Walau kucing adalah binatang yang menggemaskan, namun tetap saja kadang bikin sebal karena aroma kencingnya yang menyengat. Apalagi pada kucing jantan yang sering melakukan sprying atau menyemprot sedikit pipisnya ke beberapa bagian rumah termasuk sofa. Aroma sprying itu lebih tajam sebab digunakan sebagai penanda wilayahnya.
Nah, tentu tidak sedap jika sofa rumah terkotori oleh aroma kencing kucing bukan? Namun jangan khawatir sebab ada tips untuk menghilangkan bau pesing itu dari perabot rumah.
Bagaimana caranya? Simak yuk:
Secepatnya
Jangan tunggu sampai pipis itu mengering sebab jika sudah kering akan makin tak sedap baunya. Jika kebetulan terlihat kucing sudah melakukan ritualnya yang bikin kesal itu, segera ambil tisu, koran bekas atau lap kain yang cepat menyerap air. Keringkan area tersebut hingga tuntas. Koran sangat cepat menyerap lembab dan bau tak sedap sehingga bisa juga tinggalkan potongan koran di area tempat kucing kencing itu.
Cairan pembersih yang wangi
Setelah kering dari cairan pipis, basuh area yang tadi jadi tempat pipis dengan cairan pembersih lantai atau cairan pembersih perabot yang wangi. Gunakan kain yang juga menyerap cairan dengan cepat. Bilas beberapa kali hingga aroma tak sedapnya menghilang.
Sofa kulit
Untuk membersihkan sofa kulit atau jok mobil dan motor yang terkena pipis kucing, semprotkan minyak esensial jeruk ditambah sedikit air. Lakukan beberapa kali semprot, dan lap hingga kering.
Baking soda
Baking soda juga bisa menjadi penghilang bau yang kuat. Caranya campur 1 sendok teh baking soda dengan sedikit air, lalu gunakan untuk mengelap atau menyemprot bagian yang kotor.
Kucing biasanya akan mengulangi menyemprot di area yang sama, sehingga waspadai jika ia sudah mulai mendekati tempat tersebut dan mulai mengendus-endus untuk mengenali baunya yang sudah hilang.
Baca Juga
Artikel Terkait
-
Adu Mentereng Larry the Cat vs Bobby Kertanegara, Ada yang Pernah Mengencingi Tas Tamu
-
Tanda Kucing Kamu Sedang Stres dan Cara Mengatasinya
-
5 Fakta Menarik Larry The Cat, Kucing yang Ditemui Prabowo di Kantor PM Inggris
-
Prabowo Unggah Momen Bersama Larry 'The Cat' di Kantor PM Inggris, Netizen: Saingan Bobby Berat
-
Bongkar Sifat Menyebalkan Kucing ke Wakil PM Inggris, Prabowo 'Gosipin' Bobby Kertanegara?
Lifestyle
-
Dari Kafe hingga Mall! 4 Outfit Hangout ala Bua Nalinthip yang Mudah Ditiru
-
4 Tisu Penghapus Makeup yang Praktis dan Travel Friendly, Dijamin Bersih!
-
4 Rekomendasi Blush On Berbentuk Stick, Anti Ribet dan Praktis!
-
3 Serum yang Mengandung Green Tea untuk Kontrol Minyak Berlebih pada Wajah
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
Terkini
-
Timnas Indonesia Harus Waspada, Myanmar Bakal Panggil Delapan Pemain Aboard untuk Piala AFF
-
Bukan Adegan Ranjang, Gong Yoo Ungkap Peran Tersulit di Serial The Trunk
-
Review Film 50 First Date: Cinta yang Tak Pernah Membosankan untuk DiIngat
-
Termasuk 'When the Phone Rings', 4 Drama Korea Heo Nam Jun Ini Wajib Kamu Tonton!
-
Review Film 'Satu Hari dengan Ibu' yang Sarat Makna, Kini Tersedia di Vidio