Di bulan suci Ramadan ini salah satu anjuran yang Ibadah yang dilakukan ini adalah dengan melakukan itikaf di masjid. Itikaf adalah berdiam diri di masjid dengan niat beribadah kepada Allah dan oleh karena itu seseorang perlu membutuhkan masjid yang nyaman dan aman untuk dapat melakukan Ibadah Itikaf.
Dikutip dari Instagram @humas_bandung, berikut ini 9 rekomendasi masjid di Bandung untuk dapat melakukan ibadah Itikaf.
1. Masjid Agung Trans Studio Bandung
Lokasi: Jl. Gatot Subroto no.289 Bandung
Masjid Agung Trans Studio Bandung adalah sebuah masjid yang terletak di salah satu tempat wisata di kota Bandung yaitu Trans Studio Bandung yang memiliki luas bangunan yang besar dengan design yang megah. Interior yang sangat bersih memberikan suasana yang nyaman untuk dapat berdiam diri di masjid ini. Masjid ini juga sering mengadakan acara dan pendakwah kajian yang sangat menarik untuk didatangi.
2. Masjid Al-Lathiif
Lokasi: Jl. Saninten no.2 Bandung
Masjid yang menyediakan tempat wudhu nyaman dengan suasana lingkungan yang sejuk dan adem sehingga selalu ramai didatangi oleh jamaah selain itu juga masjid ini sering mengadakan kajian-kajian menarik untuk didatangi.
3. Masjid Agung Al-Ukhuwah
Lokasi: Jl. Wastukencana no.27 Bandung
Tempat yang sangat strategi di tengah kota menjadi suatu alasan banyaknnya jamaah yang datang ke masjid ini. Selain itu juga kapasitas masjid yang sangat luas menampung banyak orang. Masjid ini biasanya mengadakan tausiyah dan tarawih yang diselenggarakan dari DKM Masjid Al-Ukhuwah.
4. Masjid Salman ITB
lokasi: Jl. Ganesha no.7 Bandung
Masjid yang dapat menampung 1.500 jamaah. Salman ITB ini terbuat dari kayu Jati sehingga suasan adem menyelimuti saat memasuki masjid. Atap Masjid yang terbuat dari beton dan berbentuk cekung layaknnya sebuah cawan. Seseorang yang sedang berdoa dengan tangan yang mengadah ke atas menjadi makna dari Atap. Suasana masjid yang begitu tenang, adem, nyaman menjadi salah satu alasan jamaah datang ke masjid ini selain digunakan sebagai tempat ibadah, juga dapat dijadikan sebagai tempat belajar dan diskusi yang selalu disinggahi.
5. Masjid Istiqamah
Lokasi: Jl. Taman Citarum no.1 Bandung
Masjid yang terletak dekat SMAN 20 Bandung ini menjadi salah satu masjid yang tidak pernah surut untuk dipadati jamaah dikarenakan tempatnnya yang luas dan sangat strategis untuk didatangi. Perawatan masjid ini sangat di utamakan sehingga bersih dan tertata rapih.
6. Masjid Pusdai
Lokasi: Jl. Diponegoro no.63 Bandung
Masjid Pusdai merupakan singkatan dari Pusat Dakwah Islam. Masjid ini menjadi pusat dari berbagai kegiatan islam dan pusat dari beberapa organisasi-organisasi dakwah islam di wilayah Bandung. Bangunan arsitekturnnya bagus. Tempatnnya luas dan tempatnnya yang strategis di tengah kota yang menjadi salah satu alasan masjid ini selalu ramai di datangi pengunjung.
7. Masjid Daarut Tauhid
Lokasi: Jl. Geger Kalong Girang no.38 Bandung
Masjid yang berada di area pesantren Daarut Tauhid (DT) yang dipelopori oleh KH. Abdullah Gymnastiar (AA Gym) yang menjadikan lingkungannya nyaman dan tenteram dan sangat religius. Fasilitas yang ada di masjid tersebut pun lengkap dan juga selalu ada acara menarik yang diadakan di masjid tersebut.
8. Masjid Al-Murrabi
Lokasi: Jl. Terusan Prof Ir Sutami Bandung
Masjid ini memiliki tempat yang luas dengan fasilitas parkir yang baik memiliki ruangan kondusif dan tempat wudhu luas menjadi tempat yang didatangi oleh para jamaah.
9. Masjid Nurul Fallah
Lokasi: Jl. Rajamandala Kidul no.62 Bandung
Terletak di daerah buah batu masjid ini selalu didatangi oleh banyak jamaah. Tempat yang tidak terlalu ramai akan suasana kota menjadi salah satu tempat yang menjadi tujuan para jemaah yang ingin berdiam diri dengan suasana tenang.
Itulah daftar 9 rekomendasi masjid di Bandung yang bisa menjadi tempat itikaf di Ramadan ini, mana yang akan kamu datangi?
Baca Juga
-
Preview Anime 'Chainsaw Man' Episode 4 Tunjukan Akhir dari Pertarungan Bat Devil
-
Manga 'Chainsaw Man' Umumkan Proyek Baru
-
Berapa Primogems yang Dibutuhkan untuk Mendapatkan Ayaka di Genshin Impact?
-
Song Kang Buat Park Min Young Tertawa di Forecasting Love and Weather
-
Ha Chae Young Beri Ji Yi Soo Tawaran Mengejutkan dan Menggoda di Drama Korea "Sponsor"
Artikel Terkait
-
iPhone 16 Diblokir? Apple Siapkan Investasi Rp158 Miliar di Bandung
-
Masjid di Selandia Baru Diduga Sengaja Dibakar, Apa Motifnya?
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Bojan Hodak Tinggalkan Persib demi Selangor FC? Ini Kata Sang Pelatih
-
Saingan Berat Jeje Govinda, Kekayaan Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga Tak Kalah Fantastis
Ulasan
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!
-
Ulasan Buku Hal-Hal yang Boleh dan Tak Boleh Kulakukan, Kunci Hidup Bahagia
-
Ulasan Film Raatchasan: Mengungkap Pelaku Pembunuh Berantai Para Remaja
-
Ulasan Buku 'Seseorang di Kaca', Refleksi Perasaan terhadap Orang Terkasih
-
Resensi Novel Lari dari Pesantren: Sebuah Renungan dari Kisah Dua Santri
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'