Banyak yang percaya bahwa kesehatan mental itu tidaklah begitu penting dibanding kesehatan fisik. Padahal, kondisi mental yang tak baik juga bisa berdampak pada fisik. Sering stres dapat memicu berbagai penyakit.
Itulah sebabnya penting sekali memperhatikan kesehatan mental. Di antaranya dengan mengenali gejala apa saja ketika kesehatan mental sedang bermasalah. Berikut ini contohnya seperti dikutip dari Healthdirect dan The Joint.
1. Selalu stres dan merasa khawatir
Stres karena tak kunjung dapat panggilan kerja, atau khawatir ketika anak belum juga pulang padahal udah malam, adalah hal yang wajar.
Namun yang perlu kamu waspadai jika stres dan khawatir ini terus-menerus kamu rasakan, padahal penyebabnya sepele. Bahkan kamu sampai lupa, kapan terakhir kali kamu tak merasa stres atau khawatir.
Jika ini yang terjadi, maka bisa jadi kondisi kesehatan mentalmu sedang tidak fit.
2. Sulit bahagia
Sering marah-marah, selalu merasa sedih, tak lagi bersemangat, atau malas melakukan hobi dan hal-hal yang dulunya bisa bikin senang, tanda tersebut bisa jadi gejala depresi. Yang menunjukkan bahwa kondisi mentalmu sedang kurang sehat.
3. Suasana hati sering berubah-ubah
Gejala lain dari kondisi kesehatan mentalmu terganggu adalah perubahan suasana hati. Kamu sering banget mengalami yang namanya mood swing. Sekarang tertawa senang, tapi tiba-tiba saja mood jadi drop dan langsung muram atau bisa juga hal sepele membuatmu marah meledak-ledak.
4. Nafsu makan berubah
Bagi sebagian orang yang mengalami depresi bisa terlihat dari pola makannya yang berubah. Bisa jadi doyan makan, atau malah sebaliknya, malas makan sehingga berat badannya turun.
5. Kebiasaan tidurmu tak lagi sama
Setiap orang pasti memiliki kebiasaan tidurnya sendiri. Jika kamu merasa akhir-akhir ini tidur melulu, atau malah jadi sulit tidur padahal dulu gak ada masalah, malah kamu termasuk orang yang tidurnya cepat, maka bisa jadi hal itu disebabkan kondisi mental terganggu atau kamu sedang mengalami depresi.
Jika mengalami hal-hal di atas, sebaiknya coba konsultasikan pada ahli. Karena kesehatan mental yang prima akan membuatmu lebih produktif dan bahagia.
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Pentingnya Perhatikan Kondisi Mental Sebelum Gunakan Paylater
-
7 Obat Herbal Terbaik untuk Menjaga Kesehatan Mental
-
7 Manfaat Luar Biasa Terapi Meditasi untuk Kesehatan Kamu
-
10 Manfaat Luar Biasa dari Terapi Yoga untuk Kesehatan yang Harus Kamu Coba
-
Tips Menjaga Kesehatan Mental sebagai Caregiver: Tetap Waras di Tengah Beban Fisik dan Emosional yang Besar
Lifestyle
-
4 OOTD Swag ala Janistar Phomphadungcheep yang Bisa Bikin Kamu Jadi Trendsetter
-
3 Rekomendasi Eyeliner Putih untuk Tampilan Mata Lebih Fresh dan Cantik
-
4 Style Girl Crush ala Jeon Jong-seo, Jadi Inspirasi OOTD Kerenmu!
-
Dari Edgy sampai Preppy, Sontek 4 Look OOTD Harian Modis ala Shin Su-hyun!
-
4 Eyelash Serum untuk Bulu Mata Lentik dan Lebat, Tak Ada Lagi Rontok!
Terkini
-
Bahas Pernikahan, Wonyoung IVE Curi Perhatian dengan Pemikirannya yang Dewasa
-
Ada Jakarta! Kiss of Life Umumkan Rangkaian Tur Dunia Kiss Road di Asia
-
Ulasan Buku Bagai Bumi Berhenti Berputar, Ajarkan Empati pada Anak
-
Gabung Lee Byung Hun, Jung Ho Yeon Resmi Jadi Aktris di BH Entertainment
-
Debut Paling Dinanti, Mini Album Pertama KickFlip Tembus 300 Ribu Pre-order