Girl group asuhan SM Entertainment, aespa baru saja merilis mini album pertama mereka bertajuk 'Savage'. Mini album tersebut dirilis pada Selasa, (5/10/2021) pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB kemarin.
Lagu utama bejudul serupa, "Savage" sukses menduduki peringkat teratas di chart real-time seperti, MelOn, Genie, dan Bugs. Selain itu, di chart iTunes Top Albums, aespa juga berhasil menempati peringkat pertama di 17 negara termasuk Jepang, Australia, Brazil, Selandia Baru, Rusia, Denmark, Vietnam, Filipina, India, Peru, Malaysia, Oman, Indonesia, Taiwan, Kazakhstan, Laos, dan Mongolia.
Selain itu, lagu "Savage" juga menempati posisi pertama di bagian Korea Selatan dari chart QQ Music real-time di China, dan juga menempati peringkat pertama dalam chart real-time platform lokal Jepang AWA.
Prestasi tersebut sangatlah mengesankan mengingat aespa mencapainya dalam kurun waktu kurang dari 24 jam sejak dirilis.
Selain itu, prestasi lainnya turut ditorehkan lewat jumlah pemesanan album yang menyentuh angka lebih dari 400 ribu eksemplar. Jumlah pre-order aespa dinilai sebagai yang tertinggi untuk generasi keempat kategori girl group untuk album pertama atau debut.

Sementara itu, mini album pertama milik girl group idol K-Pop beranggotakan Karina, Winter, Giselle, dan NingNing ini berisikan 6 buah lagu dengan genre yang beragam. Enam buah lagu itu antara lain, "Savage", "YEPPI YEPPI", "Lucid Dream", "aenergy", "ICONIC", dan "I'll Make You Cry".
Khusus untuk lagu utama bertajuk "Savage" mengusung genre trap yang dimulai dengan ketukan drum dan bass line yang begitu agresif. Kalian bisa menikmati dominasi rap yang unik, ad-lib yang kuat, serta hook dan cord yang adiktif.
Sedangkan dalam video musiknya bak menceritakan kelanjutan dari lagu aespa yang telah dirilis sebelumnya, "Savage" juga diketahui mengikuti alur cerita unik dari aespa dan menceritakan kisah tentang bagaimana aespa dan avatarnya yang bernama ‘ae’ menerima bantuan NAVIS dan pergi ke ‘KWANGYA’ untuk melawan penjahat Black Mamba.
Hingga kini video musik "Savage" yang dirilis melalui channel SMTOWN telah ditonton sebanyak lebih dari 18 juta kali dan telah mendapatkan 1.3 juta suka.
Selamat untuk aespa atas pencapaiannya yang luar biasa!
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Penjelasan Lengkap Rieka Roslan Mengapa Direct License Lebih Adil Buat Pencipta Lagu
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
Curhat Cinta Jadi Lagu: Clara Riva Ciptakan Karya dari DM Penggemar
-
Perbandingan Peringkat Liga Voli Indonesia vs Korea Selatan, Lebih Bagus Mana?
Lifestyle
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana
-
Biar Makin Fresh di Weekend, Sontek 4 Outfit Lucu ala Kim Hye Yoon!
-
Anti Ribet, Ini 4 Ide Outfit Harian Cozy ala Siyoon Billlie yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual Kekinian ala Choi Jungeun izna yang Menarik untuk Disontek
-
Anak Hukum tapi Stylish? 5 Look Simpel tapi Classy ala Ryu Hye Young
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners