Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | dita angelina
Sam Kim (Instagram/@leegititssam)

Menyadur dari laman XSportsnews, penyanyi-penulis lagu Sam Kim akan berkolaborasi dengan penyanyi terkenal asal Indonesia, Raisa, untuk lagu terbaru berjudul "Someday."

Adapun menurut laporan dari Antenna Agency, Sam Kim akan merilis single kolaborasi "Someday" bersama dengan Raisa melalui berbagai situs musik dalam serta luar negeri. Kolaborasi Raisa dan Sam Kim dijadwalkan rilis pada 12 November 2021 mendatang.

Nama Raisa sendiri sudah tidak asing bagi masyarakat Indonesia. Ia adalah seorang penyanyi berbakat yang masuk dalam jajaran artis pop wanita terbaik Indonesia dengan suaranya yang merdu, atraktif, dan nyaman. 

Selain itu, dikabarkan konferensi online akan diadakan di Indonesia untuk menyambut perilisan lagu baru di tanggal 12 November. Pada konferensi online ini, Sam Kim dan Raisa akan merayakan perilisan lagu "Someday" sambil membicarakan bagaimana awal mula kolaborasi keduanya bisa terwujud. Acara ini akan diselenggarakan dalam bahasa Inggris secara keseluruhan. 

Sam Kim pun mengungkapkan bahwa ia merasa senang bisa berkolaborasi bersama Raisa untuk lagu "Someday." Ia berharap semua penggemar, baik Korea maupun Indonesia menyukai lagu "Someday". Ia pun berharap bisa segera bertemu dengan penggemar Indonesia.

Raisa pun tak ketinggalan memberikan tanggapannya terkait kolaborasinya dengan pengisi soundtrack drama Nevertheless tersebut.

"Sangat menyenangkan berkolaborasi dengan Sam Kim melalui proyek ini. Sam Kim dan aku memiliki kesamaan ide bahwa single baru ini akan membantu penggemar Korea dan Indonesia untuk saling mengenal," tuturnya.

Sebagai infromasi, Sam Kim merupakan penyanyi solo asal Korea Selatan yang memulai debutnya pada 10 April 2016 lewat EP bertajuk 'I Am Sam.' Penyanyi kelahiran 19 Februari 1998 ini dikenal banyak mengsisi OST untuk drama Korea, sebut saja Guardian: The Lonely and Great God (Goblin), WWW, It's Okay to Not Be Okay, dan yang terbaru Nevertheless. 

Sejumlah prestasi diketahui berhasil disabet oleh Sam Kim, seperti menempati posisi pertama di tangga lagu pop KKBOX Taiwan dengan lagu berjudul "Love Me Like That" serta berhasil menempati posisi pertama di Spotify Thailand.

Di sisi lain Raisa merupakan penyanyi dan penulis lagu asal Indonesia. Namanya mulai dikenal publik setelah merilis debut single solonya yang berjudul "Serba Salah." Lagu debut "Serba Salah" ini sukses mengantarkan namanya ke dalam jajaran penyanyi wanita terbaik hingga kini.

Lagu ini sukses memuncaki posisi tangga lagu di hampir seluruh radio di Indonesia pada tahun 2011. Dari lagu ini, ia pun mendapatkan penghargaan Penyanyi Pendatang Baru Terbaik dalam ajang Anugerah Musik Indonesia pada tahun 2012 silam. Nama Raisa pun menjadi lebih dikenal publik.

Bagaimana tanggapan kalian? Adakah dari kalian yang menunggu karya hasil kolaborasi Sam Kim dan Raisa?

dita angelina