menyanyikan lirik lagu ini. Karakter suaranya yang imut khas gadis Jepang menambah kesan riang pada lagu ini.
Lucky jadi salah satu lagu andalan ketika Lucie, too, band trio perempuan asal Utsonomiya, Jepang ini saat tampil.
Lagu ini sangat cocok kamu jadikan pembuka di playlist pagi harimu.
2. Frederic - Oodloop
Dansa! Mungkin adalah hal yang pertama kali kamu inginkan ketika mendengarkan lagu ini. Ritmis drum enerjik, petikan gitar yang renyah, dan melodi yang riang menjadi alasannya.
Lagu ini sepertinya memang sengaja diciptakan untuk mengajak orang berdansa. Coba saja buka youtube, putar lagu ini, lalu aktifkan subtitle translatenya. 'Tidak tahu, jika malam tanpa berdansa. Tidak suka, jika malam tanpa berdansa'. Begitu kira-kira lirik reff Oddloop jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia.
Marilah berdansa dengan lagu ke dua daftar putar pagi hari kita!
3. Asian Kung-Fu Generation - A Flower Named You
Asian Kung-Fu Generation kelihatannya memang piawai menghasilkan karya yang melekat di telinga pendengarnya. Dengar saja lagu A Flower Named You, dari intronya begitu mudah melekat. Dentuman drum langsung disambar petikan gitar yang easy listening. Warna suara dari sang vokalis juga berkarakter.
Band Japanese Rock ini memang jempolan. Terbukti dengan beberapa lagunya yang banyak menjadi lagu tema anime.
4. Kana-Boon - Silhoette
Pasti sudah banyak yang familiar dengan hits Kana-Boon satu ini. Terutama penikmat anime Naruto. Pasalnya, Sillhouette menjadi salah satu lagu pembuka Naruto Shipudden.
Musik rock Kana-Boon memang cocok untuk menjadi lagu tema anime pertarungan. Ini juga akan cocok untuk mengubah mood pagimu yang lesu menjadi lebih bersemangat.
5. Flow - Go!!!
Go!!! langsung membuka dengan kalimat 'We are fighting'. Sebuah ungkapan yang layak untuk membuka pagi walaupun tantangan berat menanti sepanjang hari.
Musik punk yang dipadukan dengan rapp biasanya akan selalu menarik, apalagi ditambah dengan gaya Jepang seperti Flow. Melodi pada tengah lagu ini juga asyik dan bukannya ngepunk, malah cenderung rock.
Go!!! juga pernah menjadi lagu tema anime Naruto, lho..
Sekarang, dengarkan lagu ini. Mulailah melawan dunia dan bersemangatlah!
Itulah daftar rekomendasi lagu Jepang untuk temani hari-harimu. Mana yang sudah pernah kamu dengar?
Baca Juga
-
4 Rekomendasi Band Alternative Rock Rusia untuk Selingan Playlistmu
-
3 Rekomendasi Lagu Radiohead yang Pas untuk Fans Pendatang Baru
-
5 Rekomendasi Lagu Pengantar Tidur Folk Nordik Ala Viking
-
Kali Pertama, 36 Band Akan Manggung di Side Stage JogjaROCKarta 2022
-
Datangkan Hoobastank, JogjaROCKarta 2022 Umumkan Run Down Main Stage
Artikel Terkait
-
4 Lagu Populer GAC yang Bikin Nostalgia, Positive Vibes!
-
4 Lagu Patah Hati NCT Dream yang Wajib Kamu Dengar, Bikin Galau Maksimal!
-
4 Rekomendasi Lagu Lawas Chris Brown, 'With You' Viral Lagi!
-
4 Lagu Hits Ciptaan Mario G Klau, Playlist Galau yang Candu!
-
Pencinta Pop Balad Merapat! 3 Rekomendasi Lagu Anggi Marito selain 'Tak Segampang Itu'
Lifestyle
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
4 Gaya OOTD Simpel ala Seohyun SNSD, Tetap Fashionable untuk Hangout!
-
4 Rekomendasi Outfit Kasual ala Momo TWICE yang Cocok untuk Hari-Hari Santaimu
-
4 Rekomendasi Mix and Match OOTD Chic ala Miyeon (G)I-DLE, Bikin Penampilan Lebih Modis
-
3 Sheet Mask Mengandung Aloe Vera Ampuh Atasi Sunburn, Harga Mulai Rp5 Ribu
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam