
Go Won Hee, Ha Seok Jin, dan Im Hyeon Joo dikabarkan akan membintangi drama Korea terbaru dengan judul Jobless Three Meals.
Menyadur dari Soompi, drama Korea tersebut diangkat berdasarkan serial webtool dengan judul yang sama. Drakor ini bercerita tentang seorang pria pengangguran bernama Kim Jae Ho.
Ha Seok Jin akan memerankan sosok Kim Jae Ho yang sudah lama menganggur. Dia ceritanya mencari pekerjaaan selama dua tahun dan telah lima tahun belajar untuk ujian pegawai negeri.
Kim Jae Ho sendiri lulus universitas dengan gelar bahasa dan sastra Korea. Karena ibunya menyuruh dia untuk selalu makan tiga kali sehari sejak masih muda, dia menjadi terbiasa untuk makan terlebih dahulu, apapun yang terjadi.
Mungkin karena itulah, dia memiliki fisik dan mental yang sehat meski tidak banyak yang bisa dibanggakannya. Namun, karena masa penganggurannya semakin lama, dia kemudian kesulitan keuangan, stres dan rasa rendah diri mencapai puncaknya. Apalagi dia juga putus dengan pacarnya yang baru bekerja.
Go Won Hee sendiri akan berperan sebagai Yeo Eun Ho yang menganggur secara sukarela. Dia menyatakan jika makan adalah hal satu-satunya yang akan bertahan di zaman ini.
Dia hampir mati karena terlalu banyak bekerja siang dan malam di sebuah perusahaan periklanan. Yeo Eun Ho sendiri meninggalkan pekerjaan dan memilih mengganggur selama tiga bulan.
Setelah itu, dia memutuskan untuk kembali mejalani kehidupan, memperlakukan dirinya sendiri seperti seorang VIP. Jadi dia menjalani hidup hanya dengan memikirkan makan enak setiap hari.
Sedangkan terakhir, Im Hyeon Joo akan berperan sebagai Seo Soo Jung, yang telah bekerja di sebuah perusahaan korespondesi besar selama dua tahun.
Meskipun telah berhasil untuk mendapatkan pekerjaan impiannya, Seo Soo Jung masih pemula di masyarakat. Dia berjuang dengan beban pekerjaan dengan kehidupan yang berat.
Seo Soo Jun pun menjadi bosan dengan ketidakpedulian pacaranya yaitu Kim Jae Ho. Akhirnya dia pun memutuskan untuk putus dengannya demi dirinya sendiri.
Pada (30/09/2021), diadakan pembacaan naskah untuk Jobless Three Meals yang menandai dimulainya produksi drama Korea tersebut.
Pembacaan naskah tersebut duhadiri oleh tiga pemeran utama. Selain itu, hadir juga pemeran lainya seperti Go Woo Jin yang akan berperan sebagai junior di perusahaan Seo Soo Jung, serta Kang Seo Joon dan Lee Sang Jing yang akan berperan sebagai teman Kim Jung Hyun.
Ha Seok Jin pun berpendapat, K-Drama kali ini akan mempunyai pesan yang bagus dan dia pun akan melakukannya dengan baik.
" Ini adalah proyek dengan pesan yang sangat bagus. Saya pikir saya yang harus melakukannya dengan baik. Saya akan menggambarkan suka dan duka dari mereka yang mencari pekerjaan. Saya harap ini menjadi proyek yang dapat dihubungkan dengan banyak orang dan mendapatkan kenyamanan,” kata Ha Seok Jin.
Menurut sebuah sumber perusahaan yang memproduksi drama Korea tersebut, anggota kru produksi dan aktor akan berkumpul untuk menggambarkan kisah pencari kerja dan karyawan pemula yang lebih realitis.
Setelah itu, mereka akan melakukan pembacaan naskah dan menarik hal yang berubah dari lucu menjadi realitis serta relatable.
Sedangkan untuk proses syuting dari Jobless Three Meals akan segera dilakukan dan ditargetkan untuk penayangan akan dilakukan pada paru kedua tahun 2021 ini.
Tag
Baca Juga
-
Preview Anime 'Chainsaw Man' Episode 4 Tunjukan Akhir dari Pertarungan Bat Devil
-
Manga 'Chainsaw Man' Umumkan Proyek Baru
-
Berapa Primogems yang Dibutuhkan untuk Mendapatkan Ayaka di Genshin Impact?
-
9 Rekomendasi Masjid untuk Itikaf di Bandung
-
Song Kang Buat Park Min Young Tertawa di Forecasting Love and Weather
Artikel Terkait
-
4 Ampoule Ginseng Terbaik Asal Korea, Rahasia Anti-Aging yang Sudah Teruji
-
Ada Nam Goong Min, Drakor Our Movie Rilis Foto Pembacaan Naskah
-
5 Karakter Utama Anggota Goodvengers dalam Drama Korea Good Boy
-
5 Rekomendasi Drama Korea tvN Bertema Hukum, Terbaru Ada Law and The City
-
Sinopsis Drama The Chairman Is Level 9 yang Dibintangi Moon Sung Hyun
Lifestyle
-
6 Look Rambut Pendek ala Wendy Red Velvet, dari Cute sampai Edgy!
-
4 Ampoule Ginseng Terbaik Asal Korea, Rahasia Anti-Aging yang Sudah Teruji
-
Tampil Flawless dengan 4 Shade Cushion yang Cocok di Kulit Warm Undertone
-
Stylish dan Playful! Ini 4 Gaya OOTD Minju ILLIT yang Harus Kamu Tahu
-
4 Inspirasi OOTD Minimalis nan Stylish ala Mark NCT yang Bisa Kamu Sontek!
Terkini
-
Sinopsis My Stupid Cupid, Drama Terbaru Pop Thakoon dan Marilyn Kate
-
Petualangan Gila Keluarga Walker Berlanjut di Novel Battle of the Beasts
-
Underemployment Generasi Muda: Bekerja tapi Belum Sejahtera
-
Dari Jaga Perairan ke Tanam Kedelai: Apa Kabar Mandat TNI AL?
-
BRI Liga 1: Stefano Cugurra Pasang Target Tinggi, Bali United Incar 5 Besar