Berinteraksi dengan orang lain memang tak selalu mulus. Ada kalanya perilaku orang lain membuat kita begitu kesal. Kalau sudah kesal, rasanya mulut gatal sekali untuk membicarakan kejelekannya.
Akan tetapi, bukan seperti itu cara menyikapi dengan baik ketika orang telah membuatmu kesal. Ada beberapa cara yang lebih elegan. Simak terus, ya!
1. Ungkapkan lewat tulisan
Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk mengekspresikan kekesalanmu adalah lewat tulisan. Buat saja di dalam jurnal pribadimu.
Hal itu jauh lebih aman dibanding saling sindir atau menjelek-jelekkannya di media sosial, yang pastinya bisa bikin masalah malah jadi runyam. Dan ingat, ketika kamu mengumbar aibnya, justru hal tersebut malah mencoreng nama baikmu sendiri.
2. Hilangkan stres dengan melakukan hal-hal yang kamu sukai
Daripada pikiranmu jadi mumet karena terus memikirkan sikap teman atau orang yang telah bikin kamu kesal, mending melakukan hal-hal yang bikin kamu senang. Misalnya saja, tidur, mendengarkan musik sambil jingkrak-jingkrak, atau jalan-jalan bersama teman lain yang lebih menyenangkan.
3. Melakukan aktivitas fisik
Olahraga sangat ampuh, lho, untuk menghilangkan berbagai emosi negatif. Seperti rasa marah atau sedih. Dengan olahraga, pikiranmu jadi terpusat pada olahraga itu sendiri, sehingga kamu jadi lupa dengan kekesalan yang sedang kamu rasakan. Pikiran jadi tenang, badan pun jadi sehat.
4. Berbicara langsung padanya
Bisa jadi, orang yang telah membuatmu kesal tak sadar kalau perilakunya itu salah. Maka dari itu, ada baiknya kamu berterus terang padanya, supaya dia tak lagi melakukan kekeliruan yang sama.
Karena ada kalanya, setelah kamu membicarakannya dengan baik-baik, dia akan sadar dan meminta maaf, kok. Justru semakin kamu dekat dengan orang yang telah bikin kamu kesal, maka semakin baik untuk menegurnya. Karena kalau sayang padanya, pasti tak mau, dong, melihatnya terus terjerumus dalam lubang yang sama.
5. Bersabar
Ketika kamu kesal, tapi tak bisa bebas mengekspresikan kekesalanmu, misalnya saja karena dia adalah atasanmu. Maka, cara yang paling masuk akal adalah dengan bersabar. Karena memang hidup tak selalu sesuai dengan apa yang kita inginkan.
Itu dia beberapa contoh cara menyikapi dengan elegan ketika orang sudah membuatmu kesal. Ingat, mengumbar aibnya gak akan menyelesaikan apa pun. Jadi, hindari melakukan itu. Nama baikmu malah yang jadi taruhan!
Baca Juga
-
Netflix Hadirkan Dokumenter Baru: Sisi Rentan Elvis Presley Terungkap!
-
Dokumenter 'Madaniya': Cara Mohamed Subahi Suarakan Revolusi tanpa Senjata
-
Blossom in Darkness: Drama China Romantis Horor yang Dibintangi Li Hongyi dan Sun Zhenni
-
Kabar Gembira! Aktor Song Joong-ki Umumkan Kelahiran Putri Keduanya di Roma
-
16 Tahun Vakum, Oasis Umumkan Konser Perdana di Korea
Artikel Terkait
-
Game Turbo Diperbarui, Ini Cara Instalnya di HP Xiaomi
-
Apa Itu Sujud Sahwi? Simak Pengertian, Doa, hingga Alasan Mengerjakannya
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
5 Situs Terbaik Tes Kecepatan Internet 2024: Mana yang Paling Akurat?
-
Cara Cegah Diabetes Sejak Dini, Atur Takaran Gula Makanan Anak!
Lifestyle
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Gambarkan Kepribadian Ceria dan 'Ekstrovert' Lewat Aroma Parfum yang Tepat
-
3 Serum Korea Mengandung Ekstrak Beras, Bikin Kulit Cerah dan Awet Muda
-
Pilihan Hemat nan Bijak! 4 Jenis Barang yang Aman Dibeli Preloved
Terkini
-
Dibintangi Lee Hyun Wook, Drakor The Queen Who Crowns Umumkan Pemain Utama
-
Intip Sinopsis Film A Legend, Jackie Chan Perankan Dua Karakter Sekaligus
-
Ulasan Buku Why We Sleep: Pentingnya Tidur Bagi Kesehatan Tubuh dan Mental
-
Gol Telat David da Silva Selamatkan Persib Bandung dari Kekalahan di ACL 2
-
Jadi Penulis Web Novel, Ini Peran Park Ji Hyun di Fairy Tale, But Rated R