Menabung telah dikenal memberikan sejuta manfaat yang menyehatkan bagi keuangan. Dengan menabung, kalian mempunyai dana cadangan yang bisa dimanfaatkan untuk masa depan.
Sayangnya, tak sedikit yang masih memiliki sikap kurang disiplin dalam menabung. Hal ini akhirnya membuat uang tak kunjung terkumpul. Tujuan dan target waktu menabung dapat membantu kalian agar lebih disiplin untuk menabung.
Selain itu, beberapa hal berikut ini juga dapat kalian terapkan agar bisa lebih disiplin dalam menabung. Apa saja? Yuk disimak satu per satu.
1. Hindari memakai mobile banking
Mobile banking sebenarnya bisa memberikan manfaat dengan kemudahan aksesnya. Namun, jika kalian masih mudah tergoda dengan keinginan-keinginan sesaat, sebaiknya hindari menggunakan mobile banking. Pasalnya, kalian bisa jadi lebih boros dan sulit untuk mengendalikan nafsu.
2. Kurangi intensitas jajan dan nongkrong
Jajan dan nongkrong memang menyenangkan. Tapi, sampai kapan kalian terus menghambur-hamburkan uang tersebut.
Jika tujuan dan target menabung ingin segera tercapai, cobalah untuk mengurangi intensitas jajan dan nongkrong yang dirasa kurang penting. Kalian bisa memilih untuk membuat bekal sendiri dari rumah agar lebih hemat. Hal ini juga mampu menekan pengeluaran kalian.
3. Masukkan uang kembalian ke dalam celengan
Setelah selesai membelanjakan uang, jika ada sisa kembalian, usahakan untuk masukkan sebagian uang tersebut ke dalam celengan. Jangan buka celengan itu hingga sampai target waktu menabung kalian tercapai. Langkah ini bisa membantu kalian agar lebih disiplin saat menabung.
4. Memisahkan rekening jajan dengan rekening tabungan
Cara lain yang bisa kalian lakukan untuk disiplin menabung adalah memisahkan rekening jajan dengan rekening tabungan. Dengan cara ini, kalian bisa mengontrol pengeluaran kebutuhan yang ada. Usahakan tidak menyentuh rekening tabungan untuk jajan.
5. Memakai fitur debit otomatis ke rekening tabungan
Saat ini banyak bank yang memiliki fitur debit otomatis. Kalian bisa memanfaatkan fitur tersebut untuk digunakan pada rekening tabungan. Dengan demikian, kalian bisa menabung secara rutin dan disiplin.
Nah, itulah keempat tips yang bisa membantu agar lebih disiplin menabung secara rutin. Apakah kalian sudah menerapkannya? Semoga bermanfaat.
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Link Saldo DANA Gratis, Bantu Nabung Setelah Hari Lebaran
-
DANA Ternyata Bisa Dipakai buat Nabung, Berikut Ini Panduannya
-
Tips Kelola THR Biar Nggak Boncos Waktu Lebaran
-
Tidak Memanjakan Anak, Pola Asuh Vincent Verhaag pada El Barack Tuai Pujian: You Want It, You Work for It
-
Rahasia Kontrol Nafsu Makan Tanpa Obat, Cukup Olahraga Intensitas Tinggi?
Lifestyle
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
-
4 Look Girly Simpel ala Punpun Sutatta, Cocok Buat Hangout Bareng Bestie
Terkini
-
Manusia Is Value Ekonomi, Bukan Sekadar Objek Suruhan Kapitalisme
-
Sindrom Marie Antoniette: Karakter Anime Berambut Putih Ini Punya Trauma!
-
Glen Powell Jadi Penulis dan Pemain di Film Komedi Garapan Judd Apatow
-
PSSI Segera Rekrut Direktur Teknik, Makin Serius Cari Talenta Potensial
-
Kontrak Berakhir, Jinho PENTAGON Putuskan Hengkang dari CUBE Entertainment